SuaraSumsel.id - Awan kelabu menyelimuti industri musik Tanah Air. Pencipta lagu anak-anak terkemuka, Papa T. Bob, tutup usia pada, Jumat (10/7/2020).
Papa T Bob meninggal dunia sekitar pukul 10.35 WIB di Rumah Sakit Budi Asih, Cawang, Jakarta Timur.
"Innalillahi wa inna ilaihi rajiun. Telah berpulang ke rahmatullah saudara kita, Papa T Bob (Erwanda Lukas)," demikian pesan yang diterima lewat pesan di WhatsApp.
Diketahui, pada April lalu, pencipta lagu anak-anak terkemuka era 1990-an itu menjalani perawatan intensif selama dua bulan akibat penyakit diabetes.
Baca Juga: Videonya Viral, Ini Alasan Ince Mengaku Yahudi dan Melempar Alquran
Sesak Napas
Sementara itu, menurut anak sulung almarhum, T Bob, hari ini sang ayah dijadwalkan melakukan pemeriksaan kesehatan.
Di dalam perjalanan, Papa T Bob mengeluh sesak napas.
"Hari ini jadwal check up, cuma ketika dia lagi dalam perjalanan rumah sakit sesak napas, dari semalam sebenarnya (sesak napas)," kata T Bob ditemui di RS Budi Asih, Cawang, Jakarta Timur, hari ini.
Setelah itu, Papa T Bob tak sadarkan diri. Setibanya di rumah sakit, Papa T Bob dinyatakan telah meninggal dunia.
Baca Juga: Ibu Hamil Kedapatan Tak Pakai Masker, Anggota Brimob Lakukan Hal Ini
"Jadi kemungkinan (meninggal) pas dalam perjalanan (ke rumah sakit). Soalnya tadi pagi masih minta bubur sumsum, jalan ke mobilnya juga masih oke," ujar T Bob.
Untuk diketahui, banyak penyanyi cilik generasi 90-an yang melambung namanya setelah membawa lagu karya Papa T Bob.
Sebut saja lagu hits yang diciptakannya untuk Joshua berjudul Diobok-Obok.
Selain Joshua, Papa T Bob juga menciptakan lagu untuk Tina Toon yakni Bolo Bolo, dan Trio Kwek Kwek dengan lagunya Jangan Marah dan Tanteku.
Jenazah Papa T Bob rencananya dimakamkan di TPU Jurang Mangu, Bintaro, Tangerang Selatan, sore ini.
Berita Terkait
-
Totalitas Tampil di Konser Jakarta, Member Seventeen Cosplay Jadi Cacing Hingga Roll Depan
-
Seventeen Makin Melokal di Konser Jakarta, Ngomong Mahal Hingga Waduh!
-
2 Pemain yang Dirumorkan Bakal Tinggalkan Manchester United Musim Dingin Ini
-
Drama-Komedi dan Musikal, yang Sarat Pesan Moral dalam Film Iyus Jenius
-
6 Artis Ikut Misa Natal 2024, Penuh Damai dan Sukacita
Tag
Terpopuler
- PIK Tutup Jalan Akses Warga Sejak 2015, Menteri Nusron: Tanya Maruarar Sirait
- Honda PCX Jadi Korban Curanmor, Sistem Keyless Dipertanyakan
- Lolly Banjir Air Mata Penuh Haru saat Bertemu Adik-adiknya Lagi: Setiap Tahun Saya Tidak Pernah Tahu...
- Ketajaman Jairo Beerens: Bisa Geser Posisi Romeny, Struick hingga Jens Raven
- Tangis Indro Warkop Pecah Dengar Ucapan Anak Bungsu Dono Soal HKI: Ayah Kirim Uang Sekolah Walau Sudah Tiada!
Pilihan
-
Akhiri Piala Asia U-20 2025: Prestasi Timnas Indonesia U-20 Anjlok Dibanding Era STY
-
Bak Bumi dan Langit! Indra Sjafri Redup, Dua Orang Indonesia Ini Bersinar di Piala Asia U-20 2025
-
Megawati Hangestri Cetak 12 Poin, AI Peppers Tekuk Red Sparks 3-0
-
Pekerjaan Terakhir Brian Yuliarto, Mendikti Saintek Baru dengan Kekayaan Rp18 M
-
Sanken Tutup Pabrik di RI Juni 2025
Terkini
-
Ulat Ditemukan di Makanan Program MBG, Sejumlah Siswa Dilarikan ke Puskesmas
-
Aksi 'Indonesia Gelap' Meluas, 700 Mahasiswa Palembang Turun ke Jalan Besok
-
Songket PaSH Siap Mendunia: Bawa Sentuhan Modern untuk Kain Tradisional di BRI UMKM EXPO(RT) 2025
-
Hujan Berpotensi Guyur Sebagian Besar Sumsel, Waspada Cuaca Ekstrem
-
Korupsi Perizinan K3: Kabid Disnakertrans Sumsel dan Pihak Swasta Jadi Tersangka