SuaraSumsel.id - Penangkapan bandar narkoba bernama Andi (42) di Desa Tanjung Agung Utara Kecamatan Lais Kabupaten Muba, Sabtu (7/11/2020) memakan korban seorang anal-anak.
Tembakan pelaku Andi yang membabi buta kepada anggota Satuan Reskrim Narkoba Polres Muba saat hendak ditangkap itu mengenai seorang anak perempuan, P.
Korban P mengalami luka saat berada di teras rumah yang tidak jauh dari lokasi kejadian pengerebbekan.
Korban mengalami luka tembak pada bagian dada hingga tembus ke sebelah kanan yang diduga kuat berasal dari muntahan tembakan pelaku.
Korban dirujuk ke Rumah Sakit Umum Pusat Muhammad Husein Palembang guna mendapatkan perawatan lanjutan.
Selain adanya korban, tembakan yang dilepaskan pelaku juga mengenai mobil anggota.
"Tembakan pelaku tidak mengenai petugas, namun ada anak-anak yang kena tembak. Karena membahayakan, petugas akhirnya mengambil tindakan tegas,” terang Kapolres Musi Banyuasin, AKBP Erlin Tangjaya, Minggu (8/11/2020).
Pelaku sendiri terpaksa ditembak petugas dan akhirnya meninggal dunia saat dalam perjalanan ke RSUD Sekayu.
Dari tangan pelaku, polisi berhasil amankan barang bukti berupa 614,69 gram narkotika jenis sabu-sabu dengan rincian 6 paket besar dengan berat 600 gram, 1 paket sedang dengan berat 5,61 gram, 34 paket kecil dengan berat 9,08 gram.
Selain itu, diamankan pula satu pucuk senjata api rakitan berikut dua butir amunisi dan empat buah selongsong peluru, satu bilah senjata tajam, 9 butir amunisi kaliber 38 MM, 8 butir peluru kaliber 9 MM, 2 butir amunisi laras panjang.
Baca Juga: Tiba-Tiba Amien Rais Ingin Bubarkan Partai Ummat, Lho Kenapa?
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
Terkini
-
7 Cara Mengatasi Cushion Belang agar Makeup Terlihat Rata dan Natural
-
Jejak Dakwah Kiai Marogan Dihidupkan Kembali Lewat Napak Tilas Sungai Musi
-
10 HP Harga Terjangkau untuk Update Android Jangka Panjang, Ideal bagi Pelajar & Karyawan
-
5 Cushion Matte untuk Tampilan Wajah Rapi Tanpa Kesan Dempul
-
Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna