SuaraSumsel.id - Kereta Api Sindang Marga rute Kertapati – Lubuklinggau (PP) kembali beroperasi setelah berhenti beroperasi sejak pandemi COVID-19 tanggal 4 April 2020.
Manager Humas Divre III Palembang, Aida Suryanti mengatakan kereta api Eksekutif dan Bisnis Sindang Marga relasi Kertapati-Lubuklinggau (PP.)Kereta Api Sindang Marga hanya dioperasikan setiap hari Jumat dan Minggu mulai tanggal 21 Mei 2021.
Adapun dengan okupansi yang dijual hanya sekitar 70 % atau 274 tempat duduk dengan rincian 140 tempat duduk untuk kelas eksekutif dan 134 tempat duduk untuk kelas bisnis.
"Tentunya pengoperasian KA Sidang Marga telah dilengkapi fasilitas dan aturan protokol kesehatan sesuai dengan yang ditetapkan pemerintah", jelas Aida, Kamis (20/5/2021).
Baca Juga: Tekan Penyebaran Virus COVID 19, Palembang Perlu Terapkan Jam Malam
Harga tiket Sidang Marga untuk kelas eksekutif mulai Rp150.000 dan kelas bisnis RP110.000. Kereta api ini memiliki jadwal keberangkatan dari Stasiun Kertapati pukul 20.15 WIB dan sampai Stasiun Lubuklinggau pukul 02.50 WIB sedangkan untuk keberangkatan dari Stasiun Lubuklinggau pukul 19.45 WIB dan sampai Stasiun Kertapati 02.20 WIB.
Rute perjalanan menggunakan kereta api Sindang Marga yakni berangkat dari Stasiun Kertapati Pukul 20.15 WIB, singgah di Stasiun Prabumulih 21.30 WIB, stasiun Muara Enim 23.05 WIB, Lahat pada pukul 23.55 WIB, Tebing Tinggi 01.24 WIB, dan sampai Lubuklinggau 02.50. WIB.
Sedangkan dari berangkat dari stasiun Lubuklinggau 19.45 WIB, singgah di Stasiun Tebing tinggi 20.45 WIB, Lahat 22.05 WIB, Muara Enim 23.00 WIB, Prabumulih 00.34,WIB dan sampai Kertapati 02.20 WIB
Aida menyampaikan masyarakat dapat memesan tiket dengan memanfaatkan sistem online menggunakan aplikasi KAI Acces ataupun aplikasi lainnya serta agen resmi yang dapat dilakukan pemesanan tiket pada H-7.
"Dengan menggunakan sistem daring (online) diharapkan lebih terjamin dalam penerapan jaga jarak fisik (physical distancing) dan untuk mendukung program pemerintah dalam mencegah penyebaran Covid-19. Sementara itu untuk penjualan tiket di loket stasiun hanya melayani tiket go show atau dilayani 3 jam sebelum jadwal keberangkatan KA,"terang ia.
Baca Juga: Fakta Baru 4 Gadis ABG Palembang Hilang: Niat ke Batam, TikTok di Sumbar
Penumpang wajib mengikuti protokol kesehatan, dengan selalu menggunakan masker, dan menjaga jarak. Selain itu menunjukkan surat bebas Covid-19 melalui hasil rapid test antigen, pemeriksaan GeNose C19 atau PCR .
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
Terkini
-
Anggota DPRD Lubuklinggau Dilaporkan ke Polda Sumsel: Gelapkan Dana Miliaran
-
Spesial Libur Panjang: DANA Bagi-Bagi Rezeki Lewat Dana Kaget 18 April 2025
-
Viral Gadis OKU Timur Dipinang Pria New Zealand dengan Mahar Miliaran Rupiah
-
Inspirasi Parenting dari dr Aisah Dahlan di Talkshow IIPK Bank Sumsel Babel
-
Panggung Acara Toko Murah Nian Jadi Biang Kerok di Tanjung Barangan