SuaraSumsel.id - Personel Purna Paskibraka Kachina Ozora dan Keyla Azzahra Purnama memangku replika bendera Merah Putih dan teks proklamasi di mobil Maung Pindad dalam prosesi kirab dari kawasan Monas menuju Lapangan Udara Halim Perdanakusuma, Jakarta, akhir pekan lalu.
Diikuti dalam jaringan (daring) Sekretariat Presiden (Setpres), Kachina tampak memangku replika bendera Merah Putih pada posisi tepat di belakang kursi pengemudi, sementara Keyla memangku teks proklamasi di sebelah Kachina.
Keyla merupakan perwakilan siswi SMA Negeri 4 Lubuklinggau, Sumatera Selatan. Perempuan kelahiran 10 September 2007 itu berpengalaman menerima bendera yang diturunkan oleh Paskibraka Nasional 2023 di Istana Negara, Jakarta.
Keduanya tampil anggun memancarkan aura penuh semangat dan kebanggaan nasional. Sebagai simbol keberanian dan dedikasi, kedua pelajar itu tampil dengan kostum lengkap Paskibraka yang mencerminkan warna merah putih, seraya memangku bendera serta teks proklamasi yang tersimpan dalam kotak kayu bercorak ukiran.
Baca Juga: Airlangga Hartarto Mundur, Dukungan Golkar Sumsel di Pilkada 2024 Tetap Kuat?
Kachina merupakan utusan Putri Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) yang pernah dipercaya sebagai Pemimpin Upacara Paskibraka di Istana Negara, Jakarta, pada 15 Agustus 2023.
Pelajar kelahiran 26 Juni 2007 itu merupakan siswi SMA Negeri 2 Palangka Raya yang telah menunjukkan dedikasinya dalam berbagai kegiatan nasional.
Di Monas, kirab bendera dimulai dengan upacara resmi sejak pukul 06.00 WIB yang ditandai kehadiran Kepala Sekretariat Presiden Heru Budi Hartono di Cawan Monas, sebagai titik penyimpanan bendera Merah Putih dan teks proklamasi.
Prosesi penyerahan bendera dan teks proklamasi dari Sekretariat Presiden kepada Kachina dan Keyla berlangsung sekitar pukul 08.00 WIB.
Pelepasan rombongan kendaraan kirab ditandai dengan penghormatan pasukan serta penampilan marching band dan pasukan berkuda di pelataran Monas.
Baca Juga: Bidan Tak Berizin di Palembang Diduga Sebabkan Siswi SMP Nyaris Buta
Iring-iringan kirab di Jakarta dimulai dari Monas menuju Pangkalan Udara Halim Perdanakusuma, melintasi Patung Kuda, Jalan Thamrin, Bundaran HI, Semanggi.
Berita Terkait
-
Kasus Bikin Konten Rendang Hilang, Polisi Periksa Pelapor Willie Salim
-
Gubernur Herman Deru Buka Rakor Forkopimda Se-Sumsel
-
Gercep Antisipasi Arus Mudik Lebaran, Herman Deru Cek Jalur Tol Alternatif Palembang-Betung
-
Jejak Pendidikan Umi Hartati: Sarjana Ekonomi hingga Ketua Komisi yang Ditahan KPK
-
Dijerat OTT KPK, Ini Daftar Kekayaan Miliaran Umi Hartati yang Jadi Sorotan
Terpopuler
- Sekantong Uang dari Indonesia, Pemain Keturunan: Hati Saya Bilang Iya, tapi...
- Agama Titiek Puspa: Dulu, Sekarang, dan Perjalanan Spiritualnya
- Lisa Mariana Ngemis Tes DNA, Denise Chariesta Sebut Tak Ada Otak dan Harga Diri
- 6 Perangkat Xiaomi Siap Cicipi HyperOS 2.2, Bawa Fitur Kamera Baru dan AI Cerdas
- Kang Dedi Mulyadi Liburkan PKL di Bandung Sebulan dengan Bayaran Berlipat
Pilihan
-
Timnas Indonesia U-17 Siaga! Media Asing: Ada yang Janggal dari Pemain Korut
-
Profil CV Sentosa Seal Surabaya, Pabrik Diduga Tahan Ijazah Karyawan Hingga Resign
-
BMKG Bantah Ada Anomali Seismik di Bogor Menyusul Gempa Merusak 10 April Kemarin
-
6 Rekomendasi HP Rp 4 Jutaan Terbaik April 2025, Kamera dan Performa Handal
-
5 Rekomendasi HP Rp 2 Jutaan Snapdragon, Performa Handal Terbaik April 2025
Terkini
-
UMKM Palembang Naik Kelas, Kini Produknya Jadi Suvenir Penerbangan Garuda
-
Usai Fitrianti Ditahan, Harnojoyo Diperiksa Kejaksaan: Dugaan Korupsi Apa?
-
Lepas Kemeriahan Lebaran, Emas Digadai Warga Palembang untuk Sekolah Anak
-
Harga Emas Tinggi Dorong Warga Palembang Ramai Gadai untuk Biaya Sekolah
-
Rp10 Juta Sesuku, Harga Emas Perhiasan Palembang Cetak Rekor Usai Lebaran