SuaraSumsel.id - Usai video ribut dengan ibu-ibu di Bandara, hingga menyebut anak Jenderal, sosok wanita muda tersebut terungkap. Dia adalah Anggiat Pasaribu alias Rindu yang belakangan diketahui jika dia istri mantan dandim dan anak seorang petinggi Jenderal bintang satu.
Kebetulan ibu-ibu yang dibentak di bandara tersebut ibu dari politikus PDIP, Arteria Dahlan.
Usai viral di media sosial, Anggiat pun mengaku meminta maaf kepada Arteria maupun ibunda lantaran atas perbuatan tersebut. Belakangan, banyak kabar miring yang menyasar Anggiat dan keluarganya.
Selain minta maaf, dia pun sedang dalam kondisi sakit saat itu.
Baca Juga: Mantan Gubernur Sumsel Alex Noerdin Segera Disidang, Bakal Digelar di Jakarta
“Saya sudah khilaf dan banyak berita tidak benar juga terkait saya dan keluarga,” kata Anggiat melansir hop.id-jaringan Suara.com.
“Saya juga tidak sehat, Mas, saya masih sakit dan dalam keadaan sedang sakit. Saya hanya ingin semua bisa diselesaikan,” lanjutnya.
Sejauh ini Anggiat mengaku masih enggan banyak berbicara ke hadapan publik lantaran khawatir ada salah ucapan.
“Terkait tekanan dari semua pihak saya tidak mau bicara banyak saya takut salah bicara. Saya tidak mau bicara ke mana pun karena saya tidak mau membuat permasalahan baru. Cukup saya sadar saya khilaf dari hati saya,” tegasnya.
Wanita yang kini viral dan dikenal sebagai ‘cewek keluarga dan anak jenderal’ ini meminta maaf.
Baca Juga: Tiga Lapangan di Kompleks Jakabaring Sport City Kini Milik Pemprov Sumsel
Permintaan maaf pun disampaikan kepada suaminya, Lettu Bayu, dan abang sepupunya, Brigjen TNI Zamroni, karena turut terbawa-bawa dalam persoalan ini.
“Saya mohon maaf kepada abang saya, suami saya, dan semua rekan-rekan yang jadi turut terbawa-bawa dalam hal ini. Saya berterima banyak, alhamdulillah dapat pelajaran dan harus mawas diri ke depan,” imbuhnya.
Pihak keluarga sekaligus pengacara Anggiat Pasaribu, Clanse Pakpahan, mengkonfirmasi bahwa kliennya bukanlah istri dari Brigjen TNI Zamroni sebagaimana yang dikabarkan sebelumnya.
“Anggiat ini langsung ngobrol juga dengan Pak Prasetio. Jadi bukan ngomong ini istrinya, bukan. Ini adiknya, gitu kan,” kata Clanse, pada Rabu, 24 November 2021.
Anggiat dengan Brigjen Zamroni hanyalah saudara dengan status sebagai sepupuan.
Clanse menegaskan Anggiat merupakan istri dari Lettu Bayu, yang juga ada di lokasi saat insiden ribut-ribut dengan Arteria Dahlan.
Berita Terkait
-
Anak-Anak Pejabat Duduk di DPR, Keresahan Mamat Alkatiri 2 Tahun Lalu Jadi Nyata: Dulu Saya Dipolisikan
-
Profil Romy Soekarno, Cucu Bung Karno Gantikan Arteria Dahlan di DPR
-
Beda Pendidikan Arteria Dahlan dan Romy Soekarno, Gantian Posisi di DPR RI
-
Mamat Alkatiri Usul Caleg Terpilih yang Mundur Didenda Rp10 T, Netizen: Bagus Idenya
-
Dilantik Jadi Anggota DPR RI, Romy Soekarno Janji Perjuangkan Petani dan Pedagang Kecil
Tag
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Review Hidup Peternak Lele: Game Simulasi Bagaimana Rasanya Jadi Juragan Ikan
-
Jangan Lewatkan! Lowongan Kerja OJK 2024 Terbaru, Cek Syaratnya Di Sini
-
4 Rekomendasi HP Gaming Murah Rp 2 jutaan Memori Besar Performa Handal, Terbaik November 2024
-
Harga MinyaKita Mahal, Mendag "Lip Service" Bakal Turunkan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
Terkini
-
Riuh! Herman Deru Bagikan Salam dari Jokowi Usai Menang Hitung Cepat Pilkada
-
Berikut Keunggulan Herman Deru-Cik Ujang di Pilkada Sumsel: Raih 73 Persen
-
Anggota KPPS 21 Tahun Meninggal Dunia di Tengah Tugas Pemungutan Suara
-
Quick Count Pilkada Sumsel 2024: Herman Deru-Cik Ujang Unggul 73 Persen
-
Viral TPS di Ogan Ilir Dekorasi Ala Kondangan, Warga Serasa Hadir di Pesta