SuaraSumsel.id - Menghadapi kontra Bangladesh dalam laga persahabatan FIFA di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Jawa Barat, Rabu (1/6/2022) besok, Pelatih tim nasional Indonesia Shin Tae-yong memilih formasi yang fleksibel.
Dia pun menargerkan agar skuad timnas Indonesia bisa menang, kontra Bangladesh dalam laga persahabatan FIFA tersebut. “Kami harus menang melawan Bangladesh,” ujar Shin melansir ANTARA.
Sampai saat ini, beberapa nama-nama seperti Elkan Baggott, Pratama Arhan, Stefano Lilipaly dan Irfan Jaya di skuad “Garuda” yang dapat diturunkan melawan Bangladesh.
Juru taktik asal Korea Selatan itu yakin para pemainnya memiliki kualitas yang bisa menyulitkan sang lawan.
Shin pun merasa bisa lebih fleksibel dalam menerapkan formasi di lapangan. Hal tersebut akan dimanfaatkannya untuk mencari strategi yang pas bagi timnya.
“Dengan pemain-pemain yang ada saya akan menguji coba formasi yang akan saya gunakan nanti,” tutur pelatih timnas Korea Selatan di Piala Dunia 2018.
Shin Tae-yong membawa 29 pemain untuk laga tersebut, termasuk enam pemain yang merumput di luar negeri Asnawi Mangkualam, Witan Sulaeman, Pratama Arhan, Egy Maulana, Saddil Ramdani dan Elkan Baggott, lalu pemain berusia 17 tahun Marselino Ferdinan, serta sosok yang kembali lagi ke skuad “Garuda” setelah dua tahun, Stefano Lilipaly.
Pertandingan melawan Bangladesh nantinya menjadi bagian dari persiapan timnas Indonesia menuju Kualifikasi Piala Asia 2023 yang digelar pada 8-14 Juni 2022 di Kuwait.
Indonesia sudah enam kali bersua Bangladesh. “Garuda” mendominasi pertemuan itu dengan hasil empat kali menang, sekali seri dan sekali kalah.
Baca Juga: Sumsel Gelar Pekan Kebudayaan Daerah, Sajikan Pertunjukan dan Permainan Tradisional Anak-Anak
Tag
Berita Terkait
-
Prediksi Line Up Timnas Indonesia di FIFA Matcday Kontra Bangladesh, Lilipaly Starter?
-
Rekor Pertemuan Timnas Indonesia vs Bangladesh, Skuad Garuda Baru Kalah Sekali
-
7 Pemain Timnas Indonesia U-23 yang Wajib Dimainkan di Kualifikasi Piala Asia 2023
-
Alasan Shin Tae-yong Tak Panggil Ilija Spasojevic Meski Statistiknya Mentereng
-
Jordi Amat dan Sandy Walsh Gagal Bela Timnas Indonesia di Ajang Kualifikasi Piala Asia, Netizen Tidak Kaget
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- 5 Mobil Bekas 80 Jutaan dengan Pajak Murah, Irit dan Nyaman untuk Harian
Pilihan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
-
Harga Emas di Palembang Nyaris Rp17 Juta per Suku, Warga Menunda Membeli
Terkini
-
5 Bedak Padat Korea untuk Wajah Terlihat Cerah dan Natural
-
Nyanyian di Ruang Sidang: Saksi Ungkap Bupati OKU Teddy Meilwansyah Minta THR Rp150 Juta
-
5 Cushion dengan Hasil Setara Foundation Cair Mahal
-
Gangguan Listrik Bikin Air PDAM Palembang Mati Sementara, Ini Wilayah yang Terdampak
-
5 Alasan Foundation Terlihat Berminyak dan Cara Agar Makeup Tampak Glowing