SuaraSumsel.id - Media lokal kerap menghadapi persoalan mewujudkan model bisnis sehat dan berjangka panjang. Persoalan ini dicoba dipecahkan dalam Local Media Summit 2022 yang akan berlangsung pada 27-28 Oktober 2022.
Dalam workshop yang dimoderatori oleh pendiri dan CEO Beritajatim.com Lucky Lokononto ini, MGID akan menjelaskan seluk-beluk platform yang mereka miliki, bagaimana cara platform yang sudah beroperasi di 200 negara dan dalam 70 bahasa ini memberdayakan penerbit dengan teknologi untuk melibatkan dan menjaga pengguna serta di saat yang sama menghasilkan pemasukan dari iklan.
MGID adalah membantu penerbit memonetisasi konten dan di saat yang sama memelihara pemirsa dengan mendorong performa dan brand awareness. Tema ini dibahas dalam Workshop 2 Local Media Summit pada pukul 13.00-14.30 WIB.
“MGID sangat antusias untuk berkolaborasi dalam Local Media Summit ini. Sebagai platform periklanan native, kami ingin selalu memberikan dukungan kepada media lokal karena media adalah partner MGID,” kata Aliefah Fikri, Senior Account Manager MGID
Baca Juga: Dituding Ajak Pekerja Sawit di Sumsel Mogok, Gugatan Pesangon Hotman Dimenangkan Hakim
Sudah lebih dari 32 ribu website di seluruh dunia menggunakan platform MGID untuk memonetisasi konten dan menjaga pembaca. Kepercayaan yang besar ini, menurut Aliefah, dimungkinkan lewat pendekatan berbasis data dan analisis yang dilakukan tim MGID.
Bram Bravo, Head of Digital Ops and Programmatic Advertising Suara.com, menjelaskan MGID merupakan salah satu platform yang bisa membantu media lokal untuk memiliki bisnis yang viable dan berkelanjutan. Pendekatan berbasis data yang dilakukan MGID sangat berguna bagi media lokal mengembangkan konten-konten yang bisa menggerek traffic dan sekaligus menghasilkan pemasukan.
“Itulah alasan kami, Suara.com, meminta MGID untuk membagi solusi ini untuk media lokal yang menghadiri Local Media Summit 2022. Mudah-mudahan, ikhtiar ini bisa menyemarakkan jagat media digital di Indonesia dan secara jangka panjang membuat ekosistem digital semakin sehat,” ujar Bram.
Berita Terkait
-
Gelaran Local Media Summit 2024 Resmi Ditutup
-
Sejumlah Workshop Menarik Warnai Hari Kedua Local Media Summit 2024
-
Diskusi LMS 2024: Punya Sistem Kerja Sederhana, Ini Kelebihan dan Kelemahan Homeless Media
-
Fenomena Homeless Media di Indonesia: Awalnya Cuma Iseng hingga Tak Menyangka Bisa Besar di Medsos
-
Lima Finalis Pitching Media Inovation Ideas Paparkan Inovasi di Hadapan Ratusan Media Lokal
Tag
Terpopuler
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Beda Respons Ariel NOAH dan Raffi Ahmad Kunjungi Patung Yesus Sibea-bea
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Innalillahi, Elkan Baggott Bawa Kabar Buruk Lagi H-1 Timnas Indonesia vs Jepang
Pilihan
-
Penyerangan Brutal di Muara Komam: Dua Korban Dibacok, Satu Tewas di Tempat
-
Kata Irfan Setiaputra Usai Dicopot Erick Thohir dari Dirut Garuda Indonesia
-
5 Rekomendasi HP Rp 6 Jutaan Spek Gahar, Terbaik November 2024
-
Lion Air Bikin Aturan Baru Mulai 1 Desember: Bawa Kardus Besar, Siap-Siap Rogoh Kocek Lebih Dalam!
-
Emiten Leasing Boy Thohir PHK Ribuan Pekerja dan Tutup Kantor
Terkini
-
Rayakan HUT Emas ke - 50, Semen Baturaja Sinergi Membangun Keberlanjutan
-
Demi Harga Diri, Novi Dipenjara: Kisah Ibu 2 Anak Berjuang dari Tetangga Genit
-
Membanggakan, Maylafazza Alkayla Giffary Raih Putri Anak Indonesia Pariwisata 2024
-
Dari Kaki Bukit Barisan, Kolaborasi Energi Senyawa Panas Menerangi Sumatera
-
BRI Catatkan Portofolio Pembiayaan Berkelanjutan Senilai Rp764,8 Triliun