SuaraSumsel.id - PT Bukit Asam Tbk (PTBA) mendapatkan predikat The Promising, dalam ajang Indonesia Green Awards (IGA) 2024, karena berhasil meraih 2 penghargaan, yaitu kategori Rekayasa Teknologi dalam Menghemat Energi/Penggunaan Energi Terbarukan dan Mengembangkan Keanekaragaman Hayati.
Penghargaan diserahkan oleh La Tofi, selaku Chairman La Tofi School of Social Responsibility kepada General Manager PT Bukit Asam Tbk (PTBA) Unit Pertambangan Tanjung Enim, Venpri Sagara, di Jakarta, Rabu (17/1/2024).
"Kami merasa bersyukur dan berterima kasih atas penghargaan yang diberikan. Apresiasi ini menjadi pemacu bagi kami untuk terus membuat terobosan dalam upaya menjaga kelestarian lingkungan. Selaras dengan visi PTBA untuk menjadi perusahaan energi kelas dunia yang peduli lingkungan," kata Venpri.
Penghargaan kategori Rekayasa Teknologi dalam Menghemat Energi/Penggunaan Energi Terbarukan diberikan karena Program Peningkatan Produktivitas Lahan melalui Irigasi Berbasis Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) yang dijalankan PTBA. PTBA telah membangun enam PLTS irigasi, dengan total kapasitas 192 Kilowatt peak (kWp), yang tersebar di Muara Enim, Lahat, Lampung, dan Sumatera Barat.
Baca Juga: Energi Surya Bukit Asam (PTBA) Tingkatkan Panen Petani di Sawahlunto
Berkat PLTS yang menghidupkan pompa irigasi, hasil panen petani meningkat 2-3 kali lipat. Program ini merupakan wujud komitmen PTBA dalam mendorong pemanfaatan energi terbarukan, memberdayakan masyarakat, sekaligus melestarikan lingkungan.
Untuk penghargaan kategori Mengembangkan Keanekaragaman Hayati diberikan berkat Program Upaya Pelestarian Tanaman Endemik Merbau (Intsia Palembanica) Berbasis Pemberdayaan Masyarakat.
Melalui program tersebut, PTBA bekerja sama dengan Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) mengelola bibit Intsia Palembanica. Hasilnya diserap perusahaan untuk penanaman di lahan reklamasi. Hingga saat ini, PTBA telah melakukan pelestarian dengan menanam 56.278 batang Intsia Palembanica.
"PTBA senantiasa menjalankan prinsip keberlanjutan dalam aktivitas bisnis perusahaan. Sebagai anggota Grup MIND ID, kami memiliki Tujuan Mulia (Noble Purpose), yaitu pertambangan untuk kemakmuran bersama, kemajuan peradaban, dan masa depan yang lebih baik," tutup Venpri.
Sebagai informasi, Indonesia Green Awards (IGA) merupakan penghargaan yang diberikan oleh The La Tofi School of CSR kepada perusahaan yang memiliki kepedulian tinggi terhadap lingkungan melalui berbagai ragam kreativitas.
Baca Juga: Bukit Asam Borong 3 Penghargaan Sekaligus di Top Digital Awards 2023
Diinisiasi sejak 2009, IGA diselenggarakan untuk mendorong perusahaan-perusahaan nasional menjaga lingkungan dan melakukan pemberdayaan masyarakat dari Sabang sampai Merauke.
Berita Terkait
-
Bukit Asam (PTBA) Raup Laba Bersih Rp 5,10 Triliun di 2024
-
PTBA Raup Laba Bersih Rp 5,10 Triliun di 2024
-
BRI & PTBA Berdayakan Ibu Rumah Tangga Lewat SIBA Rajut
-
Laba MIND ID Q3 2024 Lampaui Total Laba 2023, Bukti Kesuksesan Hilirisasi Mineral
-
PTBA Kantongi Rp30 T di Kuartal III-2024, Tapi Laba Malah Anjlok
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
Terkini
-
Anggota DPRD Lubuklinggau Dilaporkan ke Polda Sumsel: Gelapkan Dana Miliaran
-
Spesial Libur Panjang: DANA Bagi-Bagi Rezeki Lewat Dana Kaget 18 April 2025
-
Viral Gadis OKU Timur Dipinang Pria New Zealand dengan Mahar Miliaran Rupiah
-
Inspirasi Parenting dari dr Aisah Dahlan di Talkshow IIPK Bank Sumsel Babel
-
Panggung Acara Toko Murah Nian Jadi Biang Kerok di Tanjung Barangan