SuaraSumsel.id - Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD), Kartika Sandra Desi mengatakan, partai Gerindra siap mendorong Ketua Umum Partai Gerindra untuk maju sebagai Calon Presiden (Capres) pada Pemilihan Presiden (Pilpres) tahun 2024.
Dorongan untuk Prabowo yang merupakan menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto, untuk maju mencalonkan diri sebagai Presiden mendatang terus digencarkan kian besar.
Sebagai bentuk dukungan kepada Prabowo, kader Gerindra Sumatera Selatan sengaja mendeklarasikan dukungannya untuk Prabowo Subianto maju sebagai Calon Presiden disela Pelantikan DPC Partai Gerindra se-Sumsel serta kegiatan Rakorda yang digelar di Hotel Aryaduta.
"Kami meminta kepada pak Prabowo untuk kembali maju sebagai calon presiden pada pilpres mendatang," kata ketua DPD Gerindra Provinsi Sumsel, Kartika Sandra Desi , Minggu (31/10/2021) di Hotel Aryaduta.
Baca Juga: Pelita dari Energi Bersih Perut Bumi Sumsel
Dikatakan Kartika, tahun 2024 merupakan momentum bagi Partai Gerindra untuk memenangkan Prabowo. Untuk itu, dirinya mengajak seluruh kader Gerindra bersatu padu.
"Jangan sampai terpecah belah, mari bersatu untuk meraih kemenangan," ungkapnya.
Masih dikatakannya, kekalahan di tahun 2019 menjadi pelajaran dan perbaikan. Dimana pada tahun 2019 ubtuk target suara menang.
" Tahun 2019 suara dinsumsel kita targetkan 62 persen dan untuk tahun 2024 kami targetkan suara 75 persen. Mohon doanya," ungkapnya.
Selain itu,Kartika juga menghaturkan terimakasih kepada seluruh kader partai Gerindra, mulai dari DPP hingga tingkat kebawah yang telah memberikan kontribusi, material, waktu, pikiran dan lainnya untuk membesarkan Gerindra kedepan.
Baca Juga: Dirampas Puluhan Tahun, Warga Tanjung Rancing Sumsel Siap Rebut Tanah yang Dikuasai PT TMM
Kartika juga menyampaikan pesan kepada seluruh pengurus 17 DPC Kabupaten Kota di Sumsel untuk selalu menjaga amanah dengan baik.
"Mari bekerja untuk membesarkan Gerindra secara bersama-sama," ucapnya.
Sekretaris Jendral DPP Gerindra Ahmad Muzani mejelaskan, sebagian besar masyarakat Indonesia menginginkan Prabowo Subianto menjadi calon presiden.
" Prabowo Sandi pada pilpres 2019 lalu menang di Sumsel karena dukungan masyarakat sangat luas dari akar rumput sangat besar," kata Muzani.
Ini menunjukkan bahwa dukungan tersebut adalah dukungan besar kepada Gerindra dan Prabowo.
Menurut Muzani, Gerindra bukan haus kekuasaan, namun kekuasaan sebagai alat untuk menyelamatkan bangsa dan negara, serta alat untuk mensejahterakan masyarakat Indonesia kedepan.
" Sebenarnya Pak Probowo sudah ingin istirahat namun Indonesia butuh sosok pemimpin. Pemimpin itu tidak pernah berhenti berjuang dan kami mendukung Pak Prabowo maju Pilpres 2024," pungkasnya.
Kontributor: Welly Jasrial Tanjung
Berita Terkait
-
Prabowo Minta Warga Jateng Pilih Ahmad Lutfi-Taj Yasin, Jokowi Ingatkan Ada Aturan Mainnya
-
Lagi di Peru, Prabowo Nonton Timnas Indonesia Vs Jepang Lewat HP: Semangat Garuda!
-
Target Ambisius Prabowo: Indonesia Incar 100 Persen Energi Bersih dalam Beberapa Tahun
-
Gemas! Foto Kucing Bobby Kertanegara Dipajang di Sebelah Figura Prabowo Subianto
-
Arahan Prabowo ke Jaksa Agung dan Kapolri Soal Judol: Berantas, Tegakkan Hukum Setegak-tegaknya
Tag
Terpopuler
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Beda Respons Ariel NOAH dan Raffi Ahmad Kunjungi Patung Yesus Sibea-bea
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Innalillahi, Elkan Baggott Bawa Kabar Buruk Lagi H-1 Timnas Indonesia vs Jepang
Pilihan
-
Kenapa Erick Thohir Tunjuk Bos Lion Air jadi Dirut Garuda Indonesia?
-
Sah! BYD Kini Jadi Mobil Listrik Paling Laku di Indonesia, Kalahkan Wuling
-
Penyerangan Brutal di Muara Komam: Dua Korban Dibacok, Satu Tewas di Tempat
-
Kata Irfan Setiaputra Usai Dicopot Erick Thohir dari Dirut Garuda Indonesia
-
5 Rekomendasi HP Rp 6 Jutaan Spek Gahar, Terbaik November 2024
Terkini
-
Rayakan HUT Emas ke - 50, Semen Baturaja Sinergi Membangun Keberlanjutan
-
Demi Harga Diri, Novi Dipenjara: Kisah Ibu 2 Anak Berjuang dari Tetangga Genit
-
Membanggakan, Maylafazza Alkayla Giffary Raih Putri Anak Indonesia Pariwisata 2024
-
Dari Kaki Bukit Barisan, Kolaborasi Energi Senyawa Panas Menerangi Sumatera
-
BRI Catatkan Portofolio Pembiayaan Berkelanjutan Senilai Rp764,8 Triliun