SuaraSumsel.id - Deddy Corbuzier mengungkapkan selama dua pekan ini menghilang. Ia mengungkapkan jika tengah berjuang melawan COVID 19 dengan kondisi kritis.
"Saya sakit, kena Covid-19," kata Deddy Corbuzier di kanal YouTubenya, Minggu (22/8/2021).
Deddy Corbuzier menuturkan, sebelum terinfeksi COVID 19, ia tengah melakukan kontak dengan mereka yang terinfeksi virus corona. Virus berasal dari keluarganya yang positif Covid-19.
"Saya mengurus keluarga, hampir semua terkena Covid-19. Saya ngurus, cari rumah sakit, obat dan kontak saya dengan mereka terus-terusan," terang Deddy Corbuzier.
Baca Juga: Ekspor Karet Sumsel Kian Menanjak, Meski Pandemi COVID 19
Melansir matamata.com - jaringan Suara.com, kala itu Deddy Corbuzier percaya diri tidak akan terkena virus asal Wuhan tersebut. Mengingat protokol kesehatan atau prokes yang dilakukan dengan menerapkan pola hidup sehat.
"Saya saat itu percaya, bahwa pola hidup saya sehat, prokes. Cek antigen dan ternyata (hasilnya) covid-19," ucap duda satu anak ini.
Saat mendapat vonis tersebut, Deddy Corbuzier juga tak merasa khawatir. Sebab lagi-lagi, semua itu karena pola hidup yang sehat.
"Saya nggak khawatir, yasudah covid-19, paling hanya demam dua hari. Karena vitamin saya, makanan saya sehat, olahraga saya kuat," tuturnya.
Terbukti, kurang dari satu minggu Deddy Corbuzier dinyatakan negatif Covid-19. Ia pun kembali beraktivitas.
Baca Juga: Soal Donasi Akidi Tio Rp 2 T, Nasib Kapolda Sumsel Ditentukan atas Hal Ini
"Saya PCR dan positif, hari ketiga atau keempat, swab lagi dengan tiga macam antigen saya negatif tanpa ada gejala," ucapnya.
Berita Terkait
-
Biodata Lunar Ivory Istri Tretan Muslim, Diduga Disentil King Abdi Soal Resep Bebek Carok
-
Deddy Corbuzier Tak Peduli Isu Selingkuh Ridwan Kamil, Kecuali Biayai Ani-Ani Pakai Duit Korupsi
-
Teman Deddy Corbuzier Sampai Putus Gegara Isu Selingkuh Ridwan Kamil dan Lisa Mariana: Bodoh Banget!
-
Deddy Corbuzier Tanggapi Isu Ridwan Kamil Selingkuh: Udah Berasa Jadi Hakim
-
Potongan Obrolan Titiek Puspa dan Deddy Corbuzier, Sempat Dilarang Tayang
Tag
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Kabar Duka, Hotma Sitompul Meninggal Dunia
- HP Murah Oppo A5i Lolos Sertifikasi di Indonesia, Ini Bocoran Fiturnya
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
Terkini
-
Antre Sejak Subuh, Warga Sumsel Berburu Pertalite dan Solar Langka
-
Harga Emas di Palembang Tembus Rp 11 Juta per Suku, Calon Pengantin Panik
-
Eks Teller BNI Palembang Gelapkan Rp5,2 Miliar demi Umroh, Uang Nasabah Raib
-
Cemburu Buta, Polisi di Palembang Aniaya Mantan dan Arahkan Pistol ke Warga
-
Siap-Siap! Dana Kaget Spesial 17 April 2025 Sudah Bisa Diklaim