Scroll untuk membaca artikel
Tasmalinda
Minggu, 11 Juli 2021 | 15:18 WIB
Abu Janda di kanal YouTube . Abu Janda Terpapar COVID 19, Virus Ini Bikin Sampai Tak Bisa Mikir

SuaraSumsel.id - Pegiat media sosial Abu Janda alias Permadi Arya membagikan pengalamannya terpapar Covid-19 varian baru. Cerita itu ia bagikan di akun YouTube miliknya.

Pada video itu, Abu Janda masih belum begitu sehat. Tangan masih diinfus, dan suara yang serak.  Ia mengungkapkan saat terserang virus membuatnya tidak bisa berfikir.

Dilansir dari hop.id - jaringan Suara.com, tiga dampak varian baru COVID 19 yakni mulai dari demam tinggi, menggigil kedinginan serta batuk-batuk. “Tulang serasa remuk redam luluh lantak. Berdiri pun enggak bisa, mikir pun enggak bisa. Tenaga kita habis hanya untuk dipakai menahan serangannya seharian,” ujar Abu Janda dikutip Hops.ID pada Sabtu, 10 Juli 2021.

Selain itu, Abu Janda mengatakan, hal paling parah ialah rasa sakit yang naik turun.

Baca Juga: Polisi di Sumsel Dilatih Pemulasan dan Pemakaman Pasien COVID 19

Kabar Abu Janda positif COVID-19 (kolase)

 “Aspek yang paling brutal yang saya rasakan adalah, PHP-nya, harapan palsunya. Karena setelah serangan itu lewat, kita akan merasa enak, sehari dua hari, kita pikir sudah minum obat-obatan yang tepat, kita pikir sudah menuju sehat. Namun tiba-tiba serangan itu datang lagi, tubuh drop lagi, kembali ke awal,” urai Abu Janda.

Gejala tersebut, terus berulang selama tujuh hari saat melakukan isolasi mandiri di rumah. Ia pun menyerah dan kemudian memutuskan untuk dirawat di rumah sakit.

“Dan itu berulang di tujuh hari masa isoman (isolasi mandiri) saya di rumah. Enak, drop lagi, enak, drop lagi, benar-benar menghancurkan mental, benar-benar menghancurkan semangat untuk berjuang, makanya saya nyerah, dibawa ke UGD,” tuturnya.

Abu Janda pun berpesan kepada orang-orang agar untuk selalu menjaga diri dan kesehatan.

Baca Juga: Terhitung 12 Juli, Hanya Lab-lab di Sumsel Diakui Syarat Perjalanan

Load More