Bayi Perempuan di Pangkalpinang Ditinggalkan Dalam Keranjang Saat Subuh Hari

Seoraang bayi perempuan ditemukan ditinggalkan di dalam keranjang di sebuah rumah di kota Pangkalpinang saat subuh hari.

Tasmalinda
Senin, 25 Desember 2023 | 18:39 WIB
Bayi Perempuan di Pangkalpinang Ditinggalkan Dalam Keranjang Saat Subuh Hari
Ilustrasi bayi perempuan. Warga Pangkalpinang Temukan Bayi Perempuan Ditinggalkan di Keranjang Saat Subuh Hari (Freepik/rawpixel.com)

SuaraSumsel.id - Seorang bayi perempuan ditemukan menangis di dalam keranjang di sebuah halaman rumah warga di kota Pangkalpinang, Provinsi Bangka Belitung. Penemuan bayi perempuan yang berlangsung saat subuh hari tersebut membuat warga sekitar geger.

Kasat Reskrim Polresta Pangkalpinang, Kompol Evry Susanto mengatakan, penemuan bayi perempuan itu pertama kali ditemukan warga sekitar pada Jumat 22 Desember 2023, sekitar subuh hari, pada pukul 04.30 WIB.

"Sekitar pukul 04.30 WIB, ada salah satu saksi atau warga sekitar mendengar suara tangisan bayi, namun ketika mendengar suara bayi itu saksi sempat takut tapi saat dicari sumber suara saksi melihat ada kerajang berisi bayi jenis kelamin perempuan," kata Kompol Evry Susanto, Minggu 24 Desember 2023.

Saksi pun langsung melaporkan hal tersebut kepada warga namun saat warga kembali ke lokasi penemuan pertama bayi justru tak lagi di posisi yang sama. 

Baca Juga:Berikut 3 Skema Antisipasi Kemacetan Lalu Lintas Selama Nataru di Sumsel

Saksi Evry menceritakan setelah dilakukan pencarian oleh warga, pada pukul 07.30 WIB, bayi itu akhirnya masih berada di dalam keranjang .

Bayi kemudian dibawa ibu pemilik Panti Asuhan Al-iklas ke Bidan Tarigan untuk dilakukan pemeriksaan kesehatan.

"Dari hasil dari pemeriksaan bayi tersebut dalam keadaan sehat dengan berat badan 2,5Kg dan panjang badan 48 Cm," ucapnya melansir wowbabel.com-jaringan Suara.com.

"Untuk saat ini bayi sudah dilakukan pemeriksaan, dan masih dirawat oleh Kepala Panti Asuhan Al-Ikhlas," ungkapnya

Baca Juga:LRT Sumsel Tambah 8 Perjalanan Saat Libur Nataru, Berikut Jadwalnya

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini