SuaraSumsel.id - Sosok Ayunda Dwi Anggraini tengah menjadi perhatian setelah berhasil mengantongi prestasi gol terbaik di ajak AFF Womens Championship 2023. Dengan penampilan nan berhijab, ia pun membuktikan prestasi mencetak gol terbak pada dua laga timnas Indonesia di Stadion Jakabaring, Palembang Sumatera Selatan (Sumsel).
Pada dua laga terakhir, gadis berjilbab kelahiran Gresik Jawa Timur mengemas tiga gol. Dua Gol saat melawan Timur Leste yang berkesudahan 7-0, serta satu gol lainnya ke gawang laos pada laga Jumat (8/7/2023) yang berkesudahan 1-4 untuk Indonesia.
Penampilannya tergolong mencolok karena satu-satunya pemain berhijab. Kemampuan serang bolanya juga cukup baik dengan penempatan posisinya tepat untuk bisa menyelesaikan peluang sekaligus membuat sesek kubu lawan.
Kendati tidak terlalu memiliki kecepatan, namun penempatan posisinya itu yang membuatnya bisa mencetak gol yang selalu diakhiri dengan sujud syukur.
"Saya berharap bisa bermain lebih baik lagi untuk tim, gol sendiri merupakan hasil proses dari kerja sama tim," kata pemain berposisi sayap kiri itu.
Perjalanan Ayunda dan timnas U-19 AFF Indonesia masih panjang, perjuangan terakhir di fase grup harus mengalahkan Timnas Kamboja yang sama-sama telah mengemas enam point, namun tim Garuda Pertiwi Muda unggul selisih gol 11 memasukkan dan satu kemasukan.
Pelatih Timnas Putri Indonesia Rudy Eka Priyambada menyebutkan, timnya akan berusaha maksimal untuk mengamankan semua pertandingan dengan angka penuh untuk memastikan juara grup A.
"Mohon doa dari masyarakat Indonesia untuk perjuangan timnas putri Indonesia, kami berharap pemain terus menunjukkan performa yang terus menanjak," kata Rudy melansir ANTARA.
Baca Juga: Warga Miskin di Kabupaten di Sumsel Ini Bakal Digaji Rp350 Ribu Per Bulan
Berita Terkait
-
Warga Miskin di Kabupaten di Sumsel Ini Bakal Digaji Rp350 Ribu Per Bulan
-
Juarai Group A Piala AFF Putri U-19, Timnas Indonesia Buka Peluang ke Semifinal
-
Viral Wali Kota Harnojoyo Tetiba Aksi Pungut Sampah di Dekatnya, Netizen Sinis: Pahamkan Kita Memasuki Musim Apa?
-
Suka Duka Ayunda Dwi Anggraini Kenakan Hijab di Piala AFF U-19 2023, Digunjing Hingga Dicemooh
-
Jemaah Haji Kloter 2 Debarkasi Palembang Tiba, 1 Jemaah Dirawat di Mekkah
Terpopuler
- Siapa Pencipta Sound Horeg? Ini Sosok Edi Sound yang Dijuluki Thomas Alva Edisound dari Jawa Timur
- Jelang Ronde Keempat, Kluivert Justru Dikabarkan Gabung Olympique Lyon
- Duel Mobil Murah Honda Brio vs BYD Atto 1, Beda Rp30 Jutaan tapi ...
- Harga Mitsubishi Destinator Resmi Diumumkan! 5 Mobil Ini Langsung Panik?
- 41 Kode Redeem FF Max Terbaru 24 Juli: Klaim Skin Scar, M1887, dan Hadiah EVOS
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP 5G Xiaomi di Bawah Rp 4 Juta, Harga Murah Spek Melimpah
-
Kisah Unik Reinkarnasi di Novel Life and Death are Wearing Me Out
-
10 Model Gelang Emas 24 Karat yang Cocok untuk Pergelangan Tangan Gemuk
-
Selamat Tinggal Samba? Ini Alasan Gen Z Beralih ke Adidas Campus 00s & Forum Low
-
Braakk! Bus Persib Bandung Kecelakaan di Thailand, Pecahan Kaca Berserakan
Terkini
-
Anti Belang & Kusam! 5 Sunscreen Juara untuk Wanita Hobi Lari Agar Wajah Tetap Kinclong
-
Selamat Tinggal Samba? Ini Alasan Gen Z Beralih ke Adidas Campus 00s & Forum Low
-
Pelestari Tunggu Tubang, Penjaga Adat dan Harapan Pangan Berkelanjutan di Sumatera Selatan
-
5 Rekomendasi Sepatu HOKA Terbaik untuk Remaja Putri: Nyaman dan Gaya untuk Tiap Aktivitas
-
5 Model Adidas 'Underrated' yang Bikin Kamu Tampil Beda dari Pengguna Samba