SuaraSumsel.id - Teka teki soal motif pelecehan seksual yang dialami oleh istri Irjen Ferdy Sambo memang belum terungkap. Namun karena hal ini pula, masih banyak publik yang mempertanyakan logika hukum soal pelecehan seksual tersebut.
Apalagi, Komnas HAM pun memberikan keterangan adanya pelecehan seksual yang dilakukan Brigadir J di Magelang pada istri jenderal bintang dua ini.
Dalam keterangan pers, Beka Ulung Hapsara selaku Komisioner Komnas HAM menyampaikan isi rekomendasi yang ditujukan kepada pihak kepolisian guna menindaklanjuti pelecehan seksual terhadap Putri Candrawathi yang dilakukan Brigadir J di Magelang.
Hal tersebut turut mendapat reaksi dari pengacara Brigadir J, Kamaruddin Simanjuntak mengatakan jika Komnas HAM merupakan lembaga yang tidak mengetahui serta menjalankan fungsinya dalam kasus ini.
Baca Juga: Sumsel Miliki Lebih 650 Ribu UMKM, Beli Kreatif Picu UMKM Bisa Naik Kelas
"Komnas HAM itu orang atau lembaga yang sesat karena tidak mengerti fungsinya,"ucap Kamaruddin Simanjuntak dalam kanal Youtube Uya Kuya TV.
Kamaruddin pun menegaskan Komnas HAM harusnya melakukan penelitian dan pemeriksaan lebih lanjut kepada Putri Candrawathi. Apalagi lembaga negara tersebut seharusnya berpihak pada korban bukan membela pelaku.
"Komnas HAM itu bukan Pro Justitia, harusnya Komnas HAM meneliti atau melakukan pemeriksaan apakah ada pelanggaran HAM atau tidak. Harusnya membela korban bukan berpihak kepada pelaku,"sambungnya.
Komnas HAM juga disebut sebagai lembaga yang seolah seperti penyidik.
"Komnas HAM ini nggak tahu diri, tidak tahu fungsi dan perannya, tetapi berperilaku seperti penyidik. Kemudian, dia hanya berdasarkan pada cerita Putri tidak didukung dengan saksi,"ungkapnya.
Baca Juga: Tolong! Lima Warga Bayung Lencir Sumsel Disandera, Pelaku Diduga 4 Orang
Melansir hop.id-jaringan Suara.com, Kamaruddin menduga adanya aliran dana yang masuk ke Komnas HAM sehingga Putri Candrawathi terus menerus disebut mengalami pelecehan seksual.
"Tapi karena Komnas HAM diduga terima amplop, maka otaknya terus ke pelecehan seksual," tudingnya.
Berita Terkait
-
7 Potret Terbaru Trisha Eungelica, Putri Ferdy Sambo Kini Jadi Dokter Muda
-
Putri Candrawathi Ungkap Kronologi Diperkosa dan Diancam Brigadir J di Magelang: Kalau Ngomong, Suamimu...
-
Deretan Tim Sukses Dharma-Kun, Ada Eks Pengacara Keluarga Brigadir J dan Mantan Menkes
-
Jejak Karier Brigjen Hendra Kurniawan, Eks Anak Buah Ferdy Sambo yang Telah Bebas
-
Serupa Perkara Kematian Afif Maulana, YLBHI Ungkap 9 Kesamaan dengan Kasus Brigadir J
Tag
- # Pengacara Brigadir J
- # kuasa hukum brigadir j
- # kuasa hukum brigadir j lapor ke bareskrim
- # Kuasa Hukum Brigadir J Kamarudin Simanjuntak
- # Brigadir J
- # Brigadir J Disiksa Sampai Mati
- # Brigadir Nofriansyah Yoshua Hutabarat
- # kematian Brigadir Nofriansyah Yoshua Hutabarat
- # Kasus Irjen Ferdy Sambo
- # Nasib Irjen Ferdy Sambo
- # Irjen Ferdy Sambo
- # Putri Candrawathi
- # Kondisi Putri Candrawathi
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
-
Masa Tenang Pilkada, Bawaslu Balikpapan: Bukan Masa yang Tenang
Terkini
-
Semen Baturaja Raih Penghargaan SNI Award 2024: Bukti Komitmen Kualitas
-
Jalur Pendakian Gunung Dempo Ditutup Sementara, 68 Pendaki Dievakuasi
-
Dukung Pemberdayaan Disabilitas dan Gaya Hidup Sehat, BRI Hadir di OPPO Run 2024
-
Bank Sumsel Babel Raih Gold Rating dalam Asia Sustainability Reporting Rating 2024
-
Gunung Dempo Erupsi Lagi! Semburkan Abu Vulkanik hingga 200 Meter