SuaraSumsel.id - Produsen mobil dari Inggris Morris Garage atau MG Motor merambah pasar otomotif Palembang, Sumatera Selatan (Sumsel). MG Motor membuka ruang pamer (showroom) satu-satunya di Pulau Sumatera pada 2024 ini.
"Kami memilih membuka showroom di kota pempek ini karena berada di daerah strategis di tengah-tengah wilayah Sumbagsel meliputi Sumsel, Jambi, Bengkulu Lampung, dan Bangka Belitung dan dilalui langsung jalur lintas Sumatera," kata Branch Manager MG Mimosa Palembang Elly Effendi, saat meluncurkan varian baru di Palembang, Kamis.
Guna menarik minat masyarakat di Kota Palembang dan daerah lainnya di wilayah Sumatera, pihaknya menawarkan berbagai pilihan mobil jenis sedan dan SUV baik berbahan bakar minyak maupun listrik.
Sambutan masyarakat terhadap produk otomotif MG Motor cukup baik terbukti dalam beberapa bulan terakhir pihaknya telah menjual belasan unit dari target 50 unit hingga akhir tahun ini.
Baca Juga: Otak Pembunuhan Sadis Pegawai Koperasi Tinggali Rumah Mewah yang Baru Dibangun
Untuk meningkatkan penjualan dan menghadapi persaingan pasar otomotif dari produsen yang telah menguasai pasar selama ini, pihaknya meluncurkan varian mobil baru dengan harga kompetitif.
Mobil varian baru yang diluncurkan untuk masyarakat di Kota Palembang dan sekitarnya yakni seri MG VS HEV menjadi mobil hybrid pertama yang dipasarkan MG Motor di Indonesia.
Mobil varian baru dari perusahaan otomotif Inggris itu dipasarkan dengan harga Rp399 juta per unit atau di bawah harga mobil produksi pesaing yang mencapai di atas Rp400 juta.
Mobil tersebut kabinnya memiliki kapasitas lima orang penumpang, dilengkapi fitur i-Smart dan
fitur canggih lainnya seperti untuk memantau status kendaraan, peringatan sistem kerusakan, mencari SPBU atau SPKLU terdekat, dan lainnya.
Dengan terus mengembangkan mobil varian baru sesuai dengan permintaan masyarakat, membuktikan pihaknya sangat memperhitungkan pasar nasional dengan membuka pabrik di jantung industri otomotif Indonesia di Cikarang Jawa Barat.
Baca Juga: Kompol KPK Gadungan Tipu Calon Bintara di Palembang, Raup Ratusan Juta Rupiah
"MG Motor mendesain, mengembangkan, dan memasarkan mobil yang selama ini dibuat pabrik di Republik Rakyat Tiongkok dan Thailand, kini sebagian sudah ada yang dibuat di pabrik Indonesia," ujar Elly.
Berita Terkait
-
MG dan UABS Indonesia Kolaborasi Lakukan Produksi Lokal Baterai Kendaraan Listrik
-
Negara Rugi Rp1,3 Triliun, Kasus Korupsi Proyek LRT Palembang Tambah 'Luka' Waskita Karya
-
Umumkan Lamaran dengan Polisi, Febby Rastanty Tampil Menawan dengan Kebaya Kartini dari Songket Palembang
-
Otak Pemerkosa yang Bunuh Siswi SMP di Palembang Divonis Ringan, Keluarga Korban Kecewa
-
Gilir Siswi SMP yang Jasadnya Dibuang ke Kuburan Cina, Eksepsi 4 ABG Pembunuh AA Ditolak Hakim, Apa Alasannya?
Terpopuler
- Penampilan Happy Asmara Saat Manggung Jadi Omongan Warganet: Semakin Hari Kelihatan Perutnya...
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Daftar Petinggi Ikatan Keluarga Minangkabau (IKM), Viral Usai Video Razia RM Padang
- Kecurigaan Diam-diam Paula Verhoeven sebelum Digugat Cerai Baim Wong: Kadang Chat Siapa Sih?
- Daftar 7 Artis Indonesia dan Selebgram Terseret Kasus Judi Online: Dari Wulan Guritno hingga Gunawan Sadbor
Pilihan
-
Ekonomi Kaltim Tumbuh Stabil 5,52 Persen YoY, Sektor Listrik dan Gas Melonjak 18,74 Persen
-
Trump Menang Pilpres AS, Beli Saham Ini Sejak 6 Bulan Lalu Bisa Cuan 191 Persen
-
Ini Kriteria UMKM yang Utangnya di Bank Bisa Dihapus
-
Anak Buah Pimpinan MPR Dikabarkan Jadi Direktur Utama Garuda Indonesia
-
Derbi Indonesia! Duel Samuel Silalahi vs Julian Oerip di UEFA Youth League
Terkini
-
Breaking News: Gedung PLN WS2JB Terbakar, Penyebab Masih Diselidiki
-
Leadership Camp GenBI: Bukan Cuma Pintar, Tapi Juga Kreatif dan Inspiratif
-
BRI Minta Nasabah untuk Tingkatkan Kewaspadaan dengan Edukasi
-
Modus Baru TPPO di OKU, Dua Wanita Muda Jadi Tersangka, Korban Baru 15 Tahun
-
Jangan Sampai Ketinggalan, Gunakan BRImo Fitur Transfer Internasional Agar Bisa Dapatkan Hadiah Seru Terus!