SuaraSumsel.id - DI bulan Ramadhan, pelaksanaan sholat dhuha sangat diajurkan. Salat yang berlangsung di pagi hari yakni sejak fajar terbit hingga menjelang salat wajib dzuhur memberikan banyak manfaat.
Salat dhuha paling sedikut dikerjakan sebanyak dua rakaat. Sebelum pelaksanaan salat, maka perlu membaca niat salat tersebut. Pelaksanaan salat dhuha dilaksanakan seperti salat pada umumnya.
Jika salat dhuha dikerjakan lebih dari dua rakaat, makan gerakan salam dilakukan sekali salam pada setiap dua rakaat. Diriwayatkan Ummu Hani, “Rasulullah SAW pada tahun terjadinya Fathu Makkah beliau salat Dhuha delapan rakaat.” (HR. Bukhari).
Melaksanakan sholat Dhuha dianjurkan dalam hadist riwayat Abu Daud, dari Nu'aim bin Hammar Al Ghothofaniy, beliau mendengar Rasulullah SAW bersabda, "Allah Ta'ala berfirman: Wahai anak Adam, janganlah engkau tinggalkan empat rakaat shalat di awal siang (di waktu Dhuha). Maka itu akan mencukupimu di akhir siang." (HR Abu Daud).
Baca Juga: Bahan Bakar Solar Langka di Sumsel: Panen Padi di OKU Timur Terhambat
Sebelum melaksanakan sholat Dhuha, seorang muslim wajib membaca niat sholat Dhuha sebagai berikut.
“Ushalli Sunnatadh-dhuhaa rak'ataini lillaahi ta'aalaa."
Artinya: Aku niat sholat sunat dhuha dua rakaat, karena Allah ta'ala.
Doa Setelah Sholat Dhuha
Baca Juga: LRT Sumsel Operasikan 88 Perjalanan Selama Ramadhan
Setelah melaksanakan sholat Dhuha, alangkah baiknya seorang muslim untuk membaca doa.
“Allahumma innad-duhaa'a duhaa'uka wal bahaa'a bahaa'uka wal jamaala jamaaluka wal quwwata quwwatuka wal-qudrota qudratuka wal 'ismata 'ismatuka.
Allahumma in kaana rizqii fis-samaa'i fa anzilhu, wa in kaana fil ardi fa akhrijhu, wa in kaana mu'assiran fa yassirhu, wa in kaana haraaman fa tahrirhu wa in kaana ba'iidan fa qarribhu bi haqqi duhaa'ika wa bahaa'ika wa jamaalika wa quwwatika wa qudratika, aatinii maa ataita 'ibaadakash-shalihiin.”
Artinya: "Ya Allah, sesungguhnya waktu dhuha adalah waktu dhuha-Mu, keagungan adalah keagungan-Mu, keindahan adalah keindahan-Mu, kekuatan adalah kekuatan-Mu, penjagaan adalah penjagaan-Mu."
"Ya Allah, apabila rezekiku berada di atas langit maka turunkanlah, apabila berada di dalam bumi maka keluarkanlah, apabila sukar mudahkanlah, apabila haram sucikanlah, apabila jauh dekatkanlah dengan kebenaran dhuha-Mu, kekuasaan-Mu (wahai Tuhanku), datangkanlah padaku apa yang Engkau datangkan kepada hamba-hamba-Mu yang sholeh."
Tata Cara Pelaksanaan Salat Dhuha
Membaca niat sholat Dhuha
Membaca doa Iftitah
Membaca surat Al-Fatihah
Membaca satu surat di dalam Al Quran
Ruku'
I'tidal
Sujud pertama
Duduk di antara dua sujud
Sujud kedua
Berdiri dan melaksanakan rakaat kedua yang tata caranya sama seperti rakaat pertama
Tasyahud akhir dan salam
Membaca doa setelah sholat dhuha
Inilah cara pelaksanaan salat dhuha, doa, serta niat melaksanakan salat sunah tersebut.
Berita Terkait
Tag
- # Salat Dhuha
- # Tata cara salat dhuha
- # bacaan latin niat salat dhuha
- # doa salat dhuha
- # niat salat dhuha
- # keutamaan salat dhuha
- # Cara Sholat Dhuha
- # Manfaat Sholat Dhuha
- # Sholat Dhuha
- # Niat Sholat Dhuha
- # Tata Cara Sholat Dhuha
- # doa sholat dhuha
- # bacaan latin doa sholat dhuha
- # bacaan latin niat sholat dhuha
- # jadwal sholat dhuha
- # keutamaan sholat Dhuha
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
-
Masa Tenang Pilkada, Bawaslu Balikpapan: Bukan Masa yang Tenang
Terkini
-
Semen Baturaja Raih Penghargaan SNI Award 2024: Bukti Komitmen Kualitas
-
Jalur Pendakian Gunung Dempo Ditutup Sementara, 68 Pendaki Dievakuasi
-
Dukung Pemberdayaan Disabilitas dan Gaya Hidup Sehat, BRI Hadir di OPPO Run 2024
-
Bank Sumsel Babel Raih Gold Rating dalam Asia Sustainability Reporting Rating 2024
-
Gunung Dempo Erupsi Lagi! Semburkan Abu Vulkanik hingga 200 Meter