SuaraSumsel.id - Perjuangan tim nasional Putri Indonesia makin kokoh di puncak klasemen Grup A Piala AFF Putri U-19 Tahun 2023, setelah mengalahkan Laos dengan skor 4-1, di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring, Palembang, Sumatera Selatan, Jumat malam.
Kemenangan ini pun membuka peluang ke semi final dengan harus memetik kemenangan melawan Kamboja, Minggu (9/7/2023) malam. Mengalahkan Laos, Garuda Pertiwi Muda berhasil mencatatkan sebanyak enam poin dan menambah jumlah gol menjadi sembilan.
Posisi Indonesia di puncak klasemen Grup A itu tidak mampu digeser oleh pesaingnya Tim Nasional Putri Kamboja. Meski sebelumnya menang dari Timor Leste, namun Kamboja kalah jumlah selisih gol karena hanya membukukan tiga gol dari total dua pertandingan babak penyisihan Grup A.
Pelatih Kepala Timnas Putri Indonesia Rudi Eka Priyambada mengatakan atas hasil ini anak asuhnya hanya butuh memenangkan satu pertandingan lagi kontra Kamboja, Minggu (9/7) malam guna melangkah ke babak semi final.
Baca Juga: Pemilih Milenial Sumsel di Pemilu 2024 Capai 54 Persen, Dominan Pengguna Medsos
Selama dua hari jelang pertandingan penentu itu dimulai banyak evaluasi yang bakal dilakukan pada para pemain putri Indonesia.
Rudi mencontohkan, timnya harus mengantisipasi tekanan cepat tim lawan kalau tidak ingin ketinggalan gol lebih dulu seperti pertandingan malam ini.
“Kamboja bagus jadi mesti antisipasi intinya jangan buat kesalahan sendiri, seperti malam ini kita ketinggalan gol lebih dulu dari tim lawan, beruntung kita menang,” kata Rudi.
Melansir ANTARA, Claudia Alexandra Scheunemann mengaku bangga ia bersama rekannya bermain lebih baik, sehingga berhasil mematahkan perlawanan tim Laos dengan skor yang terpaut jauh.
Bahkan anak dari mantan pelatih timnas putri Indonesia tahun 2009 Timo Scheunemann ini bermain impresif hingga berhasil mencetak dua gol malam ini.
Baca Juga: Sholat Jumat di Ponpes Sumsel, Wapres Maruf Amin Ingatkan Tanggung Jawab Besar Ulama
Keempat gol kemenangan Indonesia itu dicetak oleh Armelia Nur Sava (17’), Claudia Alexandra Scheunemann (45+3, 68’), dan Ayunda Dwi Anggraini (84’). Sementara gol tunggal Laos dicetak oleh Chaikham (12’).
Berita Terkait
-
Viral Momen Ibu-ibu di Palembang Protes, Antre Lama Cuma Dapat Rendang Dua Iris dari Richard Lee
-
Cara Ustaz Derry Sulaiman Jawab Salam Willie Salim Seorang Kristen, Banyak yang Kaget
-
Giliran Timnas Indonesia Putri Terjun di Kualifikasi Piala Asia Wanita 2026
-
Niat Bersihkan Nama Palembang, Acara Masak Besar Richard Lee Malah Ricuh?
-
Dokter Richard Lee Sumbang 1 Ton Ayam untuk Masak Besar di Palembang
Tag
Terpopuler
- Dedi Mulyadi Sebut Masjid Al Jabbar Dibangun dari Dana Pinjaman, Kini Jadi Perdebatan Publik
- Baru Sekali Bela Timnas Indonesia, Dean James Dibidik Jawara Liga Champions
- Terungkap, Ini Alasan Ruben Onsu Rayakan Idul Fitri dengan "Keluarga" yang Tak Dikenal
- Yamaha NMAX Kalah Ganteng, Mesin Lebih Beringas: Intip Pesona Skuter Premium dari Aprilia
- JakOne Mobile Bank DKI Bermasalah, PSI: Gangguan Ini Menimbulkan Tanda Tanya
Pilihan
-
Hasil Liga Thailand: Bangkok United Menang Berkat Aksi Pratama Arhan
-
Prediksi Madura United vs Persija Jakarta: Jaminan Duel Panas Usai Lebaran!
-
Persib Bandung Menuju Back to Back Juara BRI Liga 1, Ini Jadwal Lengkap di Bulan April
-
Bocoran dari FC Dallas, Maarten Paes Bisa Tampil Lawan China
-
Almere City Surati Pemain untuk Perpanjang Kontrak, Thom Haye Tak Masuk!
Terkini
-
Tangisan Pilu dI Rumah Kosong, Warga Syok Temukan Bayi Perempuan di Garasi
-
Ambulans RSUD Kosong Sopir dan BBM, Keluarga Nangis Histeris Urus Jenazah Sendiri
-
Guru Silat di Ogan Ilir Jadi Tersangka Pencabulan Santri, Diduga Lakukan Berkali-kali
-
WNA Rusia di Palembang Jadi Korban Curanmor, Drone dan GoPro Raib
-
Sayang Dibuang! Ini Cara Benar Simpan Kue Basah Palembang Pasca Lebaran