SuaraSumsel.id - Usai mengunjungi operasi pasar murah, Menko Perekonomian Airlangga Hartarto dipanggil salah satu pedagang martabak telur di Pasar Alang-alang Lebar Km 12 Palembang, Sumatera Selatan atau Sumsel.
Baru beberapa langkah Menko Airlangga meninggalkan konferensi pers, terdengar suara lantang pedang martabak telur, Muktadin yang memanggilnya.
"Pak Airlangga, Pak Airlangga, Pak Airlangga," panggil Muktadin tiga kali, lalu memberikan satu bungkus martabak kepada Menko Airlangga.
"Ini martabak digoreng pakai minyak operasi pasar, semoga berkah dan bapak sehat selalu," lanjutnya
Baca Juga: BMKG: Sumsel Bersuhu 32 Derajat pada Hari Ini
Kemudian, Menko Airlangga menerima pemberian Muktadin dan menghampiri gerai miliknya. "Ini martabak apa namanya, mana tempatnya kita lihat," ujarnya, Sabtu (5/3/2022).
Berjalan berdampingan Muktadin, Menko Airlangga mengunjungi gerai martabak terlur. "Apa bedanya martabak ini," tanya Menko Airlangga ketika melihat-lihat gerai Muktadin.
Muktadin menjelaskan macam martabak yang dijualnya kepada Menko Airlangga."Ini martabak telur, terus ada juga yang martabak sayur. Dimakan pakek kuah kari Pak," sampainya kepada Menko Airlangga.
Perjumpaan mereka berdua menjadi tontonan warga pasar yang sedang mendatangi Operasi Pasar (OP) Minyak Goreng di Pasar Alang-alang Lebar Km 12 Palembang Sumsel.
Pria asal Jawa Tengah, Muktadin mengaku sebelumnya tidak kepikiran untuk menemui Menko Airlangga dan memberikannya satu bungkus martabak.
Baca Juga: Menko Airlangga: Sumsel Telah Melewati Puncak Virus COVID-19 Omicron
"Tadi saya gak kepikiran mau kasih pak menteri martabak jualan saya. Ada yang bilang kalau ada rombongan menteri bakal datang, terus nyaranin saya untuk kasih martabak aja," ujarnya saat diwawancara Suara.com.
Berita Terkait
-
Fakta Polisi Aniaya Mantan dan Todongkan Pistol Ternyata Positif Narkoba
-
Demi Konten Ekstrem, 5 Fakta Aksi Berbahaya Bule Rusia Naiki KA Batu Bara
-
Drama di Hari Bahagia: Bus Pengantin Terperosok, Mempelai Wanita Histeris di Jalan
-
Situasi Ekonomi Kian Memburuk: Benarkah Posisi Airlangga Hartarto Kini di Ujung Tanduk?
-
Turis Rusia Nekat! Aksi Gila Naik Kereta Batu Bara Babaranjang Viral!
Tag
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
Terkini
-
Anggota DPRD Lubuklinggau Dilaporkan ke Polda Sumsel: Gelapkan Dana Miliaran
-
Spesial Libur Panjang: DANA Bagi-Bagi Rezeki Lewat Dana Kaget 18 April 2025
-
Viral Gadis OKU Timur Dipinang Pria New Zealand dengan Mahar Miliaran Rupiah
-
Inspirasi Parenting dari dr Aisah Dahlan di Talkshow IIPK Bank Sumsel Babel
-
Panggung Acara Toko Murah Nian Jadi Biang Kerok di Tanjung Barangan