SuaraSumsel.id - Pesulap Demian Aditya ikut menanggapi aksi Marcel Radivhal alias Pesulap Merah yang membongkar praktik perdukunan.
Demian Aditya mengaku pernah berada di fase seperti Pesulap Merah yang tidak mengakui eksistensi ilmu hitam para dukun.
Sama seperti Pesulap Merah, Demian Aditya mengaku dulu memang sering mengungkap trik-trik perdukunan.
"Kalau ditanya soal perdukunan, gini. Aku percaya kalau ada di depan mata. Kenapa, karena aku tahu, enggak semua, tapi ada beberapa dukun yang pakai alay sulap untuk praktiknya," kata Demian Aditya dalam podcast Nikita Mirzani, yang diunggah baru-baru ini dikutip dari Suara.com.
"Dulu, aku juga sama, melawan banget. Apalagi, dunia kami tuh sebetulnya hampir mirip. Aku pernah ngelawan dukun-dukun palsu," kata Demian Aditya melanjutkan.
Namun rupanya, ada orang yang tak suka dengan aksi Demian Aditya. Magician yang sempat memukau di ajang kompetisi adu bakat di luar negeri ini pun sampai dikirim santet oleh orang yang tak suka dengannya.
"Orang yang enggak suka sama aku, menggunakan jasa dukun, dia ngirim santet ke aku. Pada saat ke rumah, ketahuan tuh, sama Sarah, istri aku. Wah, ini enggak benar nih," ucap Demian Aditya.
Nikita Mirzani sesekali bertanya mengenai metode santet sendiri, Demian Aditya mengungkapkan bahwa hal tersebut sulit di dijelaskan dengan nalar.
"Aku pernah kayak si Pesulap Merah, segala aku against gitulah, tapi ternyata itu ada, benaran ada, harus ngerasain dulu," imbuh Demian Aditya.
Baca Juga: Soal Pesulap Merah Viral Bongkar Trik Perdukunan, Demian: Dia Terlalu Berani
Pesulap Merah sedang ramai diperbincangkan karena membongkar trik-trik dukun yang ada di Indonesia. Pesulap merah semakin banyak dikenal orang saat berseteru dengan Gus Samsudin, yang memiliki padepokan pengobatan bernama Nur Dzat Sejati.
Berita Terkait
-
Soal Pesulap Merah Viral Bongkar Trik Perdukunan, Demian: Dia Terlalu Berani
-
Brigjen Krishna Murti Ikut Sindir Dukun Polisikan Pesulap Merah Gegara Sepi Job: Katanya Bisa Bikin Penglaris!
-
Bongkar Rahasia, Persatuan Dukun Laporkan Pesulap Merah: Menghina Pekerjaan
-
Demian Aditya Wanti-Wanti Pesulap Merah yang Tak Percaya Santet
-
Gus Syam Bikin Gelak Tawa saat Bongkar Trik Gus Samsudin: Gak Boleh Ketawa, Kita Harus Hargai Akting Orang
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Guncangan di Grup Astra: Izin Tambang Martabe Dicabut Prabowo, Saham UNTR Terjun Bebas 14%!
-
Emas dan Perak Meroket Ekstrem, Analis Prediksi Tren Bullish Paling Agresif Abad Ini
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
Terkini
-
7 Bedak Padat untuk Makeup Ringan dan Natural bagi Remaja
-
7 Fakta Pabrik Bio Avtur di Banyuasin, Kelapa Lokal Bakal Jadi Bahan Bakar Pesawat
-
7 Fakta Sidang Korupsi Dana PMI Palembang, Fitrianti Agustinda Dituntut 8,5 Tahun Penjara
-
Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru, Bukan Sekadar Soal Estetika
-
Lebih dari Seremonial, PTBA Jadikan Bulan K3 Nasional Momentum Bangun Budaya Keselamatan Kerja