SuaraSumsel.id - Sebanyak 192.667 orang anak atau yang berstatus pelajar akan menjadi target vaksin COVID 19 di Palembang, Sumatera Selatan. Mereka di antaranya merupakan anak dengan status pelajar SD, SMP hingga SMA.
Hal ini dilakukan pemerintah guna menghadapi kegiatan belajar mengajar Pertemuan Tatap Muka (PTM).
Wali Kota Palembang, Harnojoyo, mengungkapkan vaksinasi khusus anak atau pelajar sudah dimulai sejak 2 Juli lalu, dan diharapkan bisa selesai dalam beberapa bulan ke depan.
Adapun, rincian pelayanan vaksinasi untuk pelajar SD kelas VI sebanyak 30.243 orang, pelajar SMP ditargetkan 84.629 orang dan vaksinasi pelajar SMA sebanyak 77.799 orang, katanya.
Wali Kota Palembang, Harnojoyo menyatakan persiapan pembelajaran harus matang setidaknya sudah terbentuk imunitas dengan dilaksanakan vaksinasi COVID 19.
Adapun peningkatan kasus yang terjadi di kota Palembang, Sumatera Selatan mengakibatkan proses pembelajaran tatap muka yang seharusnya dijadwalkan tanggal 12 Juli kembali terundur.
"Proses pembahasan kapan penetapan tatap muka akan dilakukan dengan terus mengevaluasi keadaan," pungkasnya.
Pemerintah kota Palembang, memastikan proses pembelajaran tatap muka pada 12 Juli kembali terundur alias dibatalkan. Hal ini mengevaluasi dari kondisi penyebaran virus COVID 19 di kota Palembang, Sumatera Selatan. (ANTARA)
Baca Juga: Akhir Pelarian Begal Sadis Asal OKU Sumsel, Mati Ditembak Polisi
Berita Terkait
-
Ingat, 4 Jalan di Palembang Ini Terapkan Ganjil-Genap Pukul 16.00 - 22.00
-
Catat, Ini Daftar Puskesmas di Palembang Bisa Layani Vaksin COVID 19
-
Resmi, Palembang Memperpanjang PPKM Mikro hingga 20 Juli 2021
-
Gerebek Kampung Narkoba, Polisi Temukan Industri Rumahan Pil Ekstasi
-
Pemerintah Memperpanjang PPKM Mikro Kota Palembang dan Lubuklinggau, Hingga 21 Juli
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Apa itu Whip Pink? Tabung Whipped Cream yang Disebut 'Laughing Gas' Jika Disalahgunakan
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Pengertian Bilangan Cacah, Asli, Bulat, dan Rasional yang Sering Tertukar
-
Kasus Crazy Rich Haji Halim di Ujung Jalan, PN Palembang Siapkan Sidang Gugur Perkara
-
Pembinaan Usia Dini Berbuah Prestasi, Tim Basket Binaan PTBA Juara Galaxy Stars Rising Cup 2025
-
Kejar Penghargaan Bergengsi, Lomba Jurnalistik Bank Sumsel Babel 2026 Dimulai
-
PT Bukit Asam Borong 6 Penghargaan Indonesia Green Awards 2026