SuaraSumsel.id - Mobil minibus Toyota Avanza meledak di atas Jembatan Musi IV, Palembang, Sumatera Selatan. Pada peristiwa tersebut, beruntung pengemudinya berhasil diselamatkan oleh warga setempat.
Kepala Kepolisian Sektor Seberang Ulu 2 Palembang Kompol Bayu Aryasakti mengatakan peristiwa tersebut berlangsung petang tadi sekitar pukul 16.55 WIB saat sopir bernama Jhoni Simanjuntak (52) hendak menjemput istrinya.
Korban Jhon mengaku mobilnya yang bernomor polisi BG-1352-OJ itu dua pekan lalu baru diambil dari bengkel karena perbaikan mesin.
Mobil dalam keadaan normal saat dikendarai Jhon seorang diri memulai perjalanan dari rumahnya di Jalan Pertahanan, Kelurahan 16 Ulu, ke Sekojo, Kelurahan 2 Ilir tempat istrinya berada.
Saat melintas di Jembatan Musi IV atau sekitar 10 kilometer dari rumah korban mobil warna emas metalik itu secara tiba-tiba meledak memercikkan api dari bagian depan.
"Belum sempat menepi, api langsung membesar melalap seluruh bagian mobil, beruntung korban (Jhon) selamat dibantu warga keluar dari mobilnya," kata dia.
Sebanyak dua unit mobil pemadam kebakaran unit pos Seberang Ulu diterjunkan ke tempat kejadian perkara. Api ledakan mobil berhasil dipadamkan setelah dilakukan penyiraman air kurang dari 30 menit setelahnya.
Berdasarkan olah tempat kejadian perkara kepolisian, diketahui warga setempat mendengar suara ledakan cukup keras sebanyak dua kali sebelum api membesar dan menimbulkan asap hitam.
Melansir ANTARA, Kepolisian menduga ledakan tersebut karena ada permasalahan di bagian radiator mobil korban.
Baca Juga: Konten Makan Daging Babi Penuhi Unsur Penistaan Agama, Lina Mukherjee Bakal Diperiksa Polda Sumsel
Kepolisian memastikan tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ledakan itu. Arus lalu lintas di Jembatan Musi IV pun sudah kembali normal setelah bangkai mobil diderek keluar dari jembatan sekitar pukul 18.30 WIB. [ANTARA]
Tag
Berita Terkait
-
Jadwal Imsakiyah, Sholat Dan Buka Puasa di Palembang, 23 Maret 2023
-
Jadwal Imsakiyah Ramadhan 1444 Hijriah Kabupaten Ogan Komering Ilir
-
Lengkap, Jadwal Imsakiyah Ramadhan 1444 Hijriah Kabupaten Muara Enim
-
Lengkap, Jadwal Imsakiyah Ramadhan 1444 Hijriah Kabupaten Ogan Ilir
-
Jadwal Imsakiyah Ramadhan 1444 Hijriah Kabupaten Musi Banyuasin
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
6 Fakta Dugaan Pelecehan Mahasiswi oleh Dosen UMP yang Kini Dilaporkan ke Polisi
-
Cek Fakta: Viral Klaim BMKG Deteksi Ancaman Squall Line Malam Tahun Baru, Benarkah?
-
Sepanjang 2025, Transformasi BRI Berbuah Kinerja Solid dan Kontribusi Nyata untuk Negeri
-
5 Rute Touring dari Palembang ke Pagaralam untuk Anak Motor Pecinta Tanjakan
-
Jelang Detik-Detik Tahun Baru, 11 Daerah di Sumsel Berpotensi Hujan Lebat