SuaraSumsel.id - Asi Yos Mura (43), warga Desa Tri Angun Jaya (Sp 5 HTI), Kecamatan Muara Lakitan, Kabupaten Musirawas Provinsi Sumatera Selatan ditemukan tewas terinjak gajah liar.
Jasad korban ditemukan tewas dengan luka lebam, lebih kurang seratus meter dari pondok korban, Kamis (29/7/2021), sekitar pukul 23.00 WIB. Sebelumnya, ia dikabarkan hilang selama tiga hari.
Dilansir dari Sumselupdate.com - jaringan Suara.com, dugaan nyawa korban melayang akibat diamuk gajah liar lantaran di dekat jasad korban ditemukan banyak bekas kaki dan kotoran gajah.
“Kalau dilihat dari jasadnya yang sudah bengkak melepuh, diperkirakan korban meninggal dunia sudah sejak tiga hari lalu. Saat ditemukan di sekitar TKP, banyak bekas telapak kaki gajah dan sejumlah kotoran gajah pun ada di sekitar lokasi. Bahkan, dari penemuan senter milik korban berjarak lebih kurang sepuluh meter,” kata Adi Pranata salah seorang keluarga korban.
Warga lainnya, Andi menuturkan diperkirakan kawanan gajah muncul sejak setengah bulan terakhir. Dan kawanan gajah tersebut kerap berkeliaran di sekitar perkebunan milik warga.
“Kemungkinan korban meninggal dunia karena diserang gerombolan gajah yang kerap berkeliaran di wilayah sini,” ujarnya.
Kawanan gajah liar tersebut tidak hanya memakan korban jiwa, namun juga merusak sejumlah pondok tempat para petani berladang.
Kapolres Mura AKBP Efrannedy melalui Kapolsek Muara Lakitan AKP Ujang Abu Rahmat membenarkan adanya peristiwa tersebut.
“Laporannya sudah kami terima. Sekarang kami sedang melakukan pengecekan di TKP,” jelas Kapolsek, Jumat (30/7/2021).
Baca Juga: 250 Polisi Sumsel Terpapar Covid-19 Jalani Isolasi Mandiri
Berita Terkait
-
Tragis! Warga Aceh Tewas Usai Diinjak Gajah Liar, Luka Berat dan Sempat Kritis
-
Seekor Gajah di Thailand Jebol Dapur Warga, Lahap Satu Karung Beras
-
Usai Kabur dan Kelelahan Berjalan 482,8 KM, Kawanan Gajah Liar Lanjutkan Perjalanan
-
Halau Belasan Gajah Liar, Pihak Berwenang China Kerahkan Drone hingga 500 Personel
-
Gajah Masuk Kebun Sawit Warga di Kuansing, BKSDA Turun Tangan
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
Pilihan
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
-
5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
-
Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
-
Tak Tayang di TV Lokal! Begini Cara Nonton Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17
Terkini
-
Cuma Rp100 Jutaan! Ini 10 Mobil Bekas yang Awet, Irit, dan Nggak Bikin Kantong Bolong
-
Buruan Cek! 10 Link Dana Kaget Hari Ini, Langsung Cair ke Dompet Digital Kalau Cepat Klaim
-
Benarkah Mata Fatiyah Lebam karena Benturan Biasa? Sekolah Membantah, Orang Tua Lapor Polisi
-
Dulu Dicaci, Sekarang Dicari! Ini Alasan Mobil Bekas Korea Naik Daun di 2025
-
5 Fakta Modus Anggota Polisi Pembunuh Dosen EY di Jambi: Balas Chat Korban untuk Tutupi Jejak