SuaraSumsel.id - Kapten Real Madrid Sergio Ramos memamerkan mobil mewah barunya belum lama ini. Ramos memamerkan tunggangan barunya, Porsche 911 Turbo, di sesi latihan Los Blancos.
Para pemain Real Madrid melihat Porsche 911 Turbo berwarna putih tiba di fasilitas pelatihan Valdebebas pada Selasa (5/1/2021) atau Jumat WIB.
Dilaporkan Marca, kendaraan baru Ramos bernilai lebih dari 200.000 euro itu ditayangkan dalam Program 'Jugones' La Sexta.
Porsche 911 Turbo 2020 ditenagai oleh mesin boxer enam silinder 3,7 liter twin-turbocharged yang menghasilkan output 580 tenaga kuda.
Pamer mobil mewah yang dilakukan Ramos di Valdebebas terjadi di tengah memanasnya komunikasi antara bek veteran itu dengan manajemen klub soal perpanjangan kontrak.
Masa Depan Ramos di Real Madrid Masih Buram
Hingga awal tahun 2021, nasib kapten Real Madrid Sergio Ramos di Santiago Bernabeu masih buram. Laporan terbaru menyebut, hingga Senin (6/1/2021), belum ada kesepakatan soal kontrak baru.
Dilaporkan Marca, Negosiasi antara Ramos dengan Presiden Real Madrid Florentino Perez di Valdebebas, Minggu (3/1/2021), belum bisa mencapai kesepakatan. Bahkan, kabarnya, terjadi ketegangan dalam negosiasi tersebut.
Real Madrid menawarkan perpanjangan kontrak satu tahun kepada Ramos, dan gajinya tidak mengalami perubahan.
Baca Juga: Negosiasi Perpanjangan Kontrak Buntu, Sergio Ramos Tinggalkan Real Madrid?
Dengan kata lain, gaji yang akan ia terima adalah sesuai dengan saat ini di mana gaji para pemain sudah dipotong akibat pandemi COVID-19.
Ramos bersikeras meminta perpanjangan kontrak berdurasi dua tahun. Pemain 33 tahun itu juga meminta gajinya berada di angka sebelumnya atau sebelum pemangkasan di masa pandemi.
Buntu, Real Madrid kabarnya mulai menyerah. Tidak ada jadwal baru negosiasi Ramos dengan klub.
Dengan demikian, mengingat kontraknya akan berakhir pada Juni 2021, Ramos leluasa untuk berbicara dengan klub lain dan akan meninggalkan Madrid pada musim panas tahun ini dengan status bebas transfer.
Pelatih Real Madrid Zinedine Zidane enggan menjadikan isu tersebut sebagai masalah, yang berisiko merusak suasana di ruang ganti pemain Madrid yang saat ini harmonis.
Kedamaian, bagaimanapun, tampaknya tidak mungkin saat ini. Ramos tidak dapat mencapai kesepakatan dengan klub, meskipun Zidane menegaskan bahwa dia ingin kaptennya itu bertahan setelah musim 2020/21.
Berita Terkait
-
Menang 5-1, Tapi Madrid Tak Tenang: Vincius Jr Jadi Sumber Ketegangan di Bernabeu
-
Dirumorkan Jadi Pesaing Jay Idzes, Eks Real Madrid Disebut Ingin Beli Klub La Liga
-
Arsenal Tertarik untuk Memboyong Arda Guler
-
Kylian Mbappe Alami Cedera Lutut, Terancam Absen hingga 3 Pekan
-
Takut Dikudeta Pemain? Xabi Alonso Ubah Gaya Pendekatan ke Mbappe Cs
Terpopuler
- Banyak Kota Ketakutan Sampah Meluap, Mengapa Kota Tangerang Justru Optimis TPA-nya Aman?
- Apa Perbedaan Sepatu Lari dan Sepatu Jalan Kaki? Ini 6 Rekomendasi Terbaiknya
- 3 Mobil Bekas Daihatsu untuk Lansia yang Murah, Aman dan Mudah Dikendalikan
- 7 Promo Sepatu Reebok di Sports Station: Turun Sampai 70% Mulai Rp200 Ribuan
- 7 Lem Sepatu Kuat dan Tahan Air di Indomaret Murah, Cocok untuk Semua Jenis Bahan
Pilihan
-
Eksplorasi Museum Wayang Jakarta: Perpaduan Sejarah Klasik dan Teknologi Hologram
-
4 Rekomendasi HP Murah RAM 8 GB Baterai Jumbo, Aman untuk Gaming dan Multitasking
-
4 HP Murah Layar AMOLED RAM 8 GB Terbaik, Visual Mewah Lancar Multitasking
-
7 HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025, Daily Driver Andalan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
Terkini
-
5 Penyebab Cushion Picu Jerawat, Banyak Dialami Pengguna Makeup Sehari-hari
-
7 Fakta Viral ASN Musi Banyuasin Baru Dilantik Joget Sawer Pakai Seragam, Terancam Sanksi
-
Jejak Perang 5 Hari 5 Malam di Palembang: Peta Lokasi Pertempuran yang Kini Jadi Kota Modern
-
7 Cushion Paling Ringan untuk Tampilan Natural, Cocok untuk Kamu yang Gak Suka Makeup Tebal
-
Link Live Streaming Sriwijaya FC vs PSPS Pekanbaru: Laskar Wong Kito Terancam Degradasi?