SuaraSumsel.id - Pada Jumat (05/11/2021) besok, rencananya jenazah artis Vanessa Angel dan suaminya Febri Andriansyah (Bibi) akan dimakamkan di Jakarta.
Jenazah masih menjalani autopsi di RS Bhayangkara Polda Jatim dan setelahnya akan dibawa ke Jakarta setelah selesai autopsi.
Pengacara Vanessa Milano di Kamar Jenazah RS Bhayangkara.
"Vanessa dan Bibi meninggal di tempat. Setelah autopsi dan semua selesai. InsyaAllah hari ini bisa diberangkatkan, besok dimakamkan di Jakarta," kata Milano.
Melansir matamata.com - jaringan Suara.com, kecelakaan maut yang menimpa artis Vanessa Angel dan suaminya Febri Andriansyah (Bibi), terjadi di Tol Jombang KM 672+400A arah Surabaya, Kamis (04/11/2021) siang.
Vanessa memposting perjalanannya di Instagram Story-nya sebelum peristiwa nahas itu terjadi namun selang beberapa lama kabar kecelakaan itu terjadi.
Kasat PJR Tol Jombang-Mojokerto AKBP Dwi Sumrahadi memastikan, lima orang di dalam mobil Pajero Sport yang dinaikin korban.
Kelima korban itu, kata dia, dua korban meninggal Vanessa Angel dan Febri Andriansyah. Ada balita selamat sedang di rawat di RS Kertosono.
"Satu lagi perempuan atas nama Siska Lorenza. Terus satu sopirnya selamat. Fix dipastikan kecelakaan tunggal," kata AKBP Dwi saat dihubungi, Kamis (04/11/2021).
Baca Juga: 1.200 Anak Sumsel Korban Pandemi COVID-19, Terbanyak di Palembang
AKBP Dwi juga menjelaskan kalau kendaraan tersebut menghantam beton pembatas jalan tol arah Surabaya. Kendaraan melaju ke arah Surabaya.
"Cuaca cerah, jalanan lancar. Diduga sopir mengantuk, trus menabrak beton," katanya menambahkan. "Dua orang Vanessa dan Bibi itu, meninggal di TKP. Jenazah ini baru sampai di RS Bhayangkara Polda Jatim," katanya menegaskan [ANTARA]
Tag
Berita Terkait
-
Tewaskan Vanessa Angel, Ini Daftar Kecelakaan Maut di Ruas Tol Jombang-Nganjuk
-
Bukan Kantuk, Sopir Vanessa Angel Diduga Main Ponsel hingga Sebabkan Kecelakaan
-
Tiba di Rumah Duka, Ayah Vanessa Angel Belum Bisa Bicara Banyak
-
Kejadian Laka Lantas Vanessa Angel: Diduga Tak Gunakan Sabuk Pengaman
-
Kecelakaan Maut di Tol Jombang, Plat Nomor Mobil di TKP dan di Foto IG Vanessa Angel Sama
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
Pilihan
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
-
BREAKING NEWS! Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi Wafat
Terkini
-
Update Klasemen Terkini! Sumsel United Bertahan di Lima Besar, Sriwijaya FC Masih di Dasar
-
5 Pencapaian Gemilang Bank Sumsel Babel, Laba Tembus Rp521 Miliar hingga September 2025
-
Menit 89 yang Bikin Sriwijaya FC Gagal Raih Kemenangan Perdana di Jakabaring
-
Dukung Program Kepemilikan Saham Karyawan, BRI Siapkan Buyback Saham Rp3 Triliun
-
Peduli Generasi Sehat, PTBA Turun Tangan Tangani Stunting Dengan Pengobatan Gratis