SuaraSumsel.id - Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) PT Pupuk Sriwijaya (PT Pusri) Palembang, Sumatera Selatan (Sumsel) menunjuk politisi Partai Gerindra Siti Nurizka Puteri Jaya sebagai Komisaris Utama (Komut).
Penunjukkan pada RUPSLB berlangsung pada Senin(10/6/2024). Penunjukkan ini pun menjadi sorotan karena Siti Nurizka-panggilan akrabnnya merupakan anggota DPR RI.
Rangkap jabatan ini pun dipertanyakan publik.
Penunjukkan Komut PT Pusri ini pun diumumkan PT Pusri di media sosialnya.
Baca Juga: Kasus Pemukulan Kepala Puskesmas Pagar Alam Diselidiki: Motif Korupsi Jadi Pemicu
Di media sosialnya, ia menampilkan sosok politisi perempuan tersebut juga dilengkapi narasi jika pengangkatan tersebut berlangsung dalam Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) PT Pusri Palembang yang berlangsung Senin (10/6/2024).
Perempuan kelahiran 6 Desember 1987 ini menjadi wakil di daerah pemilihan (dapil) Sumatera Selatan I meliputi Kabupaten Musi Rawas, Kabupaten Musi Banyuasin, Kabupaten Banyuasin, Kota Palembang, Kota Lubuklinggau, dan Kabupaten Musi Rawas Utara.
Siti Nurizka tercatat menjadi anggota DPR RI dari Gerindra sejak 12 April 2022.
Di media sosial PT Pusri Palembang terdapat narasi "Keluarga Besar PT Pusri Palembang mengucapkan Selamat Datang dan Selamat Bertugas kepada Ibu Siti Nurizka Puteri Jaya sebagai Komisaris Utama PT Pusri Palembang, berdasarkan Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) pada Senin (10/06),"
"Semoga amanah dan sukses dalam membawa Pusri lebih unggul, dan bertransformasi menjadi perusahaan agroindustri unggul di Asia, serta terus berkontribusi untuk ketahanan pangan nasional,"
Baca Juga: Holda Mundur Lantaran AHY Pilih Herman Deru-Cik Ujang di Pilgub Sumsel 2024
"Kami juga mengucapkan terimakasih yang mendalam kepada Bapak Setya Utama atas pengabdian dan dedikasinya, serta capaian dan prestasi selama menjadi bagian dari keluarga besar Pusri. Semoga semakin sukes dan selalu diberikan kesehatan," tulis narasi media sosial tersebut.
Profil Siti Nurizka
Siti Nurizka merupakan lulusan Universitas Gajah Mada yang kekinian menjabat sebagai anggota DPR RI. Politisi kelahiran 6 Desember 1987 kini anggota DPR-RI sejak dilantik pada 12 April 2022 menggantikan Renny Astuti.
Ia mewakili daerah pemilihan Sumatera Selatan I, yang meliputi Kabupaten Musi Rawas, Kabupaten Musi Banyuasin, Kabupaten Banyuasin, Kota Palembang, Kota Lubuklinggau, dan Kabupaten Musi Rawas Utara.
Melansir website DPR RI diketahui jika Siti meniti pendidikan di SD Kartini 2 Batam, Tahun : 1993 - 1999.
Lalu pada jenjang lanjutan, menempuh SMP 12 Surabaya tahun 1999 - 2002 dan SMA 26 Jakarta pada tahun: 2002 - 2005 dan Universitas Trisakti pada Tahun: 2005 - 2009
Berikut pengalaman kerjannya, pernah berkarir di Kantor Hukum Abrazos sebagai Direktur Pelaksana. Tahun: 2017 - 2022.
PT. Astama Merah Pembangunan sebagai Direktur pada tahun 2016 - 2021. Di PT. Indonesia Commets Plus sebagai Legal Divisi Costomer Kontrak tahun 2014 - 2017.
PT. Medco Power Indonesia sebagai Dewan Hukum tahun 2012 - 2014 dan PT. Medco Power Indonesia sebagai pada tahun: 2011 - 2012
Baca Juga:Perpaduan Budaya dan Modernitas dalam Perhiasan Khas Palembang
Berikut organisasi yang dijalani, mulai dari Ikatan Keluarga Akademi Militer sebagai Bidang Hukum. Tahun: 2016 - 2016
DPP Partai Gerindra sebagai: Kepala Hukum Administrasi tahun 2015 - 2020.
Persatuan Street Souer Indonesia tahun 2015 - 2020, DPP Partai Gerindra sebagai Kepala Pemberdayaan Wanita Tahun 2015 - 2020.
Pernah menjadi calon wakil bupati Musi Rawas Sumatera Selatan tahun: 2015 - 2020 dan Caleg DPR RI tahun 2014 - 2019.
Berita Terkait
-
Usai Ditetapkan Tersangka Korupsi Jalur Kereta Besitang-Langsa, Prasetyo Boeditjahjono Kembali Jadi Tersangka Proyek LRT
-
Dapat Sinyal dari Langit, Politisi Ini Yakin Golkar Bakal Kembali ke Masa Keemasan Usai Prabowo Presiden
-
Fadli Zon Jadi Menteri Kebudayaan Didampingi Giring Nidji
-
Demi Wujudkan Janji Kampanye, Prabowo Siapkan 46 Kementerian Ini?
-
Kode Elite Gerindra, Pertemuan Prabowo-Megawati Relevan Dilakukan Saat Ultah Prabowo 17 Oktober
Tag
Terpopuler
- Mahfud MD Sebut Eks Menteri Wajib Diperiksa Kasus Judol Pegawai Komdigi, Budi Arie Bilang 'Jangan Kasih Kendor'
- Rocky Gerung Spill Dalang yang Bongkar Kasus Judi Online Pegawai Komdigi
- Kejanggalan Harta Kekayaan Uya Kuya di LHKPN KPK, Dulu Pernah Pamer Saldo Rekening
- Berani Sentil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Segini Harta Kekayaan Melly Goeslaw
- Bak Gajah dan Semut, Beda Citra Tom Lembong vs Budi Arie Dikuliti Rocky Gerung
Pilihan
-
Pindad Segera Produksi Maung, Ini Komponen yang Diimpor dari Luar Negeri
-
Petinggi Lion Air Masuk, Bos Garuda Irfan Setiaputra Ungkap Nasibnya Pada 15 November 2024
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
Terkini
-
Langkah Inovatif Bank Sumsel Babel di HUT ke-67 untuk Masa Depan Berkelanjutan
-
BRI Fellowship Journalism 2025: Beasiswa S2 Plus Pelatihan Keuangan untuk Jurnalis
-
LIVE Malam Ini! Debat Kedua Pilwalko Palembang: Siapa Punya Solusi Pembangunan?
-
Breaking News: Gedung PLN WS2JB Terbakar, Penyebab Masih Diselidiki
-
Leadership Camp GenBI: Bukan Cuma Pintar, Tapi Juga Kreatif dan Inspiratif