Scroll untuk membaca artikel
Husna Rahmayunita
Rabu, 05 Agustus 2020 | 22:11 WIB
Ilustrasi tiang listrik. (Pixabay/ollis_picture)

SuaraSumsel.id - Nasib sial menimpa Irysad (20), warga Jalan Gunung Merapi Kelurahan Gunung Pangilun, Kecamatan Padang Utara, Kota Padang.

Saat hendak mengambil layang-layang, pemuda itu malah tersetrum listrik hingga jatuh dari atap rumah.

Peristiwa itu terjadi di Simpang Alai atau Jalan Gajah Mada Nomor 2, RT 07/03, Kelurahan Alai Parak Kopi, Kecamatan Padang Utara, Rabu (5/8/2020) sekira pukul 17.30 WIB.

Pemilik rumah Latifah (55) mengatakan, ia mengetahui peristiwa tersebut saat keluar rumah karena ada keributan seperti orang yang berkelahi.

Baca Juga: Detik-Detik Truk Kontainer Mundur dengan Kencang dan Nyaris Lindas Bocah

"Ada orang yang kena sentrum di atas atap lantai tiga saat mengejar layang-layang yang putus, kata seorang kepada saya," ujarnya seperti dikutip dari klikpositif.com--jaringan Suara.com.

Sementara itu, Kasatreskrim Polresta Padang Kompol Rico Fernanda menuturkan insiden tersebut berawal saat Irsyad berusaha mengejar layang-layang yang tersangkut.

Pria yang sehari-hari pekerja sebagai tukang parkir itu lalu memanjat atap rumah warga untuk mengambil layang-layang tersebut.

Namun apes, saat itu dirinya justru tersengat listrik.

"Ketika hendak mengambil layang-layang tanpa sengaja bagian pundak Korban menyentuh kabel listrik tegangan tinggi," kata Rico.

Baca Juga: Ditutup karena Pegawai Corona, Kantor BPJS Palembang Masih Didatangi Warga

Akibat kejadian itu, korban langsung terjatuh dari atap rumah. Beruntung nyawanya selamat meski mengalami luka bakar di bagian kaki.

Irsyad pun langsung dilarikan ke rumah sakit untuk mendapat perawatan.

"Selanjutnya saksi dan personel Satlantas Polresta Padang mengevakuasi korban untuk dibawa ke RSUP Dr M Djamil Padang," ungkap Rico, memungkasi.

Load More