SuaraSumsel.id - Jonathan, bocah 10 tahun, warga Jalan Yos Sudarso, RT 06, Kelurahan Taba Jemekeh, Kecamatan LubuklinggauTimur I, Kota Lubuklinggau, Sumatera Selatan ditemukan tewas tenggelam di sungai Kelingi, Selasa (7/6/2022) sekitar pukul 10.00 WIB.
Peristiwa ini bermula saat korban yang sedang mandi di sungai Kelingi bersama dua temannya yakni Yaser dan Hafis. Mereka mandi di sungai Kelingi yang berada di Jalan Pasir, Kelurahan Taba Jemekeh, Kecamatan Lubuklinggau Timur I.
"Pagi itu Jonathan bersama dua temannya mandi di sungai. Korban sendiri diduga kurang pandai berenang, sedangkan temannya bisa berenang. Sehingga hanyut terbawa arus sungai," kata Romli, Ketua RT 03 tempat lokasi kejadian.
Mengetahui korban hanyut, kedua teman berteriak meminta pertolongan warga sekitarnya. Warga pun sempat mendengar dan melakukan pencarian dan melapor pada petugas.
Petugas yang mendapat laporan langsung turun kelokasi melakukan proses pencarian. Sekitar pukul 12.30 WIB, korban tenggelam ditemukan sudah dalam keadaan tewas. Ditemukan sekitar 100 meter dari titik tenggelam. "Saat ditemukan itu tenggelam dan tersangkut di bebatuan," jelasnya.
Korban ditemukan oleh salah seorang warga bernama Syukri. Saat itu, Syukri ikut melakukan pencarian bersama tim Search and Resue dari Dinas Pemadam Kebakaran dan Penanggulangan Bencana (Damkar PB) Kota Lubuklinggau.
"Korban dimakamkan sore ini juga di TPU Kelurahan Taba Jemekeh," jelasnya.
Kepala Dinas Damkar dan PB Lubuklinggau, M Lutfi didamping Staf, Riko mengatakan pihaknya mendapat laporan ada orang teggelam sekitar pukul 10.00 WIB. Begitu mendapat laporan, anggota langsung turun melakukan pencarian.
Kontributor: Malik
Baca Juga: 12 Anak di Sumsel Terluka, Atraksi Motor Tong Setan Ditutup Polisi
Tag
Berita Terkait
-
Selebgram Palembang Al Naura Divonis Bebas Kasus Investasi Bodong oleh PT, Jaksa Ajukan Kasasi
-
12 Anak di Sumsel Terluka, Atraksi Motor Tong Setan Ditutup Polisi
-
Banding di Pengadilan Tinggi, Selebgram Palembang Al Naura Karima Divonis Bebas
-
Pidato Berapi-api Sukarno pada Rapat Raksasa di Palembang 1960, Menerangkan Konsep Bernegara Manipol Usdek
-
Prakiraan Cuaca Sumsel Hari Ini, Palembang Bakal Hujan di Malam Hari
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Keuangan Daerah Cekak? DPRD dan Pemprov Sumsel Bentuk Pansus Cari Tambahan PAD
-
BRI Bekali Atlet SEA Games 2025 dengan Edukasi Keuangan Berkelanjutan
-
7 Bedak Tabur untuk Tampilan Wajah Lebih Mulus di Depan Kamera
-
Baru Sepekan Dilarang, Pemprov Sumsel Malah Kaji Pelonggaran Truk Batu Bara, Ada Apa?
-
7 Fakta Mengejutkan Kasus Dugaan Pelecehan Oknum Dosen FH UMP, Korban Kedua Buka Suara