SuaraSumsel.id - Ratusan pekerja swasta ditemukan isolasi mandiri atau isoman di beberapa hotel dan komplek perumahan umum, di Kabupaten Lahat, Sumatera Selatan.
Temuan pekerja isoman di hotel ini diungkap Satgas COVID-19 Kabupaten Lahat, Sumatera Selatan. Satgas ini menggelar inspeksi mendadak atau sidak penyisiran sejumlah hotel di Lahat.
Bupati Kabupaten Lahat Cik Ujang, mengatakan ratusan orang karyawan tersebut tercatat bekerja di perusahaan industri bergerak di bidang energi terbarukan di Kota Agung, Kabupaten Lahat, Sumatera Selatan.
Mereka isoman ilegal dan hidup berdampingan dengan masyarakat umum."Mereka melakukan isolasi tanpa melapor terlebih dahulu dengan kami Satgas COVID-19," katanya.
Baca Juga: Sepekan Terakhir, Stok Vaksin COVID 19 Sumsel Kosong
"Kami panggil pengelola hotel ternyata mereka tidak mengetahui jika pasien tersebut konfirmasi positif COVID-19," kata ia
Dalam rentang waktu sebulan terakhir warga yang positif di Kabupaten Lahat meningkat dan wilayahnya ditetapkan masuk dalam zona merah atau level 3 Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM).
Data penyebaran COVID-19 Dinas Kesehatan Provinsi Sumatera Selatan, di Kabupaten Lahat terdapat kasus konfirmasi positif COVID-19 sebanyak 1.857 orang, lalu meninggal 83 orang, kasus aktif 245 orang dan jumlah suspek 1.297 orang.
Tag
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
Pilihan
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
Terkini
-
Pantau Langsung! PSU Empat Lawang Digelar Hari Ini, Berikut Kondisi Terkini
-
BRImo Makin Canggih, Super Apps Bilingual Siap Manjakan Pengguna
-
Anggota DPRD Lubuklinggau Dilaporkan ke Polda Sumsel: Gelapkan Dana Miliaran
-
Spesial Libur Panjang: DANA Bagi-Bagi Rezeki Lewat Dana Kaget 18 April 2025
-
Viral Gadis OKU Timur Dipinang Pria New Zealand dengan Mahar Miliaran Rupiah