SuaraSumsel.id - Atlet Perbankin Sumatera Selatan diamankan Unit I Subdit 3 Jatanras Ditreskrimum Polda Sumsel, Jumat (1/10/2021). Tersangka ditangkap akibat kedapatan membawa sepucuk senjata api rakitan alias senpira dengan tiga butir amunisinya.
AR (16) warga Jalan PSI Lautan Lorong Singa Yudha, Kelurahan 35 Ilir, Kecamatan Ilir Barat (IB) II Palembang ditangkap di pintu keluar Gerbang Tol Keramasan Desa Ibul Besar Kecamatan Pemulutan Kabupaten Ogan Ilir (OI).
Kasubdit 3 Jatanras Ditreskrimum Polda Sumsel, Kompol Christopher Panjaitan menuturkan pihak mendapat informasi bahwa ada seseorang yang membawa sempira yang akan akan melakukan tindak kejahatan. Saat ditempat kejadian perkara (TKP) anggota langsung menyetop mobil Xenia yang ditumpangi tersangka.
" Kita periksa dan kita geledah didapati tersangka ini menyimpan senpira dipinggang bagian belakang. Menurut tersangka dia menemani temannya untuk menjual senpira tersebut ke Kayuagung, Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI), Sumsel," kata Panjaitan.
Baca Juga: Fajar Abdurrahman Sumbang Emas Pertama Sumsel PON XX Papua
Namun, kata Panjaitan ternyata orang hendak ditemui tidak ada sehingga senpira tersebut dibawa lagi.
" Tersangka ini atlet perbankin. Jadi dia ini diminta untuk membawa Senpira tersebut ke Kayuagung, jika Senpira itu sudah terjual dan tersangka pulang ke Palembang akan diberi upah. Karena hal ini tersangka kita jerat dengan UU darurat Pasal 1 Ayat 1 No.12 Tahun 1951" ujarnya.
AR mengaku ia hanya membawa senpira tersebut karena ingin dijual ke Kayuagung.
"Saya hanya membawa saja dan tidak saya gunakan untuk kajahatan. Namun, karena orangnya tidak ada senpira itu dibawa pulang lagi," katanya.
Pengakuan AR ia atlet menembak sejak duduk dibangku SMP kelas 7. Semenjak bergabung menjadi atlet perbankin ia sudah menerima beberapa medali
Baca Juga: Polisi di Sumsel Jadi Korban Perampokan, Uang Rp100 Juta Raib Dibawa Kabur
" Terakhir ikut PorProv di Prabumulih tahun 2019 yang mewakili Muba . Saat pandemik ini tidak ada uang kebetulan ada tawaran ini jadi saya ambil," ungkap pria putus sekolah ini.
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
Terkini
-
BRImo Makin Canggih, Super Apps Bilingual Siap Manjakan Pengguna
-
Anggota DPRD Lubuklinggau Dilaporkan ke Polda Sumsel: Gelapkan Dana Miliaran
-
Spesial Libur Panjang: DANA Bagi-Bagi Rezeki Lewat Dana Kaget 18 April 2025
-
Viral Gadis OKU Timur Dipinang Pria New Zealand dengan Mahar Miliaran Rupiah
-
Inspirasi Parenting dari dr Aisah Dahlan di Talkshow IIPK Bank Sumsel Babel