SuaraSumsel.id - Klub sepak bola kebanggaan warga Sumatera Selatan (Sumsel) Sriwijaya FC memiliki pengurus baru. Terbentuknya pengurus baru PT Sriwijaya Optimis Mandiri (SOM) diharapkan bisa membawa Sriwijaya FC kembali bersinar di Liga Indonesia.
Hal ini diungkapkan Gubernur Sumsel H Herman Deru saat Perkenalan Pengurus PT SOM di Auditorium Bina Praja Setda Provinsi Sumsel, Jum’at (26/3/2021).
Herman Deru optimis, jajaran manajemen untuk musim kompetisi 2021 tersebut dapat mengakselerasi Sriwijaya FC sehingga mampu kembali naik ke Liga 1.
“Kita doakan agar kepengurusan baru ini dapat diberikan kekuatan untuk membawa kebanggaan bagi masyarakat. Di Liga 2 ini, SFC butuh akselerasi agar bisa naik lagi ke Liga 1. Mudah-mudahan hal itu dapat diwujudkan jajaran manajemen yang baru ini,” kata Herman Deru dilansir dari Sumselupdate.com---jaringan Suara.com.
Baca Juga: Prokes Piala Menpora Oke, Kapolri Beri Sinyal Positif Liga 1
Dia juga menekankan, agar jajaran PT SOM dapat menjadikan SFC sebagai klub sepakbola hybrid yang bertanding maksimal baik dihadiri para suporter maupun pertandingan tanpa penonton.
“SFC ini milik masyarakat Sumsel. Buatlah kebanggaan untuk masyarakat. Apalagi, sepakbola ini bukan hanya digemari para pemuda melainkan juga kaum wanita dan anak-anak. Komposisi manajemen ini sudah baik. Diawah kepengurusan baru ini, SFC harus dapat tampil maksimal dalam kondisi apapun. Target kita bukan profit, karena SFC ini bukan mesin uang. Tapi yang kita harapkan adalah prestasi,” tegasnya.
Sebagai orang nomor satu di Bumi Sriwijaya, Herman Deru menegaskan dirinya tentu akan mengambil peran untuk kemajuan PT SOM dan SFC melaui program sejuta bola yang telah dicanangkan.
Dimana dia berkomitmen, ajang Piala Gubernur kembali akan digulirkan untuk menjaring bibit atlet sepakbola baru yang berasal dari putra daerah.
“Saya tentu akan ambil peran. Kita menginginkan nantinya adanya transformasi untuk SFC ini sehingga para pemain di SFC ini merupakan putra daerah Sumsel. Bibit atlet sepakbola berbakat terus kita jaring melalui Piala Gubernur agar keinginan transformasi tersebut dapat terwujud,” bebernya.
Baca Juga: Terdakwa Korupsi Wabup Johan Anuar Dilantik, Pengamat: Itu Tak Bijaksana
Sementara itu, Direktur Utama PT SOM Hendri Zainuddin mengungkapkan keseriusan jajaran manajemen baru ini untuk kemajuan SFC. Dimana musim 2021 ini, dia menargetkan kemenangan untuk SFC sehingga bisa kembali menduduki Liga 1.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
BRI Liga 1 Memanas! LIB Siaga Penuh Jaga Akhir Musim dari 'Main Mata'
-
Jordi Amat Akui Belum Tahu Nasib di JDT, Bantah Rumor Hijrah ke Indonesia?
-
Hasil Seri Kontra Arema FC Bikin Bangga Persebaya, Ini Penyebabnya
-
Hasil BRI Liga 1: Penalti Bruno Moreira Buyarkan Kemenangan Arema FC
-
Dilepas JDT, Ini 2 Alasan Jordi Amat Harus Terima Pinangan Klub Liga 1 Indonesia
Terpopuler
- 3 Klub BRI Liga 1 yang Bisa Jadi Pelabuhan Baru Ciro Alves pada Musim Depan
- 5 Rekomendasi Body Lotion Lokal untuk Mencerahkan Kulit, Harga Mulai Rp17 Ribu
- Cyrus Margono Terancam Tak Bersyarat Bela Timnas Indonesia di Piala AFF U-23 2025
- Rangkaian Skincare Viva untuk Memutihkan Wajah, Murah Meriah Hempas Kulit Kusam
- Rekomendasi Mobil Bekas Harga Rp70 Jutaan: Lengkap dengan Spesifikasi dan Estimasi Pajak
Pilihan
-
Jay Idzes Kirim Kode Keras Gabung Inter Milan
-
Bobotoh Bersuara: Ciro Alves Sayonara, Viking Anggap Itu Misteri
-
Gelombang Kekesalan Jakmania Memuncak: Carlos Pena di Ujung Tanduk Pemecatan
-
Hasil Seri Kontra Arema FC Bikin Bangga Persebaya, Ini Penyebabnya
-
Pratama Arhan Mulai 'Terbuang' dari Timnas Indonesia, Mertua Acuh: Terserah
Terkini
-
Herman Deru Kembali Pimpin NasDem Sumsel, Siapkan Gebrakan Untuk Pemilu 2029
-
Polemik Wisuda Sekolah di Sumsel: Diimbau Sederhana, Potensi Pungutan Jadi Sorotan
-
Selalu Segar Setiap Saat, Deodorant Fair Indomaret Siap Temani Aktivitasmu
-
Drama Pelarian 8 Tahanan Polres Lahat: 3 Ditangkap Cepat, 5 Masih Menghilang
-
Banjir Rezeki! DANA Kaget Kembali Bagi Saldo Rp300.000, Buruan Klaim