SuaraSumsel.id - Presiden Joko Widodo kehilangan dua menterinya akibat dicokok Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) belum lama ini.
Menteri Kelautan dan Perikanan Edhy Prabowo yang dicokok setelah pulang kegiatan dinas di luar negeri dan menteri sosial, Jualiri Batubara.
Penahanan keduannya pun berlangsung dalam waktu yang tidak terlampau jauh.
Kekosongan pimpinan di kementrian ini pun sempat dirangkap oleh menteri lainnya. Misalnya, Menko Polhukam Luhut Binsar Pandjaitan yang sempat menggantikan setelah Edhy Prabowo mundur dari kabinet yang kemudian posisi Luhut digantikan Menteri Pertanian, Yahrul Yasin Limpo.
Baca Juga: 4 Pilkada di Sumsel Digugat ke MK, Lawan Kotak Kosong pun Digugat
Rencana reshuffle sangat memungkinkan dalam waktu dekat dilakukan Presiden Joko Widodo (Jokowi).
Ternyata nama Wakil Menteri Pertahanan (Wamenhan) Sakti Wahyu Trenggono masuk salah satunya yang disebut akan menduduki menteri Kelautan dan Perikanan. Sosok Sakti Wahyu Trenggono juga merupakan mantan bendahara Tim Kampanye Nasional (TKN) Jokowi-Ma'ruf dalam Pemilihan Presiden (Pilpres) 2019.
Berikut profil Wamenhan Sakti Wahyu Trenggono.
Untuk lebih jelasnya, langsung saja simak profil Wamenhan Sakti Wahyu Trenggono di bawah ini.
Dikutip dari laman Kemenhan, berikut ini profil Wamenhan Sakti Wahyu Trenggono berupa data pribadi hingga riwayat pendidikannya yang perlu diketahui:
Baca Juga: Sandiaga Uno dan Fadli Zon Bisa Gantikan Edhy Prabowo Sebagai Menteri KKP
Data Pribadi
Nama : Sakti Wahyu Trenggono
Tempat/Tanggal Lahir : Semarang, 3 November 1962
Kewarganegaraan : Indonesia
Tahun 2006 : S-2 MBA – Institut Teknologi Bandung
Tahun 1986 : Teknik Industri – Institut Teknologi Bandung
Perjalanan Karier Sakti Wahyu Trenggono
2018 – sekarang : PT Merdeka Copper Gold Tbk sebagai Komisaris
2009 – sekarang : PT Solusindo Kreasi Pratama – Indonesian Tower sebagai Komisaris Utama
2004 – sekarang : Anggota Dewan Sekolah MBA School Of Business Management ITB
2010 – 2016 : PT Teknologi Riset Global Investama sebagai Komisaris Utama
2005 – 2016 : Asosiasi Pengembang Infrastruktur Menara Telekomunikasi sebagai Ketua Umum
2000 – 2009 : PT Solusindo Kreasi Pratama – Indonesian Tower sebagai Direktur Utama
1995 – 1997 : Direktur Perencanaan dan Pengembangan INKUD
1992 – 1995 : Astra Group sebagai General Manager MIS and Business Development Federal Motor
1988-1992 : Manager MIS Federal Motor
1986-1988 : System Analyst Federal Motor
Sumber: Suara.com
Latar Belakang Sakti Wahyu Trenggono
Sakti Wahyu Trenggono, atau yang lebih akrab disapa Trenggono, ternyata memiliki kisah hidup yang kurang menyenangkan. Dirinya hidup dalam keluarga yang sederhana, bahkan untuk menempuh pendidikan, keluarganya harus menjual tujuh ekor kambing.
Pria kelahiran Semarang, tanggal 3 November 1962 ini pernah menempuh pendidikan Teknik Industri, Institut Teknologi Bandung ( ITB). Sembari menyelesaikan pendidikan di bangku perkuliahan, Trenggono mencoba peruntungannya dengan mendaftar program Astra Basic Training tahun 1988. Sangat beruntung, dirinya diterima dan mengikuti pelatihan selama enam bulan sebelum dilepaskan ke unit bisnis Astra.
Berita Terkait
-
Pemerintah Prabowo Mau Kembangkan Bioavtur dari Rumput Laut
-
Menteri KKP Pilih Maung Buatan Pindad Jadi Mobil Dinas, Ikuti Jejak Prabowo!
-
Jadi Menteri Terkaya, Sakti Wahyu Trenggono Terciduk Punya Motor Sejuta Umat: Harganya Janggal
-
Menteri Terkaya di Kabinet Prabowo Punya Mobil Seharga 100 Honda Beat
-
Deretan Mobil Mewah Menteri KKP Sakti Wahyu Trenggono yang Hartanya Capai Rp 2,6 Triliun, Ada Audi hingga Mini Cooper
Terpopuler
- Viral Maling Motor Beri Tips Agar Honda BeAT dan Vario Tak Dimaling
- Elkan Baggott Disuruh Kembali H-1 Timnas Indonesia vs Arab Saudi: STY Diganti, Lu Bakal Dipanggil
- Respons Geni Faruk Terima Hadiah dari Dua Menantu Beda 180 Derajat, Aurel Hermansyah Dikasihani
- Timnas Indonesia Ditinggal Pemain Naturalisasi Jelang Lawan Arab Saudi, Siapa Saja?
- Marc Klok: Jika Timnas Indonesia Kalah yang Disalahkan Pasti...
Pilihan
-
Selain Marselino Ferdinan, Ini 3 Selebrasi Ikonik Pemain Indonesia: Gaya Suster Ngesot
-
Evaluasi Negatif, Kereta Tanpa Rel di IKN Dihentikan
-
Bikin Iri! Gaji dan Tunjangan Lulusan D3 dan D4 STAN Tembus Jutaan Rupiah?
-
Mendag Ancam Distributor Minyak Goreng MinyaKita yang Jual di Atas HET
-
Rupiah Langsung Loyo Terhadap Dolar AS Setelah BI Pertahankan Suku Bunga Acuan
Terkini
-
Cerita Pilu Novi Tolak Bayar Uang Damai Rp60 Juta, Padahal Dilecehkan Tetangga
-
Robby Minta Prabowo Turun Tangan: Kisah Video Viral Dugaan Pesta Sabu Lapas
-
Walkout di Tengah Debat Pilkada OKU, Paslon 01 Sebut Aturan Debat Dilanggar!
-
Penyelidikan Mendalam Kasus Pesta Sabu di Lapas, Oknum Petugas Jadi Tersangka?
-
WNA China Tewas Tertabrak Speedboat di Sumsel, Nakhoda Jadi Tersangka