SuaraSumsel.id - Mencapai 11 kepala desa atau Kades ditahan Polda Sumatera Selatan, akhir minggu ini. Tidak hanya belasan kades, namun juga seorang kontraktor yang diketahui juga seolah politisi partai PKB berinisial ZA.
Belasan orang ini ditangkap tim penyidik Unit 2 Subdit V Tipikor Ditreskrimsus atas kasus dugaan korupsi pembangunan sarana olahraga, lapangan sepak bola di desa mereka. Pemeriksaan diketahui telah betrlangsung sejak Kamis (30/6/2022) lalu.
Melansir sumselupdate.com-jaringan Suara.com, dugaan korupsi para kades itu berasal dari kabupaten Ogan Ilir dan Ogan Komering Ilir (OKI), di mana dana yang digunakan pada tahun 2015 dengan taksiran mencapai Rp1,6 miliar yang berasal dari APBN yang merupakan refocusing Kemenpora RI.
“Saat ini tengah dalam tahap penyidikan setelah sebelumnya memintai keterangan sejumlah saksi. Saat ini kasusnya ditangani penyidik Unit 2 Subdit Tipikor Ditreskrimsus Polda Sumsel,” ujar narasumber tak ingin disebut namanya.
Direktur Ditreskrimsus Polda Sumsel Kombes Pol M Barly Ramadhan membenarkan penangkapan ZA dan 11 oknum kades tersebut guna proses penyelidikan.
“Ditahan dalam rangka untuk proses penyelidikan, nanti bakal kami sampaikan rilis resminya dalam waktu dekat,” tulis Barly dalam pesan singkat.
Status ZA sebagai wakil sekretaris DPW PKB Sumsel memang telah beberapa kali dihadirkan sebagai saksi dalam persidangan kasus dugaan korupsi dana hibah Kemenpora di OKU Selatan dengan terdakwa Zainal Muhtadin dan Akmal Zailani.
Tag
Berita Terkait
-
Cuaca Sumsel di Akhir Pekan Ini, Berpotensi Diguyur Hujan Ringan
-
Detik-Detik Sekolah Islam Ambruk, Remaja Lagi Main HP Tertimpa Bangunan
-
Warning! Harga Cabai Rp120.000 Per Kilogram Kerek Inflasi Sumsel Terus Meroket
-
Cegah Kendaraan ODOL Masuk Tol di Sumsel, Polri akan Pasang Alat Ukur Beban
-
La Nina Tiga Tahun Terakhir Bikin Sumsel Masih Dilanda Hujan Saat Kemarau
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
Terkini
-
Cek Fakta: Viral Video Cak Imin Bicara Pemutihan Utang BPJS, Benarkah?
-
Cek Fakta: Viral Isu Menkeu Purbaya Curiga Permainan Bunga Rp285,6 Triliun Bikin TPG Telat
-
Semen Baturaja Sabet 3 Penghargaan GRC 2025, Bukti Tata Kelola dan Kepemimpinan Unggul
-
UMKM Panen Rezeki di Sriwijaya Ranau Gran Fondo 2025, Gubernur Dorong Produk Lokal Naik Kelas
-
1.863 Peserta Serbu Sriwijaya Ranau Gran Fondo 2025, Terbesar Sepanjang Penyelenggaraan