SuaraSumsel.id - Pelaksanaan penyembelihan kurban juga dilakukan di lingkungan Pemerintah Daerah (Pemda) seperti di Dinas Komunikasi dan Informasi (Diskominfo) Musi Banyuasin, Sumatera Selatan (Sumsel).
Di instansi ini, penyelenggaraan kurbannya lebih ramah lingkungan. Mereka menghindari penggunaan plastik dengan menggantikannya menggunakan gedebog pisang.
Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Musi Banyuasin Herryandi Sinulingga AP di momen Hari Raya Idul Adha 1445 Hijriyah mengungkapkan jika tradisi menghindari plastik sudah cukup lama dilaksanakan di instansi yang dipimpinnya.
"Untuk menghindari pemakaian plastik, kami membagikan daging kurban ini dengan mengunakan Gedebog pisang yang diinsiatif oleh TKK kita Fadli. Semoga niat yang ikhlas untuk saling berbagi kepada sesama pada perayaan idul Adha ini bisa meningkatkan rasa keimanan, kepedulian dan kebersamaan kita semua,” ujarnya.
Baca Juga: Banjir Bandang Terjang OKU, 1.245 Rumah Terendam, Ribuan Warga Mengungsi Saat Idul Adha
Tahun ini, Dinkominfo Muba berkurban 2 ekor sapi yang berlangsung di halaman kantor Dinkominfo Muba, Selasa (18/6/2024).
"Segenap jajaran pegawai Dinas Kominfo sangat bersyukur masih diberikan kesehatan dan kesempatan oleh Tuhan Yang Maha Esa sehingga masih bisa terus secara rutin berqurban setiap tahunnya.
“Tahun ini kita berkurban sebanyak 2 ekor sapi, dan Daging kurban ini dibagikan kepada adik-adik kita Tenaga Kerja Kontak (TKK), para cleaning service dan penjaga kantor. Pada kesempatan ini, saya atas nama pribadi dan keluarga mengucapkan selamat merayakan hari raya Idul Adha 1445 Hijriyah untuk keluarga besar Dinkominfo Muba, semoga Tuhan Yang Maha Esa menerima segala amal ibadah kita,” terangnya.
Denny Ningsih, salah satu tenaga kerja kontrak Dinkominfo Muba mengucapkan terima kasih kepada Kadin Kominfo Muba Herryandi Sinuilingga, Sekretaris, dan seluruh ASN yang setiap berkuban.
“Kami TKK di Kominfo Muba sangat bersyukur bahagia berada di lingkungan dan memiliki pemimpin, bapak ibu pegawai yang sangat peduli. Terimakasih atas segala kebaikan dan kepeduliannya kepada kami. Semoga kurban ini bisa menjadi berkah bagi yang berkurban dan bagi kami yang menerima, aamiin,” ucapnya.
Baca Juga: Sensasi Staycation Wyndham Opi Hotel Palembang: Nikmati Pasta dan Hiburan Lengkap
Berita Terkait
-
Kasus Bikin Konten Rendang Hilang, Polisi Periksa Pelapor Willie Salim
-
Gubernur Herman Deru Buka Rakor Forkopimda Se-Sumsel
-
Gercep Antisipasi Arus Mudik Lebaran, Herman Deru Cek Jalur Tol Alternatif Palembang-Betung
-
Jejak Pendidikan Umi Hartati: Sarjana Ekonomi hingga Ketua Komisi yang Ditahan KPK
-
Dijerat OTT KPK, Ini Daftar Kekayaan Miliaran Umi Hartati yang Jadi Sorotan
Terpopuler
- Menguak Sisi Gelap Mobil Listrik: Pembelajaran Penting dari Tragedi Ioniq 5 N di Tol JORR
- Kode Redeem FF SG2 Gurun Pasir yang Aktif, Langsung Klaim Sekarang Hadiahnya
- Dibanderol Setara Yamaha NMAX Turbo, Motor Adventure Suzuki Ini Siap Temani Petualangan
- Daftar Lengkap HP Xiaomi yang Memenuhi Syarat Dapat HyperOS 3 Android 16
- Xiaomi 15 Ultra Bawa Performa Jempolan dan Kamera Leica, Segini Harga Jual di Indonesia
Pilihan
-
Duel Kevin Diks vs Laurin Ulrich, Pemain Keturunan Indonesia di Bundesliga
-
Daftar Lengkap 180 Negara Perang Dagang Trump, Indonesia Kena Tarif 32 Persen
-
Detik-detik Jose Mourinho Remas Hidung Pelatih Galatasaray: Tito Vilanova Jilid II
-
Nilai Tukar Rupiah Terjun Bebas! Trump Beri 'Pukulan' Tarif 32 Persen ke Indonesia
-
Harga Emas Antam Lompat Tinggi di Libur Lebaran Jadi Rp1.836.000/Gram
Terkini
-
Sanjo Palembang: Antara Modernisasi dan Warisan Leluhur, Mampukah Bertahan?
-
Lebaran Aman Bertransaksi, BRI Cegah Penipuan dan Kejahatan Siber
-
Debat Paslon PSU Pilkada Empat Lawang Dipindah ke Palembang, Ada Apa?
-
Viral Bupati Pali Emosi Saat Sholat Id: Air PAM Mati, Rumah Pribadi Terdampak
-
7 Alasan Lebaran di Palembang Selalu Spesial dan Penuh Keunikan