SuaraSumsel.id - Olivia Nathania, putri Nia Daniaty, dilaporkan dugaan kasus penipuan penerimaan CANS. Menurut pengakuan Olivia, kejadian ini membuat Nia Daniaty stres.
"Stres juga. Saya nggak bisa banyak ngomong karena ini sudah personal. Saya memikirkan dari mulai mama saya, suami saya, dan anak saya," kata Olivia Nathania, sapaan akrabnya, saat jumpa pers di kawasan Fatmawati, Jakarta Selatan, Kamis (30/9/2021).
Menurut Olivia Nathania yang akrab dipanggil Oi,Rafly N Tilaar alias Raf sang suami jatuh sakit.
Ia memastikan sang suami tidak tahu apa-apa mengenai persoalan yang tengah dihadapi.
Baca Juga: Palembang Diguyur Hujan, Berikut Daerah di Sumsel Diprakirakan Hujan Hari Ini
"Sekarang suami saya dalam kondisi sakit karena dia tidak tahu benar-benar mengenai hal ini," ujarnya.
"Anak saya masih kecil kondisinya masih sekolah sampai harus terhenti karena ini," kata dia lagi.
Karenanya, Oi minta agar keluarganya tidak dilibatkan dalam kasus ini. Dia pun berjanji akan menyelesaikan sendiri dengan didampingi pengacara.
"Apapun di permasalahan saya jangan disangkutpautkan dengan ibu saya, dan suami saya, dan anak saya," kata Oi.
Olivia Nathania bersama suaminya, Rafly N Tilaar alias Raf sebelumnya dilaporkan atas dugaan penipuan, penggelapan uang dan pemalsuan surat.
Baca Juga: Dua Mantan Wagub Sumsel Diperiksa Kasus Korupsi Alex Noerdin
Laporan tersebut diterima Polda Metro Jaya dengan Nomor LP/B/4728/IX/SPKT/POLDA METRO JAYA, Tanggal : 23 September 2021. Atas perbuatannya, Mereka dikenai Pasal 378 KUHP dan atau Pasal 372 KUHP dan atau Pasal 263 KUHP.
Modus penipuan itu adalah seleksi penerimaan CPNS. Oi disebut meminta sejumlah uang kepada 225 korban untuk dijadikan PNS dan berhasil mengumpulkan uang sekitar Rp 9,7 miliar.
Atas masalah ini, Oi membantahnya. Dia memastikan tak pernah menjanjikan para korban jadi PNS, melainkan cuma membuka les untuk ikut tes CPNS.
"Duit yang diterima dari para korban diakuinya sebagai syarat pendaftaran les tersebut. Oi menggunakan semua dana itu untuk biaya operasional, termasuk menyewa gedung," ujar ia.
Berita Terkait
-
Polisikan Denny Sumargo, Begini Sifat Asli Farhat Abbas Menurut Nia Daniaty
-
Bongkar Nia Daniaty Sudah Punya Pacar Bule, Farhat Abbas Dituduh Cemburu
-
Olivia Nathania Diam-diam Sudah Bebas, Farhat Abbas Bertemu Saat Lebaran: Lebih Kalem
-
Divonis 3 Tahun, Oi Anak Nia Daniaty Sudah Bebas dari Penjara Kasus CPNS Bodong
-
Beda Kekayaan Nia Daniaty dan Farhat Abbas: Yang Satu Minta Ampun Tak Tahan Urus Anak
Tag
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
- Jadi Anggota DPRD, Segini Harta Kekayaan Nisya Ahmad yang Tak Ada Seperempatnya dari Raffi Ahmad
Pilihan
-
Freeport Suplai Emas ke Antam, Erick Thohir Sebut Negara Hemat Rp200 Triliun
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB, Terbaik November 2024
-
Neta Hentikan Produksi Mobil Listrik Akibat Penjualan Anjlok
-
Saldo Pelaku UMKM dari QRIS Nggak Bisa Cair, Begini Respon Menteri UMKM
-
Tiket Kereta Api untuk Libur Nataru Mulai Bisa Dipesan Hari Ini
Terkini
-
BRI Fellowship Journalism 2025: Beasiswa S2 Plus Pelatihan Keuangan untuk Jurnalis
-
LIVE Malam Ini! Debat Kedua Pilwalko Palembang: Siapa Punya Solusi Pembangunan?
-
Breaking News: Gedung PLN WS2JB Terbakar, Penyebab Masih Diselidiki
-
Leadership Camp GenBI: Bukan Cuma Pintar, Tapi Juga Kreatif dan Inspiratif
-
BRI Minta Nasabah untuk Tingkatkan Kewaspadaan dengan Edukasi