Scroll untuk membaca artikel
Tasmalinda
Minggu, 03 September 2023 | 16:05 WIB
Mendagri Tito Karnavian. Tiga nama diusulkan PJ Gubernur Sumsel, [Suara.com/Novian Ardiansyah]

SuaraSumsel.id - Kalangan legislatif daerah Sumatera Selatan (Sumsel) sudah mengajukan tiga nama PJ Gubernur, yang akan mengisi jabatan setelah Gubernur Herman Deru selesai masa jabatannya pada 1 Oktober mendatang.

Adapun ketiga nama diusulkan untuk kemudian diputuskan oleh Mendagri Tito Karnavian. Meski Mendagri Tito juga punya kewenangan mengusulkan nama sekaligus menunjuk langsung PJ Gubernur Sumsel

Berdasarkan kewenangannya, PJ Gubernur pun bisa diajukan dari tiga nama dari Mendagri Tito Karnavian. Dari kalangan DPRD Sumsel, ada tiga nama yang diusulkan, yakni Sekda Pemprov Sumsel, Supriono.

Sekda Sumsel, Prof H Nizar Ali Sekjen Kementerian Agama, dan Robi Kurniawan Staf Ahli Menteri Bidang Logistik dan Multimuda Kemenhub.

Baca Juga: BUMD Bank Sumsel Babel Tak Lagi Jadi Sponsor, Sriwijaya FC Didukung 4 Perusahaan Ini

Ketua DPRD Sumsel, Anita Noeringhati menyebutkan pimpinan fraksi sudah bermusyarawah dan bermufakat, jika ada tiga nama yang diusulkan.

Jika mengaju pada syarat, hanya satu yang memenuhi syarat PJ Gubernur Sumsel, yakni Sekda Pemprov Sumsel, Supriono.

"Saya sampaikan seluruh pimpinan fraksi dan kami sudah musyawarah mufakat serta seluruh fraksi sudah sepakat mengusulkan tiga nama, yaitu Supriono Sekda Sumsel, Prof H Nizar Ali Sekjen Kementerian Agama, dan Robi Kurniawan Staf Ahli Menteri Bidang Logistik dan Multimuda Kemenhub,” kata Anita, Jumat (1/9/2023)

“Sumsel hanya satu yang mempunyai syarat yaitu Sekda Sumsel, kemudian untuk tingkat pusat, ada Prof H Nizar Ali, jadi ada beberapa fraksi termasuk Partai Golkar mengusulkan Robi Kurniawan, Robi memang sudah kita kenal,” aku Anita melansir sumselupdate.com-jaringan Suara.com.

Diketahui, Supriono pun pernah menjadi Bupati kabupaten Banyuasin.

Baca Juga: Tak Ada Nama Mantan Kapolda, Ini 3 Sosok Diusulkan Jabat PJ Gubernur Sumsel

Load More