Scroll untuk membaca artikel
Tasmalinda
Rabu, 27 November 2024 | 11:36 WIB
Calon Gubernur Mawardi Yahya melakukan pencoblosan Pilgub Sumsel

SuaraSumsel.id - Calon Gubernur Sumatera Selatan, Mawardi Yahya, menunjukkan langkah penuh keyakinan saat menyalurkan hak suaranya pada Pilwako Palembang dan Pilgub Sumsel 2025-2030.

Sebelum menuju TPS 08 di Jalan Alamsyah Ratu Prawiranegara, Kecamatan Gandus, Palembang, Mawardi dan keluarga terlebih dahulu menggelar doa bersama di kediamannya, mencerminkan kesiapan batin dalam menghadapi pesta demokrasi ini.

Dengan mengenakan baju putih serasi bersama sang istri dan rombongan, Mawardi tampil santai namun penuh semangat, bahkan menyempatkan diri menyapa warga di sepanjang jalan. Setelah mencoblos, ia menyampaikan optimisme tinggi akan kemenangan yang diyakininya pasti diraih.

“Tak penting berapa persen, yang penting pasangan kami pasti menang,” ujarnya melansir sumselupdate.com-jaringan Suara.com.

Baca Juga: Wajah Lelah, Semangat Membara: Herman Deru Hadapi Pilgub Sumsel dengan Tulus

Bagi Mawardi, momen ini lebih dari sekadar kontestasi politik; ini adalah bagian dari perjalanan bersejarah bagi masyarakat Sumsel, di mana suara rakyat menjadi penentu utama.

Mawardi Yahya tampak santai bersama sang istri serta pihak terkait lainnya dan bahkan menyapa warga yang ada di jalan.

Usai melakukan pencoblosan H Mawardi Yahya mengaku optimis menang di Sumatera Selatan (Sumsel). “Ini tidak penting berapa persen yang penting saya pasangan Anita pasti menang,” ujar Mawardi Yahya melansir sumselupdate.com-jaringan Suara.com.

Dirinya memberikan hak suara sebagai negara yang baik lebih khusunya lagi di Sumatera Selatan.

“Ini tentunya hari ini menjadi bersejarah bagi masyarakat Sumatera Selatan yang saya yakin siapa pun yang mendapat suara terbanyak itu pilihan rakyat,” tutup Mawardi Yahya.

Baca Juga: Viral Ibu Gendong Bayi Diamankan Terkait Dugaan Money Politik di Lubuklinggau

Load More