SuaraSumsel.id - Sempat menjalani perawatan selama tujuh hari, Wakil Bupati Waykanan Edward Antony meninggal dunia pada Minggu (16/8/2020) pagi.
Kabar ini disampaikan anggota tim penanganan COVID-19 Rumah Sakit Umum dr. H Abdul Moeloek Bandarlampung kepada Antara.
"Pak Wabup meninggal dunia pukul 04.49 WIB pagi tadi," kata anggota Tim Penanganan COVID-19 Rumah Sakit Umum dr. H Abdul Moeloek dr. Sukarti SpP di Bandarlampung, Minggu (16/8/2020).
Sebelumnya dikabarkan, Edward Antony (62) dikonfirmasi tertular COVID-19 pada Minggu (9/8/2020) lalu. Kabar ini diperoleh usai ia menjalani pemeriksaan kedua yang dilakukan oleh Dinas Kesehatan Lampung.
Menurut Dokter Sukarti, beberapa saat lalu ia menyebu kondisi Edward sempat membaik setelah ia menjalani perawatan di rumah sakit.
"Sempat baikan kondisinya dan kami berharap dapat lepas dari alat bantu pernapasan setelah empat hari perawatan," katanya.
Meski demikian, ia melanjutkan, kondisi Edward kembali memburuk sejak Sabtu (15/8/2020) kemarin. Saat menjalani perawatan di Rumah Sakit Umum dr. H Abdul Moeloek Bandarlampung, Edward memang diketahui memiliki penyakit penyerta seperti diabetes melitus, asma, dan sesak napas.
"Yang bersangkutan ada keluhan sesak napas dan selama ini sering kontrol ke salah satu dokter paru," ujarnya lagi.
Gubernur Lampung Arinal Djunaidi sebelumnya menyebut, tidak hanya Wakil Bupati Edward Antony, ada beberapa pejabat dan pegawai di lingkungan Pemerintah Kabupaten Waykanan yang juga dinyatakan positif COVID-19.
Baca Juga: Dua PLTS di Kutai TImur Derencanakan Mulai Diresmikan Bulan September
Berita Terkait
-
Kasus COVID-19 Bukittinggi Meningkat, Kegiatan Belajar Tatap Muka Diundur
-
Pegawai Positif Covid-19, Puskemas Tanjungbatu Ditutup Sementara
-
Dugaan Korupsi Dana COVID-19 Lampung Timur Dikawal Langsung Oleh Kejaksaan
-
Ratusan Pasien COVID-19 Klaster Pasar Besar Palangka Raya Dinyatakan Sembuh
-
Pasien Positif COVID-19 di Aceh Melahirkan, Begini Keadaan Bayinya
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Itel S25 dan Redmi A5 untuk Adu Gengsi Desain HP Murah, Siapa Paling Layak Dibeli?
-
100 Titik CCTV Dipasang di Palembang, Ini Lokasi Strategis yang Jadi Prioritas
-
7 Cara Mengatasi Cushion Belang agar Makeup Terlihat Rata dan Natural
-
Jejak Dakwah Kiai Marogan Dihidupkan Kembali Lewat Napak Tilas Sungai Musi
-
10 HP Harga Terjangkau untuk Update Android Jangka Panjang, Ideal bagi Pelajar & Karyawan