SuaraSumsel.id - Sebuah video yang tengah viral di media sosial, seorang siswa SMA di Ogan Ilir Sumatera Selatan (Sumsel) tengah memanjat tiang bendera. Aksi siswa SMA ini kemudian banyak dikomentari dengan pujian oleh warganet.
Terlihat di video tersebut, sebagaimana siswa SMA tersebut dengan berani, sigap dan cepat menaiki tiang bendera saat detik-detik pengibaran bendera merah putih pada peringatan HUT RI ke 79.
Salah satu akun media sosial yang membagikan menyebutkan jika siswa ini spontan melakukannya karena ada kesalahan teknis saat akan mengibarkan bendera di sekolahnya tersebut.
Tampak saat siswa menaiki tiang bendera, seluruh peserta melihat aksi tersebut. Akun instagram Ogan Ilir terkini membagikan momen tersebut dengan memberikan judul 'momen haru'.
Baca Juga: OJK Sumsel Babel Gandeng Pemprov Perkuat Sektor Pembiayaan Komoditas Kopi
Keterangan lainnya disebutkan jika momen haru tersebut terjadi saat tali bendera terlilit dan menyangkut saat Upacara HUT Kemerdekaan RI ke 79, 17 agustus 2024 di kecamatan Pemulutan Ilir, Kabupaten Ogan Ilir.
"Momen mengharukan, tali bendera terlilit dan nyangkut saat Upacara HUT Kemerdekaan RI ke-79 17 Agustus 2024 di Kecamatan Pemulutan Kabupaten Ogan Ilir. Dan salah seorang siswa dengan gagah berani memanjat tiang bendera untuk perbaiki tali yang terlilit," tulisnya.
Diketahui upacara bendera tersebut berlangsung di kantor camat Pemulutan Ilir, lalu saat bendera merah putih akan naik, ternyata talinya terlilit.
Pelajar SMA yang bernama Galang tergerak hatinya untuk menaiki tiang bendera. Saat upacara itu, Galang merupakan perwakilah sekolahnya sebagai petugas panduan suara.
Diceritakan Galang, saat kejadian tersebut ia melihat pelatih paskibraka gusar dan dengan inisiatif sendiri, ia pun memanjat tiang bendera hingga akhirnya berhasil dan banyak yang memuji aksi heroik tersebut.
Baca Juga: Wyndham Opi Hotel Merayakan Hari Kemerdekaan dengan Permainan Tradisional
Kekinian video tersebut viral dan banyak mendapatkan pujian netizen.
Tidak sedikit yang kemudian membandingkan dengan aksi serupa anak di NTT.
Berita Terkait
-
Usai Ditetapkan Tersangka Korupsi Jalur Kereta Besitang-Langsa, Prasetyo Boeditjahjono Kembali Jadi Tersangka Proyek LRT
-
Ridwan Kamil Janji Bakal Gratiskan Pelajar SMA Nonton Persija di Stadion Jika Terpilih
-
Sebut Suara Rakyat Suara Tuhan, Cawagub Sumsel Riezky Aprilia: Berdosa jika Mainan Suara Tuhan
-
Kisah Juliana, Gadis Suku Anak Dalam Peraih Gelar Sarjana Pertama yang Ingin Menjaga Hutan!
-
Manipulasi Dokumen RUPSLB Bank Sumsel Babel, Bareskrim Tetapkan 3 Tersangka
Terpopuler
- Mahfud MD Sebut Eks Menteri Wajib Diperiksa Kasus Judol Pegawai Komdigi, Budi Arie Bilang 'Jangan Kasih Kendor'
- Rocky Gerung Spill Dalang yang Bongkar Kasus Judi Online Pegawai Komdigi
- Kejanggalan Harta Kekayaan Uya Kuya di LHKPN KPK, Dulu Pernah Pamer Saldo Rekening
- Berani Sentil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Segini Harta Kekayaan Melly Goeslaw
- Bak Gajah dan Semut, Beda Citra Tom Lembong vs Budi Arie Dikuliti Rocky Gerung
Pilihan
-
Pindad Segera Produksi Maung, Ini Komponen yang Diimpor dari Luar Negeri
-
Petinggi Lion Air Masuk, Bos Garuda Irfan Setiaputra Ungkap Nasibnya Pada 15 November 2024
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
Terkini
-
Langkah Inovatif Bank Sumsel Babel di HUT ke-67 untuk Masa Depan Berkelanjutan
-
BRI Fellowship Journalism 2025: Beasiswa S2 Plus Pelatihan Keuangan untuk Jurnalis
-
LIVE Malam Ini! Debat Kedua Pilwalko Palembang: Siapa Punya Solusi Pembangunan?
-
Breaking News: Gedung PLN WS2JB Terbakar, Penyebab Masih Diselidiki
-
Leadership Camp GenBI: Bukan Cuma Pintar, Tapi Juga Kreatif dan Inspiratif