SuaraSumsel.id - Presiden Joko Widodo atau Jokowi mengumpulkan Gubernur se Indonesia di IKN Nusantara. Tidak hanya rapat dan memberikan arahan, Jokowi pun mengajak para Gubernur ini berkemah di lokasi titik nol IKN Nusantara.
Mulanya diawali dengan prosesi penyatuan tanah dan air di IKN Nusantara.
Proses penyautan tanah dan air ini disiarkan langsung melalui YouTube Sekretariat Presiden, Senin (14/3/2022). Jokowi didampingi Iriana.Jokowi tampak menggunakan kemeja putih dan celana warna hitam. Setibanya di titik nol IKN, Jokowi langsung disambut Sultan Kutai Kartanegara Ing Martadipura XXI, Sultan Adji Muhammad Arifin.
Prosesi dimulai dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya. Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mendapat kesempatan pertama untuk menyerahkan tanah dan air yang dibawa ke Presiden Jokowi.
Anies memberikan tanah dan kendi berisi air ke Jokowi yang kemudian dituangkan ke bejana Nusantara. Penyerahan tanah dan air itu kemudian dilakukan oleh Gubernur Aceh hingga Papua. Satu per satu para Gubernur menyerahkan tanah dan kendi air ke Jokowi.
Namun penyerahan air dan tanah ini pun kemudian ramai dikomentari netizen.
Netizen pun masih ramai membahas mengenai kelangkaan minyak goreng. Polemik minyak goreng pun dikaitkan dengan rencana IKN Nusantara.
"Dari elemen air, tanah, api, minyak goreng bersatulah" ujar, yudi_adminto94.
"Sementara emak2 antri menyerahkan KTP untuk 2 liter minyak goreng", tulis ego_defryan
"Minyak goreng masih ngantri," kata rianda_2407.
Berita Terkait
-
Belum Pernah Dipakai, Tenda Kemah Jokowi di Titik Nol IKN Ternyata Barang Inventaris saat Gempa Poso 2019
-
Pedagang dan Pembeli Kompak Keluhkan Kelangkaan Minyak Goreng di Semarang
-
Terancam Digusur Proyek IKN, Jokowi Diminta Dialog Langsung dengan Masyarakat Adat Selama Kemah di Titik Nol
-
Jokowi Tidur Tanpa AC Selama Kemah di Titik Nol IKN, Istana: Gak Ada Makanan Khusus, Paling Indomie
-
Kelar Seremonial di IKN, Jokowi Segera Gelar Rapat Usut Kelangkaan Minyak Goreng
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Sambut 2026, BRI Berharap Bisa Take-Off dan Bertumbuh dalam Jangka Panjang
-
BRI Dukung Pembangunan Rumah Hunian Danantara untuk Ringankan Penderitaan Masyarakat
-
6 Fakta Dugaan Pelecehan Mahasiswi oleh Dosen UMP yang Kini Dilaporkan ke Polisi
-
Cek Fakta: Viral Klaim BMKG Deteksi Ancaman Squall Line Malam Tahun Baru, Benarkah?
-
Sepanjang 2025, Transformasi BRI Berbuah Kinerja Solid dan Kontribusi Nyata untuk Negeri