SuaraSumsel.id - Oknum wartawan di Palembang, Sumatera Selatan, Eri Gunawan ditangkap polisi karena kedapatan menjual sabu sebanyak 1.030 gram atau 1 kilogram. Kasus ini terungkap setelah polisi melakukan penyamaran dengan memesan kepada pelaku.
Pelaku Eri Gunawan yang lebih dikenal dengan nama Erik bersama seorang temannya Chairil Anwar. Keduanya
diamankan di depan ruko kantor media di Kecamatan Ilir Barat II, Palembang.
Dirnarkoba Polda Sumsel Kombes Pol Bambang Irawan mengatakan penangkapan tersangka berawal dari laporan masyarakat bahwa sering terjadi transaksi narkoba di jalan Binjai Kelurahan 30 Ilir.
"Personel Unit 3 Subdit I Ditres Nakoba Polda Sumsel mendapatkan informasi bahwa di depan ruko kantor media tersebut sering terjadi transaksi narkoba. Menurut informasi tersangka seorang oknum wartawan, tapi masih kami dalami lagi, " ujar Bambang, Kamis (14/4/2022).
Anggota melakukan penyelidikan terhadap kebenaran informasi tersebut, hingga melakukan Under Cover By (UCB) dengan memesan sabu kepada tersangka.
"Setelah bersepakat bertemu, anggota kami diminta menunggu. Saat tersangka datang ia membawa satu bungkus sabu-sabu yang dibungkus dengan teh china merk Guanyin Wang seberat 1.030 gram, " katanya.
"Selanjutnya kami masih melakukan pengembangan terhadap jaringan tersangka, " tambahnya.
Sementara tersangka hanya terdiam perihal kasus yang menjeratnya tersebut.
Kontributor : Welly Jasrial Tanjung
Baca Juga: Kopi Pagar Alam Sumsel Siap Ekspor, Sasar Segmen Pasar Produk Premium
Berita Terkait
-
Video Dugaan Pesta Sabu di Lapas Viral, Pejabat Kemenkumham Sumsel Diperiksa?
-
Bongkar Praktik Licik Lapas Tanjung Raja, Robby Minta Tolong Presiden Prabowo
-
Kisah Tragis Novi, Ibu Dua Anak Sering Diganggu Tetangga Genit Malah Dipenjara
-
Daftar Diskon BRI Palembang: Hemat Makan, Belanja, & Kecantikan!
-
Usai Ditetapkan Tersangka Korupsi Jalur Kereta Besitang-Langsa, Prasetyo Boeditjahjono Kembali Jadi Tersangka Proyek LRT
Tag
Terpopuler
- Pernampakan Mobil Mewah Milik Ahmad Luthfi yang Dikendarai Vanessa Nabila, Pajaknya Tak Dibayar?
- Jabatan Prestisius Rolly Ade Charles, Diduga Ikut Ivan Sugianto Paksa Anak SMA Menggonggong
- Pengalaman Mengejutkan Suporter Jepang Awayday ke SUGBK: Indonesia Negara yang...
- Ditemui Ahmad Sahroni, Begini Penampakan Lesu Ivan Sugianto di Polrestabes Surabaya
- Pesan Terakhir Nurina Mulkiwati Istri Ahmad Luthfi, Kini Suami Diisukan Punya Simpanan Selebgram
Pilihan
-
Viral! Pemotor 'Bersenjata' di Gunungkidul Dikira Klitih, Ternyata Musuhnya Ulat Jati
-
Di Tengah Protes Kenaikan PPN 12%, Sri Mulyani Justru Mau Ampuni Para Pengemplang Pajak Lewat Tax Amnesty Jilid III
-
Tax Amnesty Bergulir Lagi, Para Pengemplang Pajak Bakal Diampuni Prabowo
-
Rupiah Lagi-lagi Perkasa Imbas Yield Obligasi AS Anjlok
-
Harga Emas Antam Naik Drastis, Hampir Tembus Rp 1,5 Juta/Gram
Terkini
-
Cerita Pilu Novi Tolak Bayar Uang Damai Rp60 Juta, Padahal Dilecehkan Tetangga
-
Robby Minta Prabowo Turun Tangan: Kisah Video Viral Dugaan Pesta Sabu Lapas
-
Walkout di Tengah Debat Pilkada OKU, Paslon 01 Sebut Aturan Debat Dilanggar!
-
Penyelidikan Mendalam Kasus Pesta Sabu di Lapas, Oknum Petugas Jadi Tersangka?
-
WNA China Tewas Tertabrak Speedboat di Sumsel, Nakhoda Jadi Tersangka