SuaraSumsel.id - Anak pendeta yang kini memeluk agama Islam menuai rasa simpatik dari warganet d jagat media sosial. Melalui akun TikTok @christinnatalia.10, perempuan yang kini mengenakan cadar membagikan cerita hijrahnya.
Pengguna TikTok bernama Christin Natalia membagikan postingan mengenai kebersamaannya dengan sang ayah. Kisahnya pun mengundang atensi warganet dengan jutaan kali dan banjir like.
"Patah hati sesungguhnya, tapi aku tetap mencintai ayahku," tulis Christin Natalia pada caption-nya.
Pada postingan lain, perempuan ini semakin mengakui bahwa dirinya merupakan anak seorang pendeta. "Harta, tahta, dan anak pendeta," tulisnya saat membagikan video serta screenshot chat bersama sang ayah.
Baca Juga: Paslon Bupati Suhatri Bur-Rahmang Dilaporkan ke Bawaslu Sumbar
Rupanya ia mengalami "LDR" sehingga tak selalu bisa bersama sang ayah. Meski jarak jauh dan dirinya berbeda keyakinan, namun Christin Natalia mengaku sangat merindukan sang ayah sebelum mereka bertemu.
"Beda agama dengan pacar (emoticon cross), berbeda agama dengan ayah kandung (emoticon check)," tulis Christin Natalia.
Mengingat kondisinya yang cukup unik, ribuan netizen langsung menjejali beragam komentar baik melalui Instagram maupun di TikTok.
Untuk menjawab rasa penasaran netizen, Christin Natalia membagikan kisrah hijrahnya melalui kanalYouTube bernama "Cristin Natalia official".
Pada video, awalnya terlihat kebersamaan dirinya bersama sang ayah saat foto selfie. Namun terdapat perbedaan mengenai keyakinan yang mereka anut.
Baca Juga: Pilkada Sumbar: Hamsuardi-Risnawanto Menang di Pasaman Barat
Terlihat Christin membaca Alquran, sementara sang ayah membacakan Alkitab pada jemaat di gereja.
Tak cukup sampai di situ, perempuan bercadar itu juga memperlihatkan kartu keluarga di mana ia beragama Islam, sementara keluarganya beragama Kristen.
"Sampai sekarang belum pernah diimamin sama ayah sendiri (emoticon menangis)," curhatnya di akhir video.
Lewat video YouTube, Christin Natalia menceritakan bahwa dirinya mulai bercadar dari sekitar 2,5 tahun lalu. "Aku memilih bercadar karena aku nyaman dengan cadar aku.
"Aku juga ngerasa termotivasi sama akhwat bercadar dari sosial media. Jadi dulu pernah bermimpi gitu, Allah kasih hidayah melalui mimpi," kata Christin Natalia.
Ia menjelaskan dirinya menganut Islam sejak kecil dan mengikuti keyakinan dari ibu kandungnya.
Christin menambahkan bahwa ayah dan ibunya itu berbeda agama di mana mereka harus bercerai ketika Natalia berumur 6 bulan. Di kartu keluarga yang sekarang, ia berbeda agama sendiri dengan mama, adik tiri, serta ayah kandungnya.
Terkait nama, ia diberi nama oleh sang ayah sebagai "Christin" karena terlahir di keluarga Kristen, sementara "Natalia" karena di lahir pada hari Natal, tepat tanggal 25 Desember.
"Aku memilih bercadar karena aku nyaman dengan cadar aku. Aku juga ngerasa termotivasi sama akhwat bercadar dari sosial media. Jadi dulu pernah bermimpi gitu, Allah kasih hidayah melalui mimpi," kata sang cewek.
Video viralnya yang beredar di Instagram dan TikTok mendapatkan beragam komentar dari netizen.
"Keluarga hebat, bapaknya pendeta cuy, anaknya bercadar, luar biasa toleransinya," kata @juliarm46.
"Kalau menurutku kebanyakan yang ortunya beda agama nggak begini, tapi masya Allah, ini anaknya malah bener-bener menutup aurat," pendapat @aasasyah0.
"Ayahmu sudah menjadi imammu kok meskipun dia nggak salat berjamaah sama kamu, tapi doamu akan terus beliau ucapkan dalam ibadahnya", balas @windavirgiaa.
Untuk melihat video viral mengenai cewek bercadar yang mengaku memiliki ayah pendeta, bisa kunjungi link ini.
sumber: suara.com
Berita Terkait
-
Didoakan Jadi Pendeta, Denny Sumargo: Gak Berani Aminin
-
Ibadah Terganggu, Umat Buddha Cetya Mengadu ke DPRD DKI, Begini Jalan Tengahnya
-
Viral! Polisi Pukul Sopir Taksi Online, Kapolda Maluku Copot Jabatan Pelaku Meski Sudah Damai
-
Detik-Detik Amanda Manopo Hentikan Aktivitas saat Azan, Netizen: Toleransinya Luar Biasa
-
Jordi Onsu Ungkap Pengalaman Ikut Tafakur meski Bukan Umat Muslim: Biar Batin Gue Tenang
Terpopuler
- Mees Hilgers: Saya Hampir Tak Melihat Apa Pun Lagi di Sana
- Saran Pelatih Belanda Bisa Ditiru STY Soal Pencoretan Eliano Reijnders: Jangan Dengarkan...
- Coach Justin Semprot Shin Tae-yong: Lu Suruh Thom Haye...
- Jurgen Klopp Tiba di Indonesia, Shin Tae-yong Out Jadi Kenyataan?
- Ditemui Ahmad Sahroni, Begini Penampakan Lesu Ivan Sugianto di Polrestabes Surabaya
Pilihan
-
Timnas Indonesia Ungguli Arab Saudi, Ini 5 Fakta Gol Marselino Ferdinan
-
Tantangan Pandam Adiwastra Janaloka dalam Memasarkan Batik Nitik Yogyakarta
-
Link Live Streaming Timnas Indonesia vs Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia Malam Ini
-
Hanya 7 Merek Mobil Listrik China yang Akan Bertahan Hidup
-
Prabowo Mau Bangun Kampung Haji Indonesia di Mekkah
Terkini
-
Cerita Pilu Novi Tolak Bayar Uang Damai Rp60 Juta, Padahal Dilecehkan Tetangga
-
Robby Minta Prabowo Turun Tangan: Kisah Video Viral Dugaan Pesta Sabu Lapas
-
Walkout di Tengah Debat Pilkada OKU, Paslon 01 Sebut Aturan Debat Dilanggar!
-
Penyelidikan Mendalam Kasus Pesta Sabu di Lapas, Oknum Petugas Jadi Tersangka?
-
WNA China Tewas Tertabrak Speedboat di Sumsel, Nakhoda Jadi Tersangka