SuaraSumsel.id - Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa mengatakan latihan tempur Super Garuda Shield 2022 merupakan investasi bagi para prajurit di masa mendatang.
Latihan tempur Super Garuda Shield 2022 berlangsung di Pusat Latihan Tempur (Puslatpur) Baturaja, Kabupaten Ogan Komering Ulu, Sumatera Selatan.
"Manfaatnya akan kita rasakan 10 tahun ke depan. Salah satunya melalui latihan ini, prajurit TNI bisa memiliki pengalaman bertempur bersama negara-negara lain," kata Andika Perkasa saat meninjau latihan Super Garuda Shield 2022 di Baturaja, Ogan Komering Ulu, Jumat (12/8/2022).
Andika bersama Panglima Komando Indo Pasifik Admiral John C. Aquilino melakukan peninjauan Super Garuda Shield 2022 yang melibatkan 13 negara di Baturaja, Jumat.
Latihan tempur tersebut menunjukkan peningkatan keterampilan prajurit TNI AD, salah satunya ialah mengoperasikan alutsista baru milik TNI AD, kata Andika.
"Lihat saja tadi, tentara kita dengan sigap bisa mengimbangi kemampuan tentara dari AS, Australia, dan Singapura dalam mengoperasikan helikopter tempur, seperti Heli AH-64 Apache, Heli UH-60 Blackhawk, dan Helly Bell 412," jelasnya.
Begitu pun saat menggunakan Meriam 105 KH 178 dan Meriam 105 M119, tambahnya, prajurit TNI AD memperlihatkan keahlian menawan. Rudal dan peluru yang ditembakkan para prajurit TNI AD bisa mengenai target sasaran.
Andika menyebut latihan bersama antara TNI dengan Australia menjadi yang ke-16 kalinya; sementara dengan Amerika Serikat dan Australia baru tercatat beberapa kali.
"Kalau latihan bersama tentara Australia setiap tahun kami lakukan; dan ke depan akan terus kami lakukan," tambahnya.
Melalui latihan tempur tersebut, dia berharap seluruh prajurit TNI AD bisa berbagi ilmu dan pengalaman dengan tentara lain dari negara-negara sahabat.
Berita Terkait
-
Pemerintah Lakukan Pengamanan Kegiatan Salat Idul Fitri dan Lokasi Rawan Bencana
-
20 Persen Warga Tak Mudik, Kapolri Prediksi Bakal Ada Lonjakan Volume Kendaraan saat Hari H Lebaran
-
Wakasal Erwin S Aldedharma Disebut Berpeluang jadi Panglima TNI, Ini Syaratnya!
-
Panglima Diminta Bersikap, Tarik Mundur atau Pensiunkan TNI yang Duduki Jabatan Sipil di Luar UU
-
Tentara Harus Mundur Dilarang Main 2 Kaki di K/L, TB Hasanuddin ke Panglima: Kita Harus Taat Azas
Tag
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
Pilihan
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
-
Penurunan Fungsi Kognitif Akibat Kebiasaan Pakai AI: Kemajuan atau Ancaman?
Terkini
-
Antre Sejak Subuh, Warga Sumsel Berburu Pertalite dan Solar Langka
-
Harga Emas di Palembang Tembus Rp 11 Juta per Suku, Calon Pengantin Panik
-
Eks Teller BNI Palembang Gelapkan Rp5,2 Miliar demi Umroh, Uang Nasabah Raib
-
Cemburu Buta, Polisi di Palembang Aniaya Mantan dan Arahkan Pistol ke Warga
-
Siap-Siap! Dana Kaget Spesial 17 April 2025 Sudah Bisa Diklaim