Bersahabat Kala Pandemi, Ramah di Kantong

Strategi Indosat menjawab kemudahan pelanggannya kala pandemi, sinyal bagus dan harga bersaing.

Tasmalinda
Rabu, 10 November 2021 | 22:31 WIB
Bersahabat Kala Pandemi, Ramah di Kantong
Jasrial menggunakan provider Indosat [Suara/Welly JT]

SuaraSumsel.id - Kesulitan jaringan kadang menjadi hambatan. Banyak aktivitas yang kemudian sulit dilakukan ketika hal tersebut terjadi. Namun hal ini, tidak dirasa oleh Jasrial (65).

Warga Palembang ini termasuk pelanggan lama provider Indosat. Saat kota Palembang masih mengenal dua pilihan provider, indosat sudah mampu menjawab kebutuhan berkomunikasi meski ke luar kota sekalipun.

Dia mengigat waktu pertama kali menggunakan perdana Indosat seharga Rp300 ribu. Saat itu, harga ini sudah terbilang murah meski penampilannya amat mewah.

Jumlah nomor yang diberikan juga sederhana, hanya 11 digit."Jaringan Indosat dari pertama pakai hingga sekarang tetap bagus. Saya tidak pernah merasakan adanya gangguan jaringan atau kuota internet yang lelet," ujarnya saat dibincangi Suara.com, Rabu (10/11/2021). 

Baca Juga:Kasus Korupsi PDPDE Gas Sumsel, Kejagung Periksa Istri Alex Noerdin

Keunggulan indosat ini pun teruji saat berada di kampung halaman Jasrial. Saat berada di kabupaten Pariaman, Sumatera Selatan menjawab kebutuhannya berkomunikasi.

"Kampung saya itu banyak pohon Kelapa, kandang jaringan seluler itu jika pake provider lain susah sekali sinyalnya. Namun, saya menggunakan Indosat untuk s menghubungi keluarga di Palembang jaringannya bagus bahkan tidak putus - putus," ungkapnya. 

Saat ini semua orang sudah menggunakan internet agar bisa berselancar di dunia maya. 

"Selama saya menggunakan Indosat tidak pernah saya merasakan jaringan yang lelet bahkan saya pernah mencoba menggunakan provider lain namun ternyata jaringannya tidak bagus dan harganya juga mahal  makanya saya tetap menggunakan Indosat hingga saat ini," ujarnya. 

Selain jaringan yang bagus harga kuota internet juga sangat terjangkau.

Baca Juga:Sumsel Kembangkan Wisata Kesehatan, Ubah Perspektif Berobat ke Luar Negeri

Pada pemakaian satu bulan internet, ia membeli paket yang 10GB dengan harga Rp 30ribu. Saat ini, Indosat Ooredoo sudah mengeluarkan produk baru 42GB +42 GB dengan  hanya Rp102 ribu. 

" Hampir semua harga kuota internet Indosat Ooredoo sangat ramah di kantong ditambah saat ini sedang pandemi Covid-19 orang harus pintar menggunakan uang," tuturnya. 

Perjalanan panjang ini pun kembali teruji saat Indonesia dilanda pandemi COVID-19. Dengan jaringan yang baik, ditambah harga kuota yang murah, Indosat Ooredoo memberikan kemudahan bagi pelanggan.

" Cukup melalui laman im3ooredoo.com/geraionline, saya sudah bisa membeli pulsa dan kuota internet dengan harga yang cukup terjangkau. Semua kemudahan ini saya dapatkan tanpa harus susah - susah keluar rumah ditambah lagi usia saya yang tidak mudah lagi dan rentan terkena virus," ujarnya.

Dengan mengklik laman gerai online cukup sambil duduk santai ia dengan mudah membeli pulsa atau kuota yang ia butuhkan. 

Andi pemilik gerai 46 cell di Kecamatan Tanjung Raja, Kabupaten Ogan Ilir (OI) menuturkan, meski ia tinggal jauh dari kota namun jaringan Indosat di Kabupaten Ogan Ilir ini sangat baik. 

"Jaringan Indosat di Tanjung Raja Ogan Ilir ini sangat bagus disini, banyak yang pakai indosat atau IM3 disini," katanya. 

Ditambah lagi dengan harga kuota yang murah sehingga banyak orang yang menggunakan Indosat atau IM3 Ooredoo. 

"Saat pandemi ini kebutuhan akan internet cukup tinggi. Selain itu dukungan jaringan dan sinyal yang bagus sehingga banyak orang memilih IM3 Ooredoo dan Indosat Ooredoo," ujarnya. 

Indosat Ooredoo meluncurkan inovasi terbaru bernama "Gerai Online", sebuah platform yang dihadirkan kemudahan bagi para pelanggan mendapatkan layanan di tengah pandemi COVID-19.

"Kita ingin membantu masyarakat bagaimana caranya di era pandemi ini masyarakat tidak perlu keluar rumah, mengurangi mobilitas, tetapi layanan telekomunikasi maupun akses internet tetap lancar. Maka dibuatlah sebuah platform bernama Gerai Online," ujar VP - Head of Digital Care Indosat Ooredoo Reginald Agustian dalam acara virtual. 

Dengan Gerai Online Indosat Ooredoo, pelanggan dapat menikmati kemudahan akses berbagai layanan telekomunikasi dan digital dalam satu tempat dengan aman dan nyaman, tanpa perlu meninggalkan rumah.

Gerai Online Indosat Ooredoo dapat diakses melalui lamanim3ooredoo.com/geraionline, sehingga dapat dijangkau tidak hanya via perangkat ponsel pintar, tetapi juga melalui tablet ataupun laptop.

Pelanggan dapat menikmati berbagai layanan yang tersedia, mulai dari pembelian kartu perdana prabayar, pascabayar, dan propaid, isi ulang pulsa, bayar tagihan pascabayar, membeli paket data, hingga menukar kartu 3G ke 4G.

Reginald mengatakan, Indosat Ooredoo juga menyediakan layanan jasa pengiriman kepada pelanggan yang bertransaksi melalui Gerai Online, seperti pembelian kartu perdana.

"Dengan klik di Gerai Online maka sim card tersebut akan langsung diantar ke rumah pelanggan di hari yang sama tanpa biaya jasa pengiriman," ujar Reginald.

Kontributor: Welly JS

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini