SuaraSumsel.id - Belum lama ini muncul kehebohan dengan kalimat yang provokatif, seperti ‘buang itu nama Ganjar ke tong sampah’,". Pernyataan ini kemudian dijelaskan Tokoh agama Miftah Maulana Habiburrahman atau Gus Miftah bukan dari dirinya.
Dia pun meminta kepada media agar tidak memprovokasi yang mengaitkan Gus Miftah dengan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo.
"Ya Allah. Please deh, jangan provokatif. Enggak mungkin saya mengatakan ‘buang itu nama Ganjar ke tong sampah’," kata Gus Miftah yang dikutip dari unggahan di akun Instagram resminya bernama pengguna gusmiftah, dipantau dari Jakarta, Kamis.
Pernyataan tersebut dia sampaikan untuk klarifikasi sejumlah berita yang beredar. Berita tersebut menyebutkan bahwa Gus Miftah mengatakan, "Buang itu nama Ganjar ke tong sampah."
Baca Juga: Tarif Pungut Ekspor CPO Dihapuskan, Petani Sawit Sumsel: Tak Ada Alasan Pabrik Tak Serap TBS
"Mas Ganjar Pranowo itu sahabat saya," kata Gus Miftah menegaskan.
Melansir ANTARA, Gus Miftah juga mengatakan bahwa dirinya kerap menggunakan pilihan kata untuk bercanda atau guyon.
Ia juga mengatakan bahwa dirinya bersahabat dengan semua tokoh politik.
"Kalau hanya bahasa lisan, guyon, dan sebagainya biasalah. Saya bersahabat dengan Mas Ganjar, dengan Kang Ridwan Kamil (Gubernur Jawa Barat), dengan Anies Baswedan (Gubernur DKI Jakarta), Bro Erick Thohir (Menteri BUMN), Pak Airlangga (Menteri Koordinator Bidang Perekonomian), Gus Muhaimin (Wakil Ketua DPR RI), Pak Prabowo (Menteri Pertahanan RI), dan semuanya," ucap Gus Miftah.
Oleh karena itu, dia meminta kepada media untuk tidak melakukan provokasi dan mengutip pernyataannya dengan sembarangan.
Baca Juga: Cuaca Sumsel Kamis 21 Juli 2022: Suhu Palembang Terik di Siang Hari Ini
Ia juga meminta kepada media agar lebih berhati-hati.
Berita Terkait
-
Jokowi Masih Dianggap 'Bos', Ganjar Komentari Matahari Kembar
-
Singgung Omongan Ganjar soal Menteri Temui Jokowi, PSI: Jangan Menjalankan Politik Pecah Belah
-
Ganjar Pasang Badan! Hadiri Sidang Hasto, Beri Dukungan Moral di Tengah Kasus Suap PAW
-
Tonton Langsung Sidang Kasus Sekjen PDIP, Ganjar Pranowo: Semangat Mas Hasto
-
Kongres PDIP Terus Ditunda, Ganjar Pranowo Ungkap Alasan 'Hari Baik', Tapi Ada Apa Sebenarnya?
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Pembayaran Listrik Rumah dan Kantor Melonjak? Ini Daftar Tarif Listrik Terbaru Tahun 2025
-
AS Soroti Mangga Dua Jadi Lokasi Sarang Barang Bajakan, Mendag: Nanti Kita Cek!
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
Terkini
-
Batik Tulis Soedjono Bangkit Bersama BRI Menuju Pasar Global
-
Jejak Emansipasi Ratu Sinuhun: Perempuan Hebat dari Bumi Sriwijaya
-
Detik-Detik Mencekam Simpang Veteran Palembang: Ratusan Remaja Bersiaga Tawuran
-
PSU Empat Lawang Panas! Joncik Unggul Hitung Cepat, Budi Antoni Klaim Menang
-
Weekend Makin Ceria: Ada Kejutan Dana Kaget Menantimu Sabtu 19 April 2025