SuaraSumsel.id - Sebuah tangkapan layar konten menyerupai berita media daring menjadi viral karena menampilkan pebalap tim Repsol Honda Marc Marquez.
Konten yang menampilkan Marquez dengan bebat dan kain untuk menopang tangan kirinya muncul di Facebook.
Terdapat judul "Marc Marquez Tiba di bandara Internasional Sultan Hasanuddin dan langsung menuju Terminal Mallengkeri dan lanjut menuju Jeneponto di kediaman Daeng Naba Tukang Urut" pada unggahan itu.
Informasi itu muncul bertepatan dengan momen penyelenggaraan MotoGP Mandalika 2022 yang berlangsung di Lombok, Nusa Tenggara Barat, pada 18-20 Maret 2022.
Baca Juga: BMKG: Prakiraan Cuaca 21 Maret 2022, Sumsel Berawan hingga Dini Hari Disertai Hujan Ringan
Marquez sempat tiga kali terpelanting dari motornya yaitu dua kali pada sesi kualifikasi pertama pada Jumat (18/3) dan sekali pada sesi pemanasan sebelum perlombaan MotoGP pada Minggu (20/3).
Namun benarkah Marc Marquez menjalani pengobatan di tukang urut di Jeneponto?
Unggahan hoaks yang menyebut Marquez menjalani pengobatan di tukang urut di Jeneponto. Hoaks itu termasuk kategori hoaks satire/parodi. (Facebook).
Penjelasan:
Berdasarkan penelusuran ANTARA, klaim Marquez menjalani pengobatan di tukang urut di Jeneponto adalah informasi keliru atau hoaks.
Konten asli berita yang menampilkan pebalap dengan nomor 93 itu dengan kain untuk menopang tangan kirinya merupakan berita milik Kompas.com pada 21 Juli dengan judul "Marc Marquez Tiba di Barcelona untuk Operasi, Kapan Bisa Mulai Balapan Lagi?"
Baca Juga: Okupansi Hotel di Sumsel Kini Capai 70 Persen, Usai Syarat Tes PCR/Antigen Dicabut Pemerintah
Konten viral yang mengklaim pebalap Marquez menjalani pengobatan di tukang urut merupakan hoaks satir/parodi yang meniru konten asli (imposter).
Berita Terkait
-
Sapu Bersih Kemenangan di MotoGP Qatar 2025, Strategi Marc Marquez Jitu
-
Puncak Klasemen Direbut Sang Kakak Lagi, Alex Marquez Tak Sakit Hati
-
MotoGP Qatar 2025: Jorge Martin Cedera Lagi, Maverick Vinales Kena Penalti
-
Sprint Race MotoGP Qatar 2025: Ujian untuk Pecco Bagnaia
-
MotoGP Qatar 2025: Marc Marquez dan Pecco Bagnaia Bakal Bersaing Ketat?
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
Terkini
-
Jejak Emansipasi Ratu Sinuhun: Perempuan Hebat dari Bumi Sriwijaya
-
Detik-Detik Mencekam Simpang Veteran Palembang: Ratusan Remaja Bersiaga Tawuran
-
PSU Empat Lawang Panas! Joncik Unggul Hitung Cepat, Budi Antoni Klaim Menang
-
Weekend Makin Ceria: Ada Kejutan Dana Kaget Menantimu Sabtu 19 April 2025
-
Joncik-Arifai Klaim Menang Telak di PSU Empat Lawang Versi Hitung Cepat