SuaraSumsel.id - Peristiwa menahasnya dialami oleh dua mahasiswi Universitas PGRI Silampari, Lubuklinggau, Sumatera Selatan. Keduanya disambar petir dengan satu orang meninggal dunia.
Peristiwa dialami Cinta Sabrina (18), warga Jalan Nangka, Kelurahan Batu Urip, Kecamatan Lubuklinggau Utara II, Kota Lubuklinggau dan Dena Silvia (18), warga SP 10 Desa Nibung, Kecamatan Nibung, Kabupaten Musi Rawas Utara (Muratara).
Sementara Dena Silvia meninggal dunia di lokasi kejadian setelah keduanya pingsan. Cinta Sabrina sempat pingsan dan baru sadarkan diri setelah tiba di RSUD Siti Aisyah Lubuklinggau.
Informasi dihimpun, jika peristiwa yang terjadi di Kawasan Wisata Watervang, Kota Lubuklinggau, terjadi Rabu (2/11/2022), pada pukul 15.15 WIB, saat kedua korban dan belasan mahasiswi Fakultas Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD) pergi ke lokasi wisata bendungan Watervang.
Baca Juga: Sejumlah Wilayah di Sumsel Ini Bakal Hujan Lebat Sampai Dini Hari
Saat sedang menikmati suasana wisata, sekitar pukul 15.00 WIB mendadak hujan lebat. Kedua korban bersama sekitar 15 mahasiswa lainnya kemudian berteduh di DAM I Watervang.
Sekitar 15 menit kemudian atau ba'da Azan Ashar, korban Cinta mengajak temannya Dena Silvia pulang pakai motor.
Dalam perjalanan pulang, baru sekitar 50 meter dari lokasi wisata keduanya melintasi pohon besar. Tetiba kedua korban tersambar petir dan petir.
Warga yang melihat keduanya sudah terkapar di jalan, langsung membantu melarikan keduanya ke RSUD Siti Aisyah. Dena Silvia sudah meninggal dunia di lokasi kejadian.
Kapolsek Lubuklinggau, AKP Sugito, membenarkan kejadian itu. Untuk korban Dena, jenazahnya sudah dibawa pulang keluarganya ke tempat asalnya di Nibung Kabupaten Muratara, Sumsel.
Baca Juga: PKS Sumsel: Anies Baswedan-Aher Paling Tepat, Kami 'Samina Wa Athona'
Berita Terkait
-
Fakta Polisi Aniaya Mantan dan Todongkan Pistol Ternyata Positif Narkoba
-
Demi Konten Ekstrem, 5 Fakta Aksi Berbahaya Bule Rusia Naiki KA Batu Bara
-
Drama di Hari Bahagia: Bus Pengantin Terperosok, Mempelai Wanita Histeris di Jalan
-
Turis Rusia Nekat! Aksi Gila Naik Kereta Batu Bara Babaranjang Viral!
-
Kasus Bikin Konten Rendang Hilang, Polisi Periksa Pelapor Willie Salim
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
Terkini
-
Anggota DPRD Lubuklinggau Dilaporkan ke Polda Sumsel: Gelapkan Dana Miliaran
-
Spesial Libur Panjang: DANA Bagi-Bagi Rezeki Lewat Dana Kaget 18 April 2025
-
Viral Gadis OKU Timur Dipinang Pria New Zealand dengan Mahar Miliaran Rupiah
-
Inspirasi Parenting dari dr Aisah Dahlan di Talkshow IIPK Bank Sumsel Babel
-
Panggung Acara Toko Murah Nian Jadi Biang Kerok di Tanjung Barangan