SuaraSumsel.id - Sampai dengan medio Mei ini, sebanyak 238.402 warga Sumatera Selatan kelompok sumber daya manusia kesehatan dan petugas publik serta orang lanjut usia sudah menerima penyuntikan Vaksin COVID-19 tahap II.
Kasi Surveilans dan Imunisasi Dinkes Sumsel Yusri mengatakan, total penerima Vaksin COVID-19 tahap I untuk ketiga kelompok tersebut berjumlah 328.035 orang, sehingga total dosis yang telah terserap seluruhnya saat ini mencapai 566.437 dosis.
"Capaian serapan vaksin saat ini 78,97 persen dari 717.300 dosis yang telah diterima daerah ini," ujarnya dilansir dari ANTARA, Sabtu (15/5/2021).
Menurut dia, total SDM kesehatan yang telah selesai divaksinasi berjumlah 42.339 orang (86,4 persen), untuk kelompok petugas publik mencapai 163.249 orang (37,1 persen) dan kelompok lansia baru 32.814 orang (4,6 persen).
Baca Juga: Pusat Kota Palembang Tanpa Shalat Idul Fitri
Kelompok petugas publik dan SDM kesehatan diakuinya paling cepat dan banyak menerima vaksin karena mobilisasi penerima vaksinasi lebih mudah dibandingkan lansia.
Berdasarkan target sasaran, total SDM kesehatan yang harus divaksinasi di Sumsel berjumlah 49.007 orang, untuk petugas publik 439.477 orang dan lansia mencapai 720.076 orang.
Ia menjelaskan, realisasi vaksinasi tahap II SDM kesehatan paling tinggi dicatat Kabupaten Lahat, yakni mencapai 115 persen, sedangkan realisasi terendah Kabupaten Empat Lawang dan OKI masing-masing 73,2 persen.
Sedangkan realisasi vaksinasi kelompok petugas publik paling tinggi dicapai Kota Palembang (66,5 persen) dan terendah Kabupaten Ogan Ilir (19,3 persen).
"Untuk kelompok lansia paling tinggi Kota Palembang (16,61 persen) dan terendah Banyuasin (1,41 persen)," kata dia menambahkan.
Baca Juga: Berkah Lebaran, Pedagang Bunga di TPU Palembang Panen Rezeki
Ketiga kelompok ini terus dikebut penyuntikan vaksinnya agar bisa berkontribusi menekan kasus COVID-19 di Sumsel yang saat ini mengalami peningkatan, juga untuk mencegah paparan varian B117 dan B1617 yang telah ditemukan pada awal 2021. (ANTARA)
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
Terkini
-
Raih Best API Initiative, BRI Komitmen untuk Terus Berinovasi bagi Layanan Nasabah
-
Cerita Pilu Novi Tolak Bayar Uang Damai Rp60 Juta, Padahal Dilecehkan Tetangga
-
Robby Minta Prabowo Turun Tangan: Kisah Video Viral Dugaan Pesta Sabu Lapas
-
Walkout di Tengah Debat Pilkada OKU, Paslon 01 Sebut Aturan Debat Dilanggar!
-
Penyelidikan Mendalam Kasus Pesta Sabu di Lapas, Oknum Petugas Jadi Tersangka?