SuaraSumsel.id - Turnamen sepak bola Siti Fatimah Cup III tahun 2025 yang diselenggarakan RSUD Siti Fatimah Provinsi Sumsel telah resmi ditutup oleh Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur Sumsel H. Cik Ujang di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring Palembang, Sabtu (22/02/2025)
Plt Gubernur Sumsel Cik Ujang menyampaikan apresiasi dan terimakasih atas digelarnya turnamen tersebut oleh RSUD Siti Fatimah Provinsi Sumsel yang sangat perhatian terhadap olahraga sepakbola.
Ia pun menilai turnamen tersebut selaras dengan program dan tekad Herman Deru-Cik Ujang (HDCU) dalam memajukan sepakbola di Provinsi Sumsel sekaligus menumbuhkan bibit pemain sepak bola terbaik asli Sumsel.
"Kebetulan walaupun sedikit-sedikit saya juga senang dengan sepak bola ini. Dulu di Kabupaten Lahat saya juga membuat klub sepak bola namanya Cahaya United FC dan sudah bertanding di berbagai daerah di Indonesia. Kedepan kita rencanakan juga membuat klub sepak bola bernama Sumsel United," ungkapnya.
Penutupan turnamen yang bertema “Maju Untuk Semua" itu ditandai dengan penyerahan piala Plt Gubernur Sumsel Cik Ujang kepada para juara.
Pemenang juara pertama Siti Fatimah FC A dan juara kedua Siti Fatimah FC B dengan hasil pertandingan 4 : 2. Sementara juara ketiga diraih PS Bank Sumsel Babel yang berhasil mengalahkan PS PUSRI dengan skor hasil pertandingan 3 : 1.
Ketua Panitia Turnamen Siti Fatimah Cup III tahun 2025, Nuryandi mengatakan, turnamen tersebut yang telah berlangsung sejak 11 Januari 2025 itu diikuti 16 tim dari Jajaran Pemerintah Kota Palembang, OPD dan BUMD di Provinsi Sumatera Selatan.
"Sejumlah pertandingan telah dilaksanakan di beberapa tempat diantaranya di lapangan Atletik Jakabaring untuk babak penyisihan, kemudian di Stadion Bumi Sriwijaya dan Stadion Gelora Sriwijaya," ujarnya.
Turut hadir Direktur RSUD Siti Fatimah Provinsi Sumsel , dr. Syamsuddin Isaac S.M., Sp.OG. MARS yang juga turut bermain di lapangan dalam tim Siti Fatimah FC A.
Baca Juga: Cik Ujang Merasa Terharu Bisa Menempati Ruang Kerja Wakil Gubernur Sumsel
Hadir juga Kadispora Sumsel H Rudi Irawan, S.Sos., M.Si., serta para Kepala OPD Provinsi Sumsel lainnya.
Berita Terkait
-
Cik Ujang Merasa Terharu Bisa Menempati Ruang Kerja Wakil Gubernur Sumsel
-
Tiba di Bandara SMB II Palembang, Wagub Cik Ujang Terima Surat Penunjukan Plt Gubernur Sumsel
-
Herman Deru Retreat di Magelang, Cik Ujang Jadi Plt Gubernur Sumsel
-
100 Hari Kerja, Herman Deru Targetkan Sumsel Jadi Lumbung Pangan Nasional
-
Pelantikan 17 Kepala Daerah Baru di Sumsel: Era Baru Kepemimpinan Dimulai
Terpopuler
- RESMI! PSSI Tolak Pemain Keturunan ini Bela Timnas Indonesia di Ronde 4
- 5 Mobil Bekas 60 Jutaan Muat Banyak Keluarga, Bandel dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- Jangan Lewatkan Keseruan JCO Run 2025, Lari Sehat sambil Dapat Promo Spesial BRI
- 21 Kode Redeem FF Hari Ini 23 Juli 2025, Kesempatan Klaim Bundle Player Squid Game
- Harga Mitsubishi Destinator Resmi Diumumkan! 5 Mobil Ini Langsung Panik?
Pilihan
-
5 Curhatan Jokowi di Depan Alumni UGM: Serangan Tak Cuma Ijazah, Merembet Sampai KKN Fiktif
-
Sisi Lain Muhammad Ardiansyah: Tangguh di Bawah Mistar, Bucin ke Pacar
-
Cerita Tante Brandon Scheunemann Blusukan ke Pelosok Papua demi Sepak Bola Putri
-
Asal Usul Sound Horeg dan Sosok Pria Berjuluk 'Thomas Alva Edisound' di Baliknya
-
3 Rekomendasi HP Samsung Murah dengan Kamera Beresolusi Tinggi, Pilihan Terbaik Juli 2025
Terkini
-
Biaya Cas Mobil Listrik di Rumah vs di SPKLU, Hemat Mana Jangka Panjang?
-
Punya Mobil Pertama? Ini 10 Perawatan Harian Simpel Biar Awet
-
Yamaha Gear 125 vs Mio M3: Skutik Rp 17 Jutaan, Tenaganya Siapa yang Unggul?
-
Yamaha Fazzio vs Honda Scoopy: Adu Ganteng Skutik Retro, Siapa Menang?
-
On Cloudmonster 2: Benarkah Sepatu Ini Bikin Lari Senyaman Tidur di Awan?