SuaraSumsel.id - Datangnya libur Lebaran diproyeksikan akan diikuti dengan meningkatnya aktivitas perekonomian dan transaksi masyarakat. Melonjaknya kebutuhan transaksi oleh masyarakat tersebut perlu diantisipasi melalui optimalisasi channel-channel yang digunakan masyarakat untuk bertransaksi perbankan.
Untuk memberikan layanan terbaiknya kepada masyarakat selama periode libur Lebaran tersebut, PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI kembali melaksanakan BRI Gerakan Siaga Terpadu (BRIGesit) Ramadan dan Idul Fitri (RAFI) 2023,untuk memastikan layanan dapat berjalan lancar melayani kebutuhan masyarakat.
Direktur Jaringan dan Layanan BRI, Andrijanto, mengatakan, BRIGesit RAFI merupakan operasi kesiapan seluruh layanan BRI, termasuk salah satunya adalah kesiapan perangkat e-Channel ATM, CRM dan EDC pada saat Ramadan dan Lebaran 1444 H.
“Bulan Ramadan dan Idul Fitri merupakan momentum yang selalu diiringi dengan peningkatan transaksi di tengah masyarakat diseluruh wilayah Indonesia, terutama yang menjadi tujuan atau jalur mudik," jelasnya.
Baca Juga: Penghargaan Best Bank for ESG dan Best Bank for Diversity & Inclusion Jadi Bukti Prestasi Bank BRI
Dalam program ini, terdapat lima aspek layanan utama yang disiapkan mulai dari ketersediaan kas, kesiapan Kantor Layanan Terbatas, e-Channel support, Digital Channel, IT & Network System, dan Campaign Program. Jumlah aspek ini menunjukkan terjadinya perluasan ruang lingkup program BRIGesit ketimbang tahun lalu, yang hanya mencangkup layanan e-Channel.
Pertama, BRI akan menjaga kecukupan kas dengan pertimbangan histori kebutuhan pada periode RAFI sebelumnya dan peningkatan transaksi masyarakat. Berkaitan dengan itu juga, BRI memberikan fasilitas penukaran uang yang tersebar di ratusan cabang, masjid, E-Buzz dan Teras Kapal Bahtera Seva I khusus warga Kepulauan Seribu.
Kemudian selama libur Lebaran, BRI tetap mengoperasionalkan layanan terbatas di 163 kantor di seluruh Indonesia. Meski terbatas, kantor setempat tetap melayani berbagai keperluan masyarakat terkait aktivitas perbankan, bahkan nasabah juga bisa melakukan pembukaan rekening untuk kebutuhan klaim asuransi kecelakaan untuk layanan Jasa Raharja, setoran penebusan DO BBM/Non BBM dari SPBU PERTAMINA, dan sebagainya.
BRI akan terus menjaga keandalan e-channel, demi memastikan tidak terjadi kendala, dan apabila terdapat kendala dapat segera mengatasinya segera. BRI juga memantapkan semua perangkat yang tersebar di seluruh Indonesia agar dapat menerima uang emisi baru.
Beberapa proses diupayakan diantaranya, memetakan mesin ATM & CRM di lokasi prioritas RAFI 2023, memperkuat stok suku cadang mesin, menambah jumlah personil mitra pengelola e-channel, dan maintenance khusus sebelum memasuki periode RAFI 2023. Program tersebut menjadi komitmen perseroan untuk selalu memberikan layanan prima bagi masyarakat di bulan Ramadan hingga H+10 lebaran.
Baca Juga: Dirut Bank BRI: ESG Initiatives Harus Jadi Bagian dari Corporate Strategy
“Kami pun memastikan ketersediaan kas pada ATM/CRM BRI, serta memonitor khusus seluruh ATM/CRM yang berada pada jalur mudik dan lokasi strategis seperti tempat wisata, stasiun, bandara, pelabuhan dan pusat perbelanjaan dapat beroperasional dengan baik”, ujarnya.
Berita Terkait
-
Dukungan BRI Antar Usaha Lokal Perhiasan Batu Alam Jangkau Pasar Internasional
-
Diakui Dunia, Layanan Wealth Management BRI Raih Penghargaan Internasional dari Euromoney
-
Kawasan Pesisir Jakarta Jadi Primadona Wisata Selama Libur Lebaran 2025, Ini Daya Tariknya
-
Berkat Program Klasterkuhidupku BRI, Klaster Usaha Tenun Ulos Ini Sukses Berdayakan Perempuan
-
Dorong UMKM Go Global, BRI Bawa UMKM Binaan Ikuti Pameran Internasional FHA-F&B 2025 di Singapura
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
Terkini
-
Anggota DPRD Lubuklinggau Dilaporkan ke Polda Sumsel: Gelapkan Dana Miliaran
-
Spesial Libur Panjang: DANA Bagi-Bagi Rezeki Lewat Dana Kaget 18 April 2025
-
Viral Gadis OKU Timur Dipinang Pria New Zealand dengan Mahar Miliaran Rupiah
-
Inspirasi Parenting dari dr Aisah Dahlan di Talkshow IIPK Bank Sumsel Babel
-
Panggung Acara Toko Murah Nian Jadi Biang Kerok di Tanjung Barangan