Scroll untuk membaca artikel
Tasmalinda
Selasa, 18 Oktober 2022 | 08:20 WIB
Gus Miftah ajak warga NU Muara Enim Sumsel Jaga Indonesia [Instagram/@gusmiftah]

SuaraSumsel.id - Gus Miftah Mengajak kepada seluruh anggota Nahdlatul Ulama (NU) di Kabupaten Muaraenim agar dapat menjaga, mendukung, dan bersinergi dengan seluruh lapisan masyarakat.

Hal ini disampaikan oleh Ulama Kondang Indonesia asal Sleman Yogyakarta yakni Miftah Maulana Habiburrahman (Gus Miftah) saat dirinya menyampaikan tausyah di hadapan ribuan masyarakat Kecamatan Lawang Kidul dalam acara Tabligh Akbar menyongsong 1 Abad NU yang diselenggarakan oleh Pondok Pesantren Madrasatul Qur’an Bukit Lawu di bawah pimpinan Ustadz Tulus Abadi di Jl Lingkar Bukit Lawu RT 10B Desa Tegal Rejo, Kecamatan Lawang Kidul, Senin (17/10/2022).

Gus Miftah saat ditemui di Hotel Grand Hyatt, Jakarta, Rabu (14/9). [Suara.com/Oke Atmaja]

Di momen 100 tahun NU ini dirinya menegaskan NU harus maju harus berubah dan harus semakin kompak dengan catatan harus disupport dari semua pihak termasuk pihak pemerintah.

“Dengan begitu yakinlah kita dapat melahirkan tokoh-tokoh hebat dari NU ini, dan insyaallah akan ada juga tokoh-tokoh hebat dari Kabupaten Muaraenim yang dapat membawa Indonesia semakin maju dimata dunia,” ungkapnya.

Baca Juga: Pesan Peretas Situs 6 Dinas Pemprov Sumsel: Minta Anggaran Website Gede Tapi Masih Aja Jebol

Kepara undangan apakah siap untuk menjaga Indonesia, dan juga siap untuk menjaga Muaraenim. Di mana dalam kesempatan itu para undangan menjawab dengan serta dengan jawab siap.

Melansir sumselupdate.com-jaringan Suara.com, Penjabat (Pj) Bupati Muaraenim Kurniawan yang hadir bersama Forkopimda Kabupaten Muaraenim dan beberapa Kepala Perangkat Daerah berharap dengan momen satu abad NU ini dapat semakin memperkuat jalinan sinergitas dan tali silaturahmi antar semua umat beragama.

Load More