SuaraSumsel.id - Mobil minibus Toyota Avanza meledak di atas Jembatan Musi IV, Palembang, Sumatera Selatan. Pada peristiwa tersebut, beruntung pengemudinya berhasil diselamatkan oleh warga setempat.
Kepala Kepolisian Sektor Seberang Ulu 2 Palembang Kompol Bayu Aryasakti mengatakan peristiwa tersebut berlangsung petang tadi sekitar pukul 16.55 WIB saat sopir bernama Jhoni Simanjuntak (52) hendak menjemput istrinya.
Korban Jhon mengaku mobilnya yang bernomor polisi BG-1352-OJ itu dua pekan lalu baru diambil dari bengkel karena perbaikan mesin.
Mobil dalam keadaan normal saat dikendarai Jhon seorang diri memulai perjalanan dari rumahnya di Jalan Pertahanan, Kelurahan 16 Ulu, ke Sekojo, Kelurahan 2 Ilir tempat istrinya berada.
Baca Juga: Konten Makan Daging Babi Penuhi Unsur Penistaan Agama, Lina Mukherjee Bakal Diperiksa Polda Sumsel
Saat melintas di Jembatan Musi IV atau sekitar 10 kilometer dari rumah korban mobil warna emas metalik itu secara tiba-tiba meledak memercikkan api dari bagian depan.
"Belum sempat menepi, api langsung membesar melalap seluruh bagian mobil, beruntung korban (Jhon) selamat dibantu warga keluar dari mobilnya," kata dia.
Sebanyak dua unit mobil pemadam kebakaran unit pos Seberang Ulu diterjunkan ke tempat kejadian perkara. Api ledakan mobil berhasil dipadamkan setelah dilakukan penyiraman air kurang dari 30 menit setelahnya.
Berdasarkan olah tempat kejadian perkara kepolisian, diketahui warga setempat mendengar suara ledakan cukup keras sebanyak dua kali sebelum api membesar dan menimbulkan asap hitam.
Melansir ANTARA, Kepolisian menduga ledakan tersebut karena ada permasalahan di bagian radiator mobil korban.
Baca Juga: Penuhi Unsur Penistaan Agama, Lina Mukherjee Bakal Diperiksa Polda Sumsel
Kepolisian memastikan tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ledakan itu. Arus lalu lintas di Jembatan Musi IV pun sudah kembali normal setelah bangkai mobil diderek keluar dari jembatan sekitar pukul 18.30 WIB. [ANTARA]
Berita Terkait
-
Usai Ditetapkan Tersangka Korupsi Jalur Kereta Besitang-Langsa, Prasetyo Boeditjahjono Kembali Jadi Tersangka Proyek LRT
-
Negara Rugi Rp1,3 Triliun, Kasus Korupsi Proyek LRT Palembang Tambah 'Luka' Waskita Karya
-
Umumkan Lamaran dengan Polisi, Febby Rastanty Tampil Menawan dengan Kebaya Kartini dari Songket Palembang
-
Otak Pemerkosa yang Bunuh Siswi SMP di Palembang Divonis Ringan, Keluarga Korban Kecewa
-
Gilir Siswi SMP yang Jasadnya Dibuang ke Kuburan Cina, Eksepsi 4 ABG Pembunuh AA Ditolak Hakim, Apa Alasannya?
Tag
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Daftar Petinggi Ikatan Keluarga Minangkabau (IKM), Viral Usai Video Razia RM Padang
- Penampilan Happy Asmara Saat Manggung Jadi Omongan Warganet: Semakin Hari Kelihatan Perutnya...
- Kecurigaan Diam-diam Paula Verhoeven sebelum Digugat Cerai Baim Wong: Kadang Chat Siapa Sih?
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
Pilihan
-
Tersangka Kasus Judol Bisa Kerja Padahal Tak Lulus Seleksi, SOP Komdigi Kini Diusut Polisi
-
Kondisi Sepak Bola NTT, Dapil Anita Jacoba Gah yang Kritik Naturalisasi Timnas Indonesia
-
4 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Juta RAM 8 GB Terbaik November 2024
-
Ekonomi Kaltim Tumbuh Stabil 5,52 Persen YoY, Sektor Listrik dan Gas Melonjak 18,74 Persen
-
Trump Menang Pilpres AS, Beli Saham Ini Sejak 6 Bulan Lalu Bisa Cuan 191 Persen
Terkini
-
BRI Fellowship Journalism 2025: Beasiswa S2 Plus Pelatihan Keuangan untuk Jurnalis
-
LIVE Malam Ini! Debat Kedua Pilwalko Palembang: Siapa Punya Solusi Pembangunan?
-
Breaking News: Gedung PLN WS2JB Terbakar, Penyebab Masih Diselidiki
-
Leadership Camp GenBI: Bukan Cuma Pintar, Tapi Juga Kreatif dan Inspiratif
-
BRI Minta Nasabah untuk Tingkatkan Kewaspadaan dengan Edukasi